M O M S M O N E Y I D
Santai

6 Rekomendasi Film Action Komedi Penuh Petualangan Menghibur

6 Rekomendasi Film Action Komedi Penuh Petualangan Menghibur
Reporter: Christ Penthatesia  |  Editor: Christ Penthatesia


MOMSMONEY.ID - Penuh petualangan namun menghibur, inilah beberapa rekomendasi film action komedi yang wajib ditonton penggemarnya.

Genre komedi tak hanya lekat dengan genre romantis saja. Ada juga beberapa film action yang memiliki genre komedi di dalam ceritanya.

Berikut ini adalah beberapa rekomendasi film action komedi yang penuh petualangan seru dan menghibur.

Baca Juga: Dari Film Sampai Drakor, 6 Tontonan Netflix Ini Bertema Lika-Liku Pernikahan

Mr. & Mrs. Smith

Film yang dibintangi Brad Pitt dan Angelina Jolie ini merupakan salah satu film action komedi yang fun dan juga menghibur untuk ditonton. Film ini mengikuti kisah sepasang suami istri John dan Jane Smith yang hidup dengan normal.

Namun, keduanya sama-sama memiliki pekerjaan menjadi pembunuh bayaran yang tidak diketahui masing-masing pasangannya. Hingga suatu hari, mereka dikagetkan dengan target baru yang harus mereka bunuh adalah pasangan mereka.

The Adam Project

Film dengan judul The Adam Project ini dibintangi oleh Ryan Reynolds, Jennifer Garner, Mark Ruffalo, dan Zoe Saldana.

Adam Reed adalah anak berusia 13 tahun yang tanpa sengaja mengubah dirinya menjadi bentuk dewasa dan melakukan time travel setelah ia kehilangan ayahnya karena meninggal.

Melihat dirinya di masa tua, ia harus bekerja sama dengan dirinya sendiri untuk menemukan ayahnya, mengembalikan keadaan menjadi benar, dan kembali ke dunia asalnya.

Baca Juga: Dari Thriller Hingga Action, Tonton 5 Film Bertema Penculikan Ini Yuk

Baywatch

Film yang memiliki latar kehidupan penjaga laut ini juga merupakan film action komedi menghibur yang seru untuk ditonton. Film ini dibintangi oleh Dwayne Johnson dan juga Zac Efron sebagai bintang utamanya.

Baywatch menceritakan tentang kisah sekelompok penjaga laut yang berusaha untuk melakukan misi penyelamatan dari ancaman kasus kriminal yang terjadi di area mereka bekerja.

Kekompakkan anggotanya, alur cerita yang ringan, dan komedi sarkasnya membuat film ini menjadi lebih seru untuk ditonton.

Red Notice

Red Notice adalah film komedi action Netflix yang dibintangi oleh Dwayne Johnson, Ryan Reynolds, dan Gal Gadot. Film ini menceritakan tentang tiga orang yang sama-sama berlomba-lomba untuk bisa mendapatkan harta karun dalam bentuk karya seni.

Yang menarik dari film ini adalah karakter utamanya merupakan seorang profiler FBI yang membujuk seorang pencuri handal untuk membantunya mendapatkan harta karun tersebut.

Baca Juga: Biar Enggak Kena Tipu, Tonton 6 Rekomendasi Film Bertema Scam Ini

21 Jump Street

Dibintangi oleh Jonah Hill dan Channing Tatum, film komedi action ini menceritakan tentang dua orang petugas kepolisian yang dulunya merupakan teman sekolah.

Kini, keduanya menjadi seorang petugas kepolisian dan diberikan misi penyamaran untuk mengungkap kasus peredaran obat terlarang di lingkungan sekolah. Tak disangka, keduanya malah menyamar menjadi murid SMA yang kocak.

The Man from Toronto

Kevin Hart akan kembali menghibur penontonnya dengan komedi lucu dalam film action ini. Tak hanya Kevin Hart, film ini juga dibintangi oleh Woody Harrelson dan Kaley Cuoco.

Sebuah kesalahan dalam investigasi membawa seorang entrepreneur bekerja sama dengan seorang pembunuh yang mendapat julukan The Man from Toronto dengan harapan untuk tetap hidup.

Jangan lupa ditonton, ya. Itulah tadi beragam pilihan film dengan genre action komedi seru yang menghibur dan penuh aksi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Jadwal KRL Jogja-Solo pada 24-28 November 2025, ke Mana Minggu Ini?

Jadwal terbaru KRL Jogja-Solo untuk tanggal 24-28 November 2025 yang bisa kamu cek jam malamnya di sini. Ayo, lihat jam keberangkatannya di sini.

Cara Mengaktifkan Fitur Facebook Pro, Ikuti Langkah Demi Langkah Berikut Ini Ya!

Cara mengaktifkan fitur Facebook pro pada dasarnya mengubah profil pribadi Anda menjadi halaman bisnis  tanpa menghilangkan kesan personalnya.   

8 Minuman yang Bagus Dikonsumsi Ketika Flu Melanda

Ini dia beberapa minuman yang bagus dikonsumsi ketika flu melanda. Ada apa saja, ya?                 

Cara Bikin Dapur Anda Jadi Senyaman ala Restoran Favorit Tanpa Renovasi Besar

Simak inspirasi dan panduan menarik tentang bagaimana membuat dapur terasa lebih hidup dan menyenangkan tanpa harus merenovasi total.

13 Manfaat Daun Kelor, Herbal yang Bisa Jaga Gula Darah Normal dan Cegah Anemia!

Manfaat daun kelor sebagai tanaman herbal berasal dari kandungan antioksidan, vitamin, dan mineralnya.

15 Makanan yang Membantu Sembuhkan Flu dengan Cepat

Tahukah bahwa ada beberapa makanan yang membantu sembuhkan flu dengan cepat. Cari tahu daftarnya di sini!

Harga Emas Galeri 24 dan UBS di Pegadaian Minggu (23/11): Galeri 24 Turun, UBS Naik

Pergerakan harga emas Galeri 24 dan UBS di Pegadaian Minggu (23/11) bervariasi. Emas Galeri 24 turun, sedang emas UBS naik pada sebagian ukuran.

10 Makanan yang Harus Dihindari saat Flu, Bisa Perparah Gejala

Ternyata ini beberapa makanan yang harus dihindari saat flu. Disebut bisa memperparah gejalanya, lo.

5 Kesalahan Keuangan yang Sering Dilakukan Kelas Menengah dan Cara Menghindarinya

Yuk cek cara baru mengelola uang biar keuangan lebih stabil dan pintar menghadapi kondisi ekonomi yang makin menantang. Simak ulasannya di sini.

Infinix Note 50S HP Murah dengan Mikroenkapsulasi yang Bikin Back Covernya Wangi

Infinix Note 50S merupakan HP murah yang punya tekonologi mikroenkapsulasi yang hadirkan aroma wangi di bagian back cover.