M O M S M O N E Y I D
Keluarga

Anti Bau, Anti Gagal! Resep Semur Jengkol Enak dan Pulen yang Bikin Ketagihan

Anti Bau, Anti Gagal! Resep Semur Jengkol Enak dan Pulen yang Bikin Ketagihan
Reporter: Widya Oktaviana  |  Editor: Widya Oktaviana


MOMSMONEY.ID - Moms suka makan jengkol, tapi masih bingung masaknya biar tidak bau? Tenang saja. Ada triknya supaya jengkol yang Moms masak tidak bau. Resep semur jengkol ini wajib dicoba dan hasilnya dijamin enak.

Untuk menghilangkan bau dari jengkol, penting sekali merendam jengkol terlebih dahulu selama dua hari. Jangan lupa untuk selalu mengganti air rendamannya ya. Setelah itu, Moms bisa menggoreng atau merebus jengkolnya sebelum diolah.

Baca Juga: Resep Oseng Mercon Tetelan Sapi Empuk dan Enak, Sensasi Pedas Nampol yang Bikin Melek

Dengan mengikuti resep ini, Moms bisa menyajikan semur jengkol yang enak, pulen, dan pastinya tidak bau. Yuk, langsung coba saja!

Berikut ini resep semur jengkol pulen dan tidak bau, yang dikutip dari channel YouTube Rayyan Al Ghazali, yang bisa Anda simak.

Baca Juga: Resep Ayam Geprek Diet Friendly: Renyah Tanpa Digoreng, Nikmat Tanpa Minyak Lebih

Resep semur jengkol

Bahan bumbu halus:

  • 6 siung bawang putih
  • 10 siung bawang merah
  • 2 cm jahe
  • 2 cm kunyit
  • 10 buah cabai merah keriting
  • 1 buah tomat merah
  • 4 butir kemiri
  • 1 sdt penuh ketumbar butiran
  • 1/2 sdt merica butiran
  • 1/2 sdt jinten
  • 1/2 sdt pala, diparut

Bumbu lain:

  • 1 kg jengkol tua, kupas dan belah 2
  • 2 batang serai
  • Lengkuas secukupnya
  • 3 lembar daun salam
  • 4 lembar daun jeruk
  • 1 sdm garam
  • 1 sdm penyedap rasa
  • 1 sdm gula merah
  • 7 atau 8 sdm kecap manis
  • 1 bungkus santan instan

Baca Juga: Makan Enak Tak Harus Mahal, Ini Dia Resep Tempe Orek Ala Warteg yang Gampang

Cara membuat:

  1. Jengkol yang sudah dikupas, direndam selama 2 hari. Selama direndam, pastikan diganti airnya beberapa kali agar tidak bau.
  2. Panaskan minyak goreng, goreng jengkol sampai matang. Lalu, angkat dan tiriskan.
  3. Memarkan jengkol dengan ulekan satu per satu, tapi jangan sampai hancur. Sisihkan terlebih dahulu.
  4. Blender bawang putih, bawang merah, jahe, kunyit, cabai merah keriting, tomat, kemiri, ketumbar, merica, jintan, pala, dan air secukupnya. Blender sampai halus.
  5. Tumis bumbu halus bersama dengan serai, lengkuas, daun salam, dan daun jeruk. Aduk dan masak sampai matang.
  6. Masukkan jengkol dan aduk sampai rata.
  7. Tambahkan air sekitar 500 ml, garam, penyedap rasa, gula merah, kecap manis, dan santan instan. Masak sampai sebagian kuah menyusut.
  8. Jika sudah matang, pindahkan ke piring saji.
  9. Semur jengkol siap dinikmati.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Hujan Sangat Deras Guyur Provinsi Ini, Cek Peringatan Dini BMKG Cuaca Besok (14/1)

BMKG memberikan peringatan dini cuaca besok Rabu 14 Januari 2026 dan Kamis 15 Januari 2026 dengan status Siaga hujan sangat lebat di provinsi ini.

Peringatan Dini BMKG Cuaca Besok (14/1) Jabodetabek Hujan Lebat di Daerah Ini

Peringatan dini cuaca besok Rabu (14/1) dan Kamis (15/1) di Jabodetabek dengan status Siaga hujan sangat lebat dan Waspada hujan lebat.

4 Makanan yang Bikin Kenyang Lebih Lama selain Telur, Cocok untuk Diet!

Ternyata ada beberapa makanan yang bikin kenyang lebih lama selain telur, lo. Yuk, intip daftarnya di sini.        

Kenalan yuk Dengan Pola Makan Food Genomics

Gaya hidup sehat mulai ramai diterapkan, salah satunya lewat food genomics atau terapi nutrisi berbasis genetika.

Bisakah Makan Semangka Setiap Hari Menurunkan Berat Badan?

Banyak ditanyakan, bisakah makan semangka setiap hari menurunkan berat badan atau tidak? Cari tahu jawabannya di sini.

Wasir dan Fistula Bisa Diatasi, Ini Pilihan Penanganan Minim Risiko

​Wasir kerap dianggap sepele, padahal bisa mengganggu aktivitas harian jika tidak ditangani dengan tepat.

Dough Darlings Buka Pop-up Store di Kelapa Gading hingga Maret 2026

​Donat artisan asal Bali, Dough Darlings memperluas jangkauan lewat pop-up store di Mall Kelapa Gading yang hadir dalam hingga Maret 2026.​

15 Menu Sarapan Sehat untuk Diet yang Bikin Kenyang Lebih Lama

Intip rekomendasi menu sarapan sehat untuk diet yang bikin kenyang lebih lama berikut, yuk! Mau coba?​

20 Camilan Sehat yang Efektif Menurunkan Berat Badan Anda, Mau Coba?

Ini dia beberapa camilan sehat yang efektif menurunkan berat badan Anda. Ada apa saja, ya?               

Ramalan Zodiak Virgo dan Taurus Besok (14/1) Bisa Menentukan Keuntungan Besar Anda

Simak ramalan 12 zodiak keuangan dan karier besok Rabu 14 Januari 2026, dari peluang kolaborasi hingga strategi cerdas di dunia kerja.