M O M S M O N E Y I D
Bugar

6 Manfaat Es Batu untuk Wajah yang Wajib Dicoba

6 Manfaat Es Batu untuk Wajah yang Wajib Dicoba
Reporter: Rizka Noveliana  |  Editor: Rizka Noveliana


MOMSMONEY.ID - Menarik dicoba, Anda harus tahu manfaat es batu untuk wajah. Tidak perlu selalu memakai produk skincare yang mahal untuk merawat wajah.

Anda masih bisa memanfaatkan bahan-bahan yang ada di rumah. Sensasi dingin yang diberikan es batu ternyata memberikan manfaat baik untuk kulit wajah.

Saat memakai make up, penggunaan es batu sangat disarankan karena dapat membuat make up lebih tahan lama.

Baca Juga: Pahami 4 Cara Memilih Pembersih Wajah yang Benar, Apa Saja?

Jika Anda tertarik mencoba, berikut enam manfaat es batu untuk wajah dilansir dari realfood.co.id

1. Mengontrol minyak berlebih

Manfaat pertama es batu untuk wajah adalah mengontrol minyak berlebih. Kulit kusam disebabkan oleh munculnya minyak berlebih pada kulit wajah. Selain itu, kulit yang berminyak juga lebih mudah terkena jerawat.

Dengan pemakaian es batu, mampu mengontrol minyak berlebih sehingga produksi minyak pada wajah terkendali. Caranya, dengan mengaplikasikan es batu pada kulit wajah sebelum tidur.

2. Membersikan pori-pori wajah

Manfaat es batu untuk wajah selanjutnya adalah membersihkan pori-pori wajah. Jerawat sering kali diakibatkan dari pori-pori kulit yang tersumbat.

Selain itu, kotoran dan sel kulit mati yang menumpuk juga dapat membuat kulit wajah menjadi kusam.

Cukup aplikasikan es batu pada kulit wajah. Sebab, es batu dipercaya mampu membersihkan kulit hingga ke dalam pori-pori.

Baca Juga: 4 Bahaya Sinar UV untuk Kesehatan Kulit dan Rambut

3. Meredakan kulit terbakar Matahari

Kemudian, es batu juga mampu meredakan kulit terbakar sonar Matahari. Terpapar sinar Matahari langsung dalam waktu yang lama mampu membuat kulit wajah terbakar.

Cara meredakannya, Anda bisa mengaplikasikan es batu pada area wajah yang terbakar matahari. Untuk hasil yang optimal, Anda bisa menggunakan es batu dari ekstrak lidah buaya.

4. Meredakan kemerahan kulit wajah

Manfaat es batu untuk wajah berikutnya adalah meredakan kemerahan kulit wajah. Salah satu kondisi kulit yang kemerahan tersebut dinamakan dengan rosacea.

Bila hal tersebut terjadi, tidak perlu panik karena dapat diatasi dengan cara alami. Anda dapat mengompres kulit wajah yang sedang mengalami kemerahan.

Mengompres es batu ke kulit wajah dapat membuat pembuluh darah berkontraksi. Kemudian, tampilan pembuluh darah akan memudar dan mengurangi kemerahan akibat kondisi kulit.

Namun, hindari mengompres dalam waktu yang lama karena dalam beberapa kasus dapat memperburuk kondisi kulit tersebut.

Baca Juga: Agar Tak Salah Pakai, Kenali Beda Toner, Serum, Essence, dan Ampoule di Skincare

5. Mengatasi jerawat

Es batu juga bisa membantu mengatasi peradangan yang diakibatkan oleh jerawat di wajah. Caranya, dengan memijat es batu selama beberapa menit pada area wajah yang berjerawat.

Selain dapat mengurangi pembengkakan pada jerawat, mengaplikasikan es batu juga dapat meringankan rasa sakit akibat jerawat.

6. Menyamarkan kantung mata

Manfaat es batu lainnya adalah menyamarkan kantung mata. Anda bisa mengompres es batu pada area kantung mata sebelum tidur.

Pijat secara perlahan hingga rasa dingin memasuki kulit sehingga aliran darah pada area tersebut lancar.

Itulah beberapa manfaat es batu untuk wajah yang bisa jadi pilihan alternatif perawatan kulit. Mudah didapatkan dan digunakan!

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

4 Tanda Tidak Cocok dengan Ceramide, Muncul Jerawat hingga Kemerahan

Tiba-tiba jerawatan setelah pakai ceramide? Waspada, berikut ini 4 tanda tidak cocok dengan ceramide.

Kolaborasi NIVEA–Grab Sabet Dua Penghargaan di MMA SMARTIES APAC 2025

Kolaborasi antara NIVEA dan Grab Indonesia berhasil meraih dua penghargaan internasional di ajang MMA SMARTIES™ APAC 2025  

4 Buah Tinggi Kalori yang Harus Dibatasi Saat Diet, Wajib Tahu!

Sedang diet menurunkan berat badan? Ketahui 4 buah tinggi kalori yang harus dibatasi saat diet berikut ini.  

3 Warna Cat yang Harus Dibuang biar Ruangan Bagian Utara Terlihat Hidup

Ruangan utara sering terasa gelap dan dingin? Ini dia 3 warna cat yang justru memperburuk kondisi tersebut. Pelajari caranya agar terlihat cerah.

Jangan Sampai Salah Desain! Ini 5 Risiko Dapur Terbuka yang Mengganggu

Desainer ungkap alasan konsep dapur terbuka mulai ditinggalkan. Dapur tertutup terbukti efektif meredam bau dan suara. Cek manfaat utamanya.  

Intip Kesalahan Fatal Memasang Bingkai TV yang Bikin Ruangan Kaku

Ingin TV menyatu dengan dekorasi? Jangan buru-buru pakai bingkai. Ahli desain menyarankan solusi custom lemari atau penempatan strategis.  

Kesalahan Finansial Ini Bikin Tabungan Rp50 Juta Anda Mustahil Tercapai

Pengeluaran kecil harian yang sering menggerus tabungan Rp50 juta Anda. Evaluasi catatan keuangan Anda sekarang juga. Temukan caranya di sini, ya.

Stop Panik! Kenali Risiko Keuangan Jika Abaikan Sinking Fund

Merasa pengeluaran besar bikin stres? Sinking Fund solusinya. Pelajari cara hitung alokasi dana agar tujuan Rp45 juta terasa ringan dan terukur.

Trik Buat Aktivitas Agar Anak Lepas dari Gadget

Ajak anak bermain lilin dan permainan hands on untuk cegah anak lepas dari pegang gadget. Bisa jadi rekomendasi orangtua  

11 Alasan Berat Badan Bisa Berubah dari Hari ke Hari

Ternyata ini, lho, beberapa alasan berat badan bisa berubah dari hari ke hari. Apa sajakah itu?