CLOSE [X]
M O M S M O N E Y I D
HOME, Keluarga

Ada Noda Minyak Membandel di Baju? Ini Cara Mudah Menghilangkannya

Ada Noda Minyak Membandel di Baju? Ini Cara Mudah Menghilangkannya
Reporter: Kania Paramahita  |  Editor: Kania Paramahita


MOMSMONEY.ID - Di antara berbagai jenis noda yang bisa mengotori baju, noda minyak termasuk salah satu jenis noda yang paling mengesalkan. Bagaimana tidak, minyak memang cenderung bandel dan sulit dihilangkan bila sudah mengenai pakaian kita.

Walaupun sulit, bukan berarti noda minyak mustahil dihilangkan. Asalkan tahu caranya, Anda bisa membersihkan dan menghilangkan noda minyak dari baju dengan mudah tanpa harus merusak baju tersebut.

Ada beberapa cara yang bisa Anda gunakan untuk membersihkan dan menghilangkan noda minyak, misalnya dengan baking soda atau sabun. Penasaran bagaimana caranya? Dirangkum dari Apartment Therapy, ini dia langkah-langkah yang bisa dilakukan untuk membersihkan dan menghilangkan noda minyak yang membandel di baju.

Baca Juga: Inspirasi Kamar Mandi Warna Kuning, Bikin Cerah dan Semangat Mandi

Menghilangkan noda minyak dengan baking soda

Baking soda atau soda kue memang terkenal sebagai bahan pembersih rumah tangga yang serbabisa. Anda pun bisa menggunakan baking soda untuk menghilangkan noda minyak dari baju. Cara ini bisa Anda gunakan jika noda minyak terjadi pada pakaian atau bahan yang sulit dicuci, misalnya jaket wol yang tebal atau karpet.

Berikut cara menghilangkan noda minyak dengan baking soda:

  • Gunakan tisu atau kain kering untuk menyerap minyak yang berlebih pada baju.
  • Taburkan baking soda pada noda minyak, kemudian biarkan selama kurang lebih 24 jam.
  • Setelah itu, bersihkan baking soda dari baju dengan sikat atau vacuum cleaner.
  • Campurkan air dan cuka, kemudian semprotkan ke noda tersebut.
  • Gosok dengan sikat dan sabun secara lembut, kemudian bilas.
  • Ulangi langkah-langkah di atas jika noda masih terlihat.

Baca Juga: 4 Inspirasi Interior Rumah Warna Tosca yang Unik dan Ceria

Menghilangkan noda minyak membandel dengan sabun

Untuk menghilangkan noda minyak dengan mudah, tentu Anda perlu membersihkannya dengan segera setelah baju terkena minyak.

Namun, adakalanya Anda tidak sempat membersihkan noda minyak dengan segera sehingga noda tersebut membekas pada pakaian. Jangan khawatir, Anda masih tetap bisa menghilangkan noda minyak yang membekas dengan menggunakan sabun.

Berikut cara menghilangkan noda minyak membandel dengan sabun:

  • Hindari membasahi baju dengan air, karena minyak tidak akan larut pada air dan menyulitkan proses pembersihan.
  • Selipkan potongan kardus bekas pada bagian belakang baju yang akan dibersihkan, supaya noda minyak tidak menyebar ke sisi lain baju.
  • Gunakan tisu atau kain kering untuk menyerap minyak yang berlebih pada baju. Jangan digosok, tapi cukup tekan-tekan supaya noda minyak tidak melebar.
  • Teteskan sabun cuci piring pada noda minyak, kemudian gosok pelan-pelan dengan jari, kain, atau sikat gigi berbulu halus. Biarkan sabun terserap ke dalam baju selama kurang lebih lima menit.
  • Setelah menunggu lima menit, bilas baju dengan air hangat. Cuci baju seperti biasa.
  • Setelah dicuci, keringkan seperti biasa dan perhatikan apakah noda minyak sudah hilang. Jika nodanya masih ada, cukup ulangi langkah-langkah di atas hingga noda minyak hilang sempurna.

Nah, itulah cara membersihkan dan menghilangkan noda minyak pada baju Anda. Bagaimana, cukup mudah bukan? Selamat mempraktikkan!

Selanjutnya: Ini Dia Harga Mesin Cuci 2 Tabung Merek Sharp, LG, dan Samsung, Mana Incaran Anda?

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Kenali RSV pada Bayi Prematur, Begini Cara Deteksi Infeksi Saluran Pernafasan Ini

Kenali RSV pada bayi prematur, begini cara deteksi infeksi saluran pernafasan ini yang perlu Moms tahu.

Vivo X300 Bawa RAM 16GB & Kamera Utama 200 MP, Pre-Order Dibuka Sejak 20 November!

Pre-order Vivo X300 dibuka mulai tanggal 20 November 2025, bawa kamera utama 200 MP & video 4K. Vivo 300 rilis bersama saudaranya si Vivo X300 Pro

Weekend Makin Mantap dengan Promo PHD Paket 2 Pizza dan 5 Snack, Khusus Jumat-Minggu

PHD hadirkan promo spesial tipa Jumat-Minggu selama November 2025. Nikmati paket 2 Pizza dan 5 Snack dengan harga spesial.

Ini Alasan Literasi Finansial Penting bagi Pelaku UMKM Perempuan

Berikut ini alasan literasi finansial penting bagi pelaku usaha mikro kecil dan menengah atau UMKM perempuan yang perlu Anda tahu.

IHSG Ambil Nafas, Turun 0,2% Pada Jumat Pagi (21/11)

Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) bergerak melandai 0,2% di akhir pekan ini, Jumat, 21 November 2025. 

7 Film Found Footage Horor Paling Menegangkan, Berani Nonton?

Ingin pengalaman horor tak terlupakan? Simak rekomendasi film found footage horor terbaik di artikel ini, yuk.

Agak Laen 2: Menyala Pantiku Berikan Komedi Segar yang Baru dari Film Pertama

Latar panti jompo yang penuh misteri dipadu dengan komedi penuh empati, sukses membawa tawa penonton. ​

Jadwal Laga PSM Makassar vs PSBS Biak di Pekan Ke 13 BRI Super League 2025/2026

Berikut jadwal PSM vs PSBS di Stadion BJ Habibie Parepare, Jumat 21 November pukul 16.00 WIB, lengkap dengan analisis jelang laga.

Prediksi Laga Persib Bandung vs Dewa United di Pekan Ke-13 Super League 2025/2026

Simak pertandingan seru antara Persib vs Dewa United pada duel pekan ke-13 di GBLA yang berlangsung Jumat 21 November pukul 19.00 WIB.

Belajar Literasi Keuangan Gratis di UMKM Pintar

Akses gratis materi literasi keuangan dan pengembangan bisnis kini hadir untuk UMKM. Kolaborasi SeaBank & WWB perkuat kapasitas usaha perempuan