M O M S M O N E Y I D
Keluarga

Begini Feng Shui Menata Kamar Tidur Anak biar Fokus Belajar

Begini Feng Shui Menata Kamar Tidur Anak biar Fokus Belajar
Reporter: Benedicta Prima  |  Editor: Benedicta Alvinta


MOMSMONEY.ID - Kamar tidur anak juga bisa difungsikan sebagai ruang belajar. Nah, supaya tetap bisa fokus belajar, begini cara menata kamar tidur berdasarkan Feng Shui.

Melansir My Decorative, kamar tidur anak harus bisa mendukung kesehatan, kebahagiaan, kreativitas, hingga keinginan untuk belajar. Untuk mendekorasi kamar tidur Anda yang demikian, Moms bisa menggunakan teknik Feng Shui. 

Dengan memberikan kamar tidur yang mendukung pertumbuhan mereka, Moms akan mendukung rasa penasaran mereka tentang dunia dan memenuhi imajinasinya. Lalu, bagaimana menata kamar tidur anak supaya fokus belajar?

Baca Juga: Ini Desain Rumah yang Sebaiknya Anda Hindari Menurut Feng Shui

Begini cara menata kamar tidur anak berdasarkan Feng Shui

Menyiapkan area belajar di kamar tidur

Untuk meningkatkan fokus anak saat belajar, mereka membutuhkan area untuk belajar. Siapkan meja, kursi dan lampu belajar di area belajar. 

Berdasarkan Feng Shui, benda-benda yang mendukung anak Anda belajar sebaiknya diletakan di sudut timur laut. Namun, jangan hadapkan meja ke dinding karena dianggap menghalangi masa depan anak.

Sebaiknya, letakkan putar meja, dan pastikan saat belajar Anak dalam posisi memimpin dengan bisa melihat ke pintu kamar.

Setelah itu, gunakan bola dunia atau peta untuk mendekorasi area belajar supaya anak tetap fokus, rendah hati dan selalu penasaran dengan dunia. 

Perlihatkan hadiah dan pencapaian

Untuk membuat anak Anda tumbuh jadi anak yang percaya diri dan bahagia, perlihatkan kepadanya hadiah dan pencapaiannya. Gunakan dinding di sebelah selatan untuk menunjukan piala, penghargaan, piagam, dan karyanya. 

Baca Juga: Begini Cara Membuat Kamar Tidur Terasa Lebih Nyaman

Hindari kekacauan

Kekacauan adalah satu hal terburuk yang ada di kamar tidur anak berdasarkan Feng Shui. Kekacauan menghambat pertumbuhan dan bisa membawa energi negatif.

Jika Anda ingin anak Anda tumbuh sehat, hindari kekacauan di rumah Anda. Pastikan semua benda di kamar tidur Anda berada di tempatnya dan ajarkan mereka untuk menjaga kamarnya tetap bersih dan rapi. 

Dekorasi kamar anak Anda

Saat mendekorasi kamar anak, hal yang paling utama adalah menciptakan area aman untuk mereka tidur, belajar, dan bertumbuh. Warna kamar tidur anak tidak boleh terlalu terang atau terlalu gelap. 

Warna pastel adalah pilihan terbaik dan Anda bisa memberikan tiga warna yang berbeda setiap areanya untuk menciptakan perasaan bahagia dan sehat. Anda juga sebaiknya meletakkan foto keluarga yang bahagia di seberang kasur Anda. 

Ini akan menjadi hal pertama yang mereka lihat. Serta, mengingatkan anak Anda bahwa dia memiliki keluarga yang bahagia dan sehat.

Tambahkan papan tulis dan poster yang positif dan mendidik di kamar tidur untuk mendukung perkembangan anak Anda.

Demikian cara menata kamar tidur anak Anda berdasarkan Feng Shui, supaya anak bisa fokus belajar. Semoga informasi ini bermanfaat bagi Anda.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Pantau 5 Kripto Top Gainers 24 Jam Terakhir, LayerZero Memimpin

Di pasar yang sedang melemah, LayerZero (ZRO) mampu naik dan menduduki puncak kripto top gainers 24 jam terakhir. 

Hasil Indonesia Masters 2026: 3 Ganda Campuran ke 16 Besar, Segel 1 Tiket 8 Besar

Hasil Indonesia Masters 2026 Babak 32 Besar, 3 wakil Indonesia di sektor ganda campuran melenggang ke 16 besar dan segel 1 tiket perempat final.

16 Makanan yang Tidak Bagus untuk Kesehatan Jantung

Tahukah bahwa ada makanan yang tidak bagus untuk kesehatan jantung, lo. Intip daftarnya di sini, yuk!

RRQ Kolaborasi dengan ShopeePay Berikan Layanan Keuangan Praktis bagi Komunitas

ShopeePay menjadi sponsor atas usaha RRQ sebuah klub e-sport asal Indonesia.                           

10 Makanan yang Bisa Picu Asam Lambung Naik, Batasi Konsumsinya ya!

Inilah beberapa makanan yang bisa picu asam lambung naik. Penasaran? Cek selengkapnya di sini!       

8 Manfaat Konsumsi Kentang secara Rutin bagi Kesehatan Tubuh

​Intip beberapa manfaat konsumsi kentang secara rutin bagi kesehatan tubuh di sini. Apa saja?          

7 Kebiasaan yang Bisa Bikin Skin Barrier Rusak, Hindari ya!

Ternyata ini, lo, beberapa kebiasaan yang bisa bikin skin barrier rusak. Sebaiknya, hindari ya!           

Promo Indomaret Harga Spesial 21-26 Januari 2026, Snack-Body Care Diskon hingga 40%

Promo Indomaret Harga Spesial Periode 13-26 Januari 2026. Cek dan manfaatkan untuk belanja hemat, Moms.

Promo Alfamart Home Care 16-31 Januari 2026, So Klin-Stella Diskon hingga 35%

Manfaatkan promo Alfamart Home Care periode 16-31 Januari 2026 untuk belanja hemat kebutuhan rumah tangga.

Promo Alfamart Personal Care Fair 16-31 Januari 2026, Skincare Diskon hingga 45%

Ingin tampil menawan tanpa boros? Alfamart tawarkan diskon hingga 45% untuk produk personal care.