M O M S M O N E Y I D
Bugar

7 Minuman Terbaik Sebelum Tidur di Malam Hari, Bantu Tingkatkan Kualitas Tidur Anda

7 Minuman Terbaik Sebelum Tidur di Malam Hari, Bantu Tingkatkan Kualitas Tidur Anda
Reporter: Rezki Wening Hayuningtyas  |  Editor: Rezki Wening Hayuningtyas


MOMSMONEY.ID - Ada sejumlah minuman terbaik sebelum tidur di malam hari, lo. Apa sajakah itu? Cek di sini.

Tidur malam yang nyenyak adalah kunci bagi tubuh dan pikiran untuk tetap sehat. Namun, tidak semua orang bisa dengan mudah memejamkan mata begitu berbaring di tempat tidur.

Stres, pola hidup tidak teratur, hingga kebiasaan mengonsumsi kafein berlebih sering menjadi penyebabnya. Padahal, kualitas tidur yang buruk dapat berdampak pada konsentrasi, suasana hati, bahkan kesehatan jangka panjang.

Salah satu cara sederhana untuk membantu tubuh lebih rileks adalah dengan mengonsumsi minuman tertentu sebelum tidur.

Beberapa minuman diketahui mampu menenangkan, menurunkan ketegangan otot, serta merangsang produksi hormon melatonin yang berperan dalam mengatur siklus tidur.

Baca Juga: Sering Insomnia? Ini 9 Tips agar Cepat Tidur yang Bisa Anda Coba

Melansir dari laman Healthline, ini dia beberapa minuman terbaik sebelum tidur di malam hari yang bisa Anda coba:

1. Teh chamomile

Chamomile sudah lama digunakan sebagai ramuan herbal. Selain bermanfaat untuk meredakan flu, peradangan, dan menjaga kesehatan kulit, chamomile juga dipercaya membantu tidur lebih pulas.

Penelitian tahun 2024 menunjukkan chamomile bisa mengurangi sering terbangun di malam hari, meski tidak terlalu berpengaruh pada durasi tidur. Untuk membuatnya, cukup seduh bunga chamomile kering atau segar dalam air panas selama 5 menit lalu saring.

2. Teh ashwagandha

Ashwagandha, yang juga dikenal sebagai ginseng India, merupakan tanaman obat dari tradisi Ayurveda. Studi tahun 2021 menemukan ekstrak ashwagandha dapat sedikit meningkatkan kualitas tidur.

Tehnya bisa dibeli di pasaran atau dibuat menjadi susu bulan, minuman hangat dengan campuran ashwagandha, kapulaga, kayu manis, dan pala.

3. Teh valerian

Akar valerian telah lama digunakan sebagai herbal untuk membantu tidur dan mengatasi insomnia. Ulasan penelitian tahun 2020 menyebut valerian bisa menjadi pilihan alami yang aman.

Cara membuatnya cukup dengan menyeduh akar valerian kering dalam air panas 10–15 menit sebelum diminum.

4. Teh peppermint

Peppermint dari keluarga mint dikenal bermanfaat untuk kesehatan pencernaan sekaligus memberi efek menenangkan. Selain itu, peppermint juga diyakini memiliki sifat antivirus dan antimikroba.

Teh peppermint bisa dibuat dengan cara sederhana, yakni rebus air panas lalu tambahkan daun peppermint segar, biarkan beberapa menit sebelum diminum.

Baca Juga: Kenapa Tidak Bisa Tidur Padahal Sudah Mengantuk? Ini Penyebabnya

5. Susu hangat

Susu hangat sudah lama dipercaya membantu tidur lebih nyenyak. Susu mengandung triptofan, zat yang membantu tubuh memproduksi serotonin dan melatonin, hormon penting untuk tidur.

Selain kandungan nutrisinya, minum susu hangat juga bisa menjadi ritual sederhana yang menenangkan sebelum beristirahat.

