Keluarga

Apakah Buruk Tidur dengan Dehumidifer yang Dibiarkan Menyala?

Apakah Buruk Tidur dengan Dehumidifer yang Dibiarkan Menyala?

MOMSMONEY.ID - Mari cari tahu apakah buruk jika tidur dengan dehumidifier yang dibiarkan menyala? 

Menyalakan dehumidifier di dalam kamar tidur memiliki banyak manfaat. Terutama, jika kamar Anda terlalu lembab yang ditunjukkan dengan tanda-tanda berjamur dan mengembun. 

Kamar yang lembab bisa menyebabkan masalah kesehatan yang cukup serius, mulai dari masalah pernafasan hingga alergi. Dengan menggunakan dehumidifier, Anda bisa mencegah tumbuhnya jamur dan lumut. 

Baca Juga: Bikin Cantik, Ini lo Cara Menata Cermin di Rumah Anda

Jadi, secara singkat, Anda bisa tidur dengan dehumidifier yang menyala. Melansir Woman and home, dehumidifier memang didesain untuk digunakan dalam jangka panjang seharian atau semalaman.

Teknologinya mirip dengan kulkas atau freezer, sehingga aman jika dibiarkan menyala. 

Namun, jika Anda ingin membiarkan dehumidifier menyala maka Anda bisa menyalakannya hanya 50% dari kapasitas.

Baca Juga: Yuk, Simak Inspirasi Palet Warna untuk Cat Dinding Rumah Anda

Dehumidifier yang dinyalakan semalaman bisa menghilangkan kelembapan berlebih, mendinginkan udara sehingga membuat terasa lebih kering dan suhu lebih nyaman untuk tidur. 

Jika menggunakan dehumidifier di kamar tidur, sebaiknya pilih unit dengan HEPA filter. Dengan teknologi ini dehumidifier bisa menghilangkan 99,97% debu, polutan, bakteri, dan partikel kecil yang menyebabkan udara kotor. 

Sehingga, sangat aman untuk tidur dengan dehumidifier menyala semalaman setiap hari. Terutama, jika tingkat kelembapan di kamar Anda di atas 50%. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News