M O M S M O N E Y I D
Bugar

8 Minuman Anti Kolesterol Tinggi yang Terbukti Ampuh dan Sehat

8 Minuman Anti Kolesterol Tinggi yang Terbukti Ampuh dan Sehat
Reporter: Rezki Wening Hayuningtyas  |  Editor: Rezki Wening Hayuningtyas


MOMSMONEY.ID - Apa saja minuman anti kolesterol tinggi yang terbukti ampuh dan sehat, ya?

Kolesterol tinggi sering kali hadir tanpa gejala, namun diam-diam meningkatkan risiko penyakit jantung dan stroke. Banyak orang baru menyadari tingginya kadar kolesterol saat menjalani pemeriksaan kesehatan rutin.

Kolesterol bisa dikelola sejak dini, tidak hanya lewat obat-obatan, tetapi juga dari pilihan gaya hidup sehari-hari, termasuk dari apa yang diminum.

Beberapa minuman bahkan mengandung senyawa aktif yang secara ilmiah terbukti membantu menurunkan kolesterol jahat (LDL) dan meningkatkan kolesterol baik (HDL).

Baca Juga: 13 Rekomendasi Makanan Pencegah Kolesterol Tinggi yang Menyehatkan

Melansir dari laman Medical News Today, ini dia beberapa minuman anti kolesterol tinggi yang terbukti ampuh dan sehat:

1. Teh hijau

Teh hijau mengandung antioksidan seperti katekin dan EGCG yang terbukti membantu menurunkan kolesterol jahat dan kolesterol total. Penelitian menunjukkan bahwa orang yang rutin minum teh hijau cenderung memiliki kadar kolesterol yang lebih rendah.

Senyawa EGCG juga terbukti mengurangi kolesterol dalam penelitian pada hewan dan di laboratorium. Selain teh hijau, teh hitam juga bisa memberikan manfaat serupa untuk kesehatan jantung.

2. Minuman dari kedelai

Kedelai dikenal rendah lemak jenuh, sehingga cocok dijadikan alternatif untuk membantu menurunkan kolesterol. Mengganti minuman tinggi lemak dengan susu kedelai bisa membantu mengontrol kadar kolesterol lebih baik.

Heart UK menyarankan konsumsi 2–3 porsi makanan atau minuman berbahan kedelai setiap hari. Satu gelas susu kedelai (250 ml) sudah cukup untuk satu porsi. Perhatikan label nutrisi untuk melihat kandungan proteinnya.

3. Minuman gandum

Gandum mengandung beta-glukan, serat larut yang bekerja seperti gel di usus dan mengikat kolesterol agar tidak diserap tubuh.

Minuman dari gandum, seperti susu oat, terbukti menurunkan kolesterol lebih konsisten dibanding produk gandum padat.

Satu gelas susu oat (250 ml) biasanya mengandung sekitar 1 gram beta-glukan. Untuk memastikan manfaatnya, cek label dan cari keterangan tentang kandungan serat atau beta-glukan.

4. Jus tomat

Tomat kaya akan likopen, senyawa antioksidan yang membantu memperbaiki profil lemak darah dan menurunkan kolesterol LDL.

Jus tomat lebih mudah diserap tubuh dibanding tomat mentah karena proses pengolahan meningkatkan bioavailabilitas likopen.

Jus tomat tanpa tambahan garam juga mengandung serat dan niasin, yang keduanya bermanfaat bagi kesehatan jantung.

Baca Juga: Jika Kadar Kolesterol Tinggi Tidak Boleh Makan Apa Saja? Ini Daftarnya

5. Smoothie buah beri

Buah beri seperti stroberi, blueberry, raspberry, dan blackberry kaya antioksidan, terutama antosianin, dan serat. Kedua kandungan ini dapat membantu menurunkan kolesterol.

Buah beri juga rendah kalori dan lemak, sehingga cocok dijadikan bahan smoothie bersama yogurt rendah lemak atau susu nabati.

6. Minuman dengan sterol dan stanol

Sterol dan stanol adalah zat alami yang ditemukan dalam tumbuhan dan bentuknya mirip dengan kolesterol. Saat dikonsumsi, senyawa ini bisa mengurangi penyerapan kolesterol oleh tubuh di bagian usus.