6. Susu almond

Susu almond adalah alternatif susu sapi yang kaya triptofan, melatonin, dan magnesium—semuanya berperan dalam mendukung kualitas tidur.

Satu cangkir susu almond mengandung sekitar 17 mg magnesium yang bermanfaat mengatasi insomnia, terutama pada orang dewasa yang lebih tua. Namun, minuman ini sebaiknya dihindari bagi yang alergi kacang.

7. Smoothie pisang-almond

Pisang kaya akan magnesium, triptofan, dan melatonin, sehingga ketika dipadukan dengan susu almond dalam bentuk smoothie, manfaatnya semakin maksimal untuk membantu tidur.

Anda bisa membuatnya dengan mencampurkan pisang, susu almond, sedikit mentega almond, dan es batu. Resep ini juga bisa ditambahkan bahan lain seperti sayuran hijau atau yogurt untuk variasi yang lebih sehat.

Itulah beberapa minuman terbaik sebelum tidur di malam hari yang bisa Anda coba. Semoga bermanfaat.

Baca Juga: 5 Bahaya Kebanyakan Tidur Bisa Tingkatkan Risiko Penyakit Kronis hingga Depresi

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Peringatan Dini BMKG Cuaca Besok (12/1) Jabodetabek, Hujan Lebat di Daerah Ini

Peringatan dini BMKG cuaca besok Senin (12/1) dan Selasa (12/1) di Jabodetabek hujan lebat dan angin kencang di wilayah berikut ini.

Provinsi Ini Dilanda Hujan Sangat Lebat, Cek Peringatan Dini BMKG Cuaca Besok (12/1)

BMKG merilis peringatan dini cuaca besok Senin 12 Januari 2026 dan Selasa 13 Januari 2026 hujan sangat lebat dan lebat di provinsi berikut ini.

Fres & Natural Kolaborasi dengan Vilo Gelato, Tawarkan Wangi Baru untuk Anak Muda

​Kebutuhan anak muda akan wewangian yang fresh, manis, dan nyaman mendorong Fres & Natural menghadirkan inovasi baru dalam Dessert Collection.

Dari Spelling Bee ke Prestasi Akademik, Begini Cara Anak Mengasah Bahasa Inggris

​Lebih dari sekadar lomba mengeja, Spelling Bee menjadi ruang belajar anak mengasah bahasa, mental, dan kesiapan akademik.

12 Kebiasaan di Malam Hari yang Bikin Susah Kurus, Apa Saja?

Ternyata ini, lho, kebiasaan di malam hari yang bikin susah kurus. Pejuang diet harus hindari, ya!  

7 Alasan Ilmiah Mengapa Manfaat Memancing Ampuh Redakan Stres dan PTSD

Rutin memancing dapat meningkatkan kesabaran, menambah asupan Vitamin D, dan melatih kekuatan tubuh? Simak manfaat memancing lengkapnya di sini.

Harga Emas Galeri 24 dan UBS di Pegadaian Minggu (11/1/2026) Kompak Naik

Harga emas Galeri 24 dan UBS di Pegadaian Minggu (11/1/2026) kompak naik. Emas Galeri 24 1 gram (gr) jadi Rp 2.622.000, emas UBS 1 gr Rp 2.676.000

Stop Menunda! Terapkan 4 Trik Psikologis Ini untuk Lawan Procrastination

Ingin lebih produktif? Terapkan 4 strategi dari para ahli untuk meminimalisir procrastination dan menyelesaikan kewajiban tepat waktu.

15 Makanan Diet yang Mengenyangkan untuk Mengganti Nasi

Ini dia beberapa makanan diet yang mengenyangkan untuk mengganti nasi. Kira-kira ada apa saja?          

Cara Bersihkan Emas Titanium yang Kusam agar Kembali Kuning dan Terlihat Segar

Emas titanium tampak kusam? Simak panduan ini untuk membersihkan dan merawatnya agar kembali kuning dan nyaman dipakai sehari-hari.