M O M S M O N E Y I D
Santai

6 Manfaat Lakukan Yoga Secara Rutin, Bisa Kurangi Stres

6 Manfaat Lakukan Yoga Secara Rutin, Bisa Kurangi Stres
Reporter: Christ Penthatesia  |  Editor: Christ Penthatesia


MOMSMONEY.ID - Latihan yoga ternyata bukan cuma bagus buat kesehatan mental saja, loh, ada juga beragam manfaat lainnya ini.

Yoga merupakan olahraga yang mulai banyak diminati banyak orang, baik kalangan selebriti maupun non-selebriti.

Melansir dari laman Medical News Today, yoga merupakan olahraga yang menggunakan keseimbangan tubuh, pikiran, dan punya beragam manfaat bagi tubuh.

Buat yang ingin tahu apa saja manfaat yoga, berikut adalah beberapa alasan mengapa Anda arus mulai rutin olahraga yoga.

Baca Juga: 4 Manfaat Lakukan Gerakan Squat Secara Rutin, Bakar Kalori Lebih Banyak

Memperbaiki postur tubuh

Dengan ketergantungan orang-orang untuk selalu menggunakan gadget, bisa mempengaruhi bentuk dan postur tubuh.

Dalam penelitian ditemukan pola khusus dari olahraga yoga di mana olahraga ini meningkatkan fungsi otak yang bertanggung jawab dalam merespons sensasi tubuh dan postur. Melalui mobilitas, fleksibilitas, dan pose-pose yoga, tubuh yang kaku bisa menjadi lebih selaras dan postur tubuh bisa menjadi lebih baik.

Mengurangi stres

Olahraga yoga dikenal karena bisa membantu mengurangi stres dan kecemasan. Kedua hal ini bisa memberikan efek buruk bagi kesehatan badan.

Dengan menonjolkan efek relaksasi mendalam, yoga bisa membantu untuk menurunkan tingkat hormon stres seperti kortisol.

Bersamaan dengan manfaat tersebut muncul juga manfaat lain seperti membantu mengurangi tekanan darah, meningkatkan sistem pencernaan, dan meningkatkan sistem imun tubuh.

Baca Juga: Bukan Keseringan Seks, Ini Penjelasan Klinis Kenapa Vagina Bisa Kendur

Meningkatkan kualitas tidur

Karena tingkat stres berkurang, aktivitas olahraga termasuk yoga, bisa membantu meningkatkan kualitas tidur.

Laman Wanderlust menjelaskan, dalam beberapa penelitian menunjukkan, yoga bisa meningkatkan kualitas dan kuantitas tidur bagi penderita insomnia. Manfaat yang sama juga bisa diperoleh dari kelompok orang lain termasuk penderita kanker dan wanita menopause.

Membantu proses detoks

Untuk melakukan kegiatan sehari-hari, tubuh perlu mendapat dukungan dari organ-organ di dalamnya. Dari kegiatan tersebut, tubuh akhirnya juga melakukan proses detoks secara otomatis.

Pernapasan dalam saat melakukan olahraga yoga bisa memberikan efek sama untuk membantu proses detoks tubuh serta meningkatkan fungsi paru-paru. Begitu juga dengan keringat yang dikeluarkan saat berlatih yoga sebagai cara tubuh untuk mendetoks racun.

Baca Juga: 5 Cara Membakar Lemak Tubuh Tanpa Olahraga, Efektif!

Membangun kekuatan tubuh

Jangan salah tangkap, ya, olahraga yoga bukan hanya meningkatkan fleksibilitas dan relaksasi tapi juga kekuatan tubuh. Berdasarkan dengan beragam jenisnya, ada beberapa olahraga yoga yang bisa membantu membangun kekuatan tubuh.

Tingkat efektif yoga untuk membangun kekuatan tubuh bisa disesuaikan dengan tingkatan dan umur pelakunya. Dalam studi yang ada dari laman Health Line menunjukkan, yoga bagus untuk membentuk kekuatan tubuh bagi orang-orang muda, tua, hingga anak-anak.

Meningkatkan kualitas hidup

Mengutip dari laman Health Line, WHO mengategorikan kualitas hidup sebagai persepsi individu dalam hidup untuk melihat impian, ekspektasi, dan standar hidup.

Menurut penelitian di tahun 2019, yoga bisa menjadi salah satu olahraga yang berpotensi untuk meningkatkan kualitas hidup seseorang. Terutama bagi mereka yang menderita penyakit kronis.

Itulah alasan kenapa Anda wajib mulai melakukan olahraga yoga karena memang banyak manfaatnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Siklon Tropis Iggy di Selatan Jawa, Hujan Lebat Turun di Provinsi Ini

Bibit Siklon Tropis 90S menjelma menjadi Siklon Tropis Iggy berefek hujan lebat disertai angin kencang di provinsi berikut ini.

Peringatan Dini BMKG Cuaca Besok (2/1), Provinsi Ini Diguyur Hujan Amat Lebat

BMKG mengeluarkan peringatan dini cuaca besok Jumat 2 Januari 2026 dan dan Sabtu 3 Januari 2026 dengan status Siaga hujan sangat lebat.

Siaga Hujan Sangat Deras, Ini Peringatan Dini BMKG Cuaca Besok (2/1) Jabodetabek

Peringatan dini BMKG cuaca besok Jumat (2/1) dan Sabtu (3/1) di Jabodetabek dengan status Siaga hujan sangat lebat di wilayah berikut ini.

InJourney Airports Layani 8,23 Juta Penumpang Saat Nataru, Ini Bandara Tersibuk

InJourney Airports melayani 8,23 juta penumpang pesawat dengan total sekitar 62.000 pergerakan pesawat pada masa keberangkatan Nataru.​

Mengawali 2026, Story (IP) Memimpin Kripto Top Gainers 24 Jam

Di pasar yang masih cenderung loyo, Story (IP) mampu naik dan menduduki puncak kripto top gainers 24 jam. 

Sosok Pemimpin Perempuan di Maskapai Penerbangan Vietjet

Dibalik kepemimpinan perusahaan maskapai penerbangan asal Vietnam CEO Vietjet, Dr. Nguyen Thi Phuong Thao

DLH Jakarta Angkut 91,41 Ton Sampah Usai Perayaan Tahun Baru

DLH DKI Jakarta mencatat timbulan sampah sisa perayaan tahun baru mencapai 415 meter kubik atau setara 91,41 ton.​

Bibit Siklon Tropis 90S Berpotensi Jadi Badai, Hujan Lebat di Sebagian Jawa

Bibit Siklon Tropis 90S memiliki peluang Sedang menjadi siklon tropis, hujan lebat disertai angin kencang di sebagian Pulau Jawa.

8 Kebiasaan Buruk yang Bahaya untuk Kesehatan Jantung

Ternyata ini beberapa kebiasaan buruk yang bahaya untuk kesehatan jantung Anda. Apa saja, ya?            

13 Kebiasaan yang Bisa Bikin Cepat Tua, Apa Saja?

Ada beberapa kebiasaan yang bisa bikin cepat tua. Mari intip pembahasan lengkapnya di sini!