CLOSE [X]
M O M S M O N E Y I D
HOME, Keluarga

7 Tanda Anak Remaja Anda Termasuk Sosok yang Narsis

7 Tanda Anak Remaja Anda Termasuk Sosok yang Narsis
Reporter: Ana Risma  |  Editor: Ana Risma


MOMSMONEY.ID - Narsis dikutip dari Hello Sehat adalah perilaku suka membanggakan diri sendiri secara berlebihan, arogan, manipulatif, dan senang menuntut sesuatu dari orang lain.

Perilaku ini juga mencakup obsesi pada diri sendiri serta merasa sangat yakin bahwa mereka harus dan berhak mendapatkan perlakuan khusus dari orang-orang di sekitarnya.

Selain bisa terjadi pada orang dewasa, perilaku narsis juga dapat dijumpai pada anak remaja.

Melansir MomJunction, ada 7 tanda paling umum yang menunjukkan bahwa seorang anak remaja termasuk sosok yang narsis. Apa sajakah itu? Simak penjelasannya di bawah ini.

Baca Juga: Tempat Duduk di KRL Sekarang Sudah Tak Berjarak

1. Merasa dirinya lebih baik dari orang lain

Ini adalah tanda klasik yang menandakan narsisme. Anak remaja yang narsis mungkin benar-benar percaya bahwa mereka lebih baik dari orang lain. Namun, pemikiran mereka yang seperti itu bisa jadi tidak ada hubungannya dengan pencapaian pribadi mereka.

Dalam banyak kasus, perasaan narsis pada anak remaja muncul karena faktor gaya hidup seperti tempat tinggal, mobil yang mereka naiki, atau merek barang yang anak miliki.

2. Suka melebih-lebihkan kemampuan

Anak remaja yang narsis cenderung suka membual kepada teman-temannya tentang banyaknya bakat atau hadiah yang mereka miliki serta memercayai versi dirinya secara berlebihan.

Misalnya, anak memberi tahu teman-temannya bahwa tidak ada yang bisa menyanyi atau menari sebagus mereka.

3. Kerap mengharapkan pujian dari orang lain

Terlepas dari benar-benar layak untuk dihormati atau tidak, anak remaja yang narsis kerap mengharapkan pujian dari orang lain sebagai reaksi alami terhadap mereka.

Meskipun anak remaja Anda tidak melakukan sesuatu yang luar biasa dan patut diapresiasi, kemungkinan besar mereka akan tersinggung jika tidak ada satu pun orang yang mengatakan hal-hal baik kepadanya.

4. Tidak memikirkan emosi orang lain

Anak remaja yang narsis akan terus-menerus mencari pujian dan kemenangan namun gagal untuk mengenali emosi yang dialami orang lain. Akibatnya, anak akan berubah menjadi egois dan hanya mengkhawatirkan dirinya sendiri.

Di sisi lain, segala sesuatu yang tidak berhubungan secara langsung dengan anak menjadi tidak penting bagi mereka.

5. Gemar meremehkan orang-orang inferior

Biasanya, anak remaja yang narsis memiliki opini negatif tentang orang-orang yang mereka anggap lebih rendah atau inferior.

Bahkan, anak bisa saja bersikap kasar kepada orang-orang tersebut.

6. Kesulitan dalam mempertahankan hubungan

Jika anak remaja Anda terus-menerus berganti teman atau pasangan, itu bisa disebabkan oleh sikap narsis pada dirinya.

Anak remaja yang narsis tidak akan ragu untuk memperlakukan orang lain lebih rendah namun tetap mengharapkan kekaguman dan pujian dari orang tersebut. Apabila dibiarkan, perilaku anak yang demikian bisa mendatangkan malapetaka dalam hubungan apapun.

7. Sering berpikir bahwa mereka sudah tahu segalanya

Saat jiwa narsis melekat dalam diri anak remaja Anda, mereka akan menolak untuk mempelajari sesuatu yang baru. Pasalnya, anak sudah merasa tahu segalanya dan tidak ada hal baru yang perlu mereka pelajari.

Jika tidak segera ditangani dengan baik, anak remaja Anda akan memiliki kecerdasan yang terdistorsi dan tidak ingin belajar apapun lagi dari siapa pun.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Selasa Hemat dengan Promo KFC Duo Day, Makan Berdua Paket Komplit Cuma Rp 49.000-an

KFC hadirkan promo Duo Day tiap Selasa. Anda bisa makan berdua lebih hemat dengan paket komplit hanya Rp 49.000-an.

Rumor Honor X80, Akan Bawa Baterai 10.000mAh & Layar 6.8 Inci? Cek di Sini!

Honor X80 kabarnya akan membawa baterai 10.000 mAh. Gadget ini akan jadi ponsel dengan baterai terbesar di kelasnya, saingi Oppo Find X9 pro.

Promo HokBen Combo Deals sampai 23 November, Hoka Delight & Lemon Tea Cuma Rp 9K

HokBen hadirkan promo Combo Deals sampai 23 November 2025. Nikmati paket Hoka Delight Mini Shrimp Roll dan Lemon Tea hanya Rp 9.000.

IHSG Berpeluang Menguat, Simak Rekomendasi Saham MNC Sekuritas Selasa (18/11)

Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) berpeluang menguat pada perdagangan Selasa (18/11). Simak rekomendasi saham pilihan MNC Sekuritas ​berikut ini.

Daftar 7 Drakor Slow Burn Romantis yang Bikin Kesengsem

Ini dia beberapa rekomendasi drakor slow burn dengan genre romantis yang menampilkan cerita dengan ritme lambat.​  

IHSG Berpotensi Menguat, Ini Rekomendasi Saham BRI Danareksa Sekuritas Selasa (18/11)

IHSG berpeluang melanjutkan penguatan pada perdagangan Selasa (18/11/2025). Berikut rekomendasi saham pilihan BRI Danareksa Sekuritas ​hari ini.

Anjlok Parah, Simak Harga Emas Antam Hari Ini Selasa 18 November 2025

Harga emas Antam hari ini ukuran 1 gram dibanderol Rp 2.322.000 pada Selasa pagi (18/11), anjlok Rp 29.000 dibanding Senin pagi (17/11).

Rekomendasi 6 Tontonan Film sampai Dokumenter Tentang Sisi Gelap Media Sosial

Dijamin bikin parno sendiri, inilah rekomendasi tontonan yang sajikan bahayanya internet dan media sosial.​

IHSG Diproyeksi Melemah, Ini Rekomendasi Saham BNI Sekuritas Selasa (18/11)

IHSG diproyeksikan terkoreksi pada perdagangan Selasa (18/11/2025). Berikut rekomendasi saham pilihan BNI Sekuritas hari ini.

Infinix Hot 50 Pro+ Bawa Fitur Overnight Charging Protection! Baterai Lebih Awet

Infinix Hot 50 Pro+ kenalkan overnight charging protection yang tidak dimiliki pesaingnya, Redmi Note 13. Apa sih overnight charging protection?