Biasanya, sterol dan stanol ditambahkan ke dalam minuman seperti yogurt, susu, atau jus. Agar efeknya optimal, dianjurkan mengonsumsi sekitar 1,5 sampai 2 gram per hari, yang umumnya setara dengan satu hingga tiga porsi minuman yang diperkaya.

Supaya lebih efektif, konsumsi minuman ini bersama makanan yang mengandung sedikit lemak.

7. Minuman kakao

Kakao mengandung flavanol, antioksidan yang terbukti bisa membantu menurunkan kolesterol LDL dan total.

Meski tidak terlalu berdampak pada HDL, minuman kakao tetap bisa jadi pilihan sehat asal tidak ditambahkan banyak gula atau lemak. Pilih produk kakao alami atau bubuk cokelat tanpa pemanis untuk manfaat terbaik.

8. Smoothie dengan susu nabati

Banyak jenis susu nabati, seperti susu kedelai dan susu oat, mengandung bahan yang mendukung penurunan kolesterol. Susu ini bisa menjadi dasar smoothie sehat jika dicampur dengan buah atau sayuran seperti apel, jeruk, beri, brokoli, alpukat, atau plum.

Kombinasi ini tidak hanya menyehatkan jantung, tapi juga membantu memenuhi kebutuhan serat dan vitamin harian.

Baca Juga: Buah yang Bisa Menurunkan Kolesterol Tinggi dengan Cepat Apa Saja?

Itulah beberapa minuman anti kolesterol tinggi yang terbukti ampuh dan sehat. Tentu, hasil terbaik akan muncul jika minuman sehat ini dikombinasikan dengan pola makan seimbang dan gaya hidup aktif.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

8 Khasiat Minum Jus Wortel secara Rutin untuk Kesehatan Tubuh

Ada beberapa khasiat minum jus wortel secara rutin untuk kesehatan tubuh. Mari intip selengkapnya berikut ini!

Jangan Sampai Ketinggalan! Ini Tren Dekorasi 2026 yang Bisa Ubah Tampilan Rumah Anda

Tren dekorasi rumah 2026 makin hangat dan natural, cek inspirasi desain terbaru yang cocok untuk hunian modern saat ini. Catat ulasannya, yuk.

Kenyamanan Kamar Mandi 2026: Ubah Tampilan Jadi Spa Pribadi, Rasakan Manfaatnya!

Cek tren spa rumahan terbaru yang bikin kamar mandi makin nyaman, relevan untuk gaya hidup modern, dan bantu jaga kesehatan mental.

Kualitas Hidup Meningkat: Ide Desain Perpustakaan Rumah Wajib Anda Coba

Cek ide desain perpustakaan rumah ini yang nyaman, estetik, dan relevan untuk gaya hidup modern, yuk buat sudut baca impianmu.

4 Cara Menurunkan Berat Badan 10 Kg dalam Sebulan, Tidak Mustahil!

Mau berat badan turun 10 kg? Cari tahu 4 cara menurunkan berat badan 10 kg dalam sebulan di sini, Moms.

8 Daftar Rebusan Daun yang Bisa Bantu Turunkan Kolesterol Tinggi

Intip daftar rebusan daun yang bisa bantu turunkan kolesterol tinggi berikut ini, yuk! Apa saja?         

Fatwa MUI Ungkap Keunikan Tabungan Emas Non-Tunai, Kok Bisa Halal? Simak Yuk

Yuk simak, tabungan emas syariah jadi cara aman menabung emas halal secara digital dengan akad jelas dan sesuai fatwa.

Gula Darah Tinggi? Ternyata Air Putih Bisa Jadi Solusi Alami Tak Terduga

Banyak yang tak sadar, kurang minum air putih picu lonjakan gula darah. Pahami risiko dehidrasi dan cara kerjanya sebelum terlambat.

Awas Rugi! Jangan Salah Hitung Bunga Deposito, Ini Panduannya

Kesalahan hitung bunga deposito bisa bikin rugi. Cek panduan  cara menghitung bunga bersih dan pajak agar ekspektasi keuntungan tidak meleset.

Uang Terasa Cepat Habis? Hindari Risiko Ini dengan Pisahkan Rekening Anda Sekarang

Rekening giro dan tabungan punya fungsi berbeda. Yuk cek cara memanfaatkannya agar keuangan lebih rapi dan siap menghadapi kebutuhan hidup.