M O M S M O N E Y I D
Bugar

6 Cara Mengatasi Mata Lelah Melihat Layar Perangkat, Cek Tips Berikut

6 Cara Mengatasi Mata Lelah Melihat Layar Perangkat, Cek Tips Berikut
Reporter: Bimo Adi Kresnomurti  |  Editor: Bimo Kresnomurti


MOMSMONEY.ID. Intip beberapa cara mengatasi mata lelah melihat layar. Masalah penglihatan yang tidak nyaman tentu dapat terjadi pada siapa saja.

Mata lelah yang disebabkan oleh penggunaan layar hp dan laptop secara intensif tentu bisa timbul di kalangan pekerja.

Masalah ini bisa dikenal dengan istilah "Computer Vision Syndrome" atau sindrom penglihatan komputer.

Adapun, banyak penyebab Anda bisa menderita mata lelah yang bisa diminimalkan dengan mudah.

Baca Juga: Catat 5 Manfaat Wortel Untuk Untuk Kesehatan Jika Diolah Dengan Baik

Penyebab mata lelah
Penyebab mata lelah

Penyebab mata lelah melihat layar

Simak beberapa penyebab mata lelah melihat layar perangkat:

  • Paparan cahaya biru: Layar hp dan laptop menghasilkan cahaya biru yang dapat menyebabkan kelelahan mata. Paparan terlalu lama dan terlalu dekat dengan cahaya biru ini dapat mengganggu keseimbangan visual dan menyebabkan ketegangan pada mata.
  • Tegangan mata: Fokus terus-menerus pada layar yang dekat dan kecil dapat menyebabkan ketegangan pada otot-otot mata, termasuk otot yang mengontrol fokus dan gerakan mata.
  • Kurangnya kedipan: Ketika menggunakan layar hp atau laptop, cenderung kurang berkembang. Ini dapat mengakibatkan mata menjadi kering dan teriritasi.
  • Posisi dan jarak yang tidak ergonomis: Posisi tubuh yang tidak nyaman atau jarak pandang yang terlalu dekat dengan layar dapat menyebabkan ketegangan dan kelelahan mata.

Beberapa cara untuk mengatasi mata lelah akibat penggunaan layar hp dan laptop dilansir dari Healthline.

Baca Juga: Cek 6 Manfaat Klorofil Sayuran Hijau untuk Kesehatan Tubuh

Cara mengatasi mata lelah melihat layar

1. Istirahatkan mata secara teratur

Untuk mengurangi masalah mata lelah, Anda bisa istirahat mata setiap 20-30 menit dengan melihat objek yang jauh selama beberapa detik. Langkah ini membantu merilekskan otot mata dan mengurangi ketegangan.

2. Atur pencahayaan ruangan

Pastikan ruangan tempat menggunakan perangkat hp atau laptop memiliki pencahayaan yang cukup. Hindari terlalu banyak cahaya yang mengarah langsung ke layar untuk mengurangi kelelahan mata.

Selain itu, pencahayaan yang baik dapat diketahui menggunakan media kamera laptop yakni melihat wajah sudah terlihat dengan jelas atau tidak.

3. Ubah posisi dan jarak pandang

Anda juga bisa pastikan posisi duduk dan jarak pandang terhadap layar nyaman dan ergonomis. Pastikan layar berada pada ketinggian mata yang tepat dan jaga jarak pandang yang cukup untuk mengurangi ketegangan mata.

4. Gunakan aturan 20-20-20

Aturan ini cukup efektif untuk mengurangi masalah mata lelah melihat layar perangkat. Ini artinya setiap 20 menit, arahkan pandangan ke objek yang berjarak sekitar 20 kaki (sekitar 6 meter) selama 20 detik.

Hal ini membantu mengurangi kelelahan mata dan memulihkan fokus visual agar mata juga sehat.

5. Gunakan penyangga mata

Gunakan tetes mata buatan atau penyangga mata yang direkomendasikan oleh dokter mata untuk membantu menjaga kelembaban mata dan mencegah kekeringan.

6. Kenakan kacamata khusus

Untuk penggunaan yang intensif, pertimbangkan menggunakan kacamata khusus dengan lensa anti silau atau lensa yang difilter untuk mengurangi paparan cahaya biru.

Selain itu, penting juga untuk menjaga kesehatan mata secara keseluruhan dengan menjaga pola makan yang sehat, cukup tidur, dan menjaga kelembapan udara di sekitar Anda.

Jika gejala mata lelah terus berlanjut atau mengganggu aktivitas sehari-hari Anda, disarankan untuk berkonsultasi dengan dokter mata.

Melalui informasi terkait cara mengatasi masalah mata lelah melihat layar atau Computer Vision Syndrome.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Hasil Thailand Masters 2026, 12 Wakil Indonesia Melaju ke Perempatfinal

Hasil Thailand Masters 2026 Babak 16 Besar Kamis (29/1), 12 wakil Indonesia menembus partai perempatfinal turnamen BWF Super 300 ini.

4 Tips Parenting Anak Gen Alpha, Bantu Anak Tumbuh Seimbang di Era Digital

Membesarkan anak Gen Alpha menghadirkan tantangan unik yang belum pernah dihadapi generasi orang tua sebelumnya.

Estetika Ruangan Semakin Meningkat Drastis, Ini Rekomendasi Model Tirai Modern

Cek tren tirai jendela yang sudah usang dan temukan solusi modern agar rumah terasa lebih terang, nyaman, dan relevan dengan gaya hidup sekarang.

Beberapa Kesalahan Fatal Ini Akan Hancurkan Keuangan Pengantin Baru, Catat Sekarang

Kesalahan mengatur keuangan sering dialami pengantin baru. Simak panduan ini agar finansial rumah tangga kamu lebih stabil sejak awal.  

Hujan Turun Sejak Subuh, Ini Prakiraan Cuaca Besok (30/1) di Jakarta dari BMKG

Cek prakiraan BMKG cuaca besok Jumat (30/1) di Jakarta dengan hujan intensitas sedang berpotensi kembali turun di subuh dan pagi hari.

Data Pribadi Kamu Terancam? Hindari 7 Kebiasaan Buruk saat Pakai Mobile Banking

Simak yuk, panduan agar transaksi mobile banking Anda tetap aman dari penipuan digital dan kebocoran data di era serba online.

Rumah Terlihat Kuno Tanpa Disadari? Ini 7 Detail Interior yang Perlu Segera Diganti

Rumah terasa jadul padahal tak direnovasi? Ini solusi cerdas mengganti detail interior yang bikin tampilan terlihat tua, yuk simak.

Kebutuhan Mendesak: KTA atau Multiguna, Mana yang Paling Tepat untuk Anda?

Punya aset tapi bingung mau jaminan atau tidak? Kredit multiguna tawarkan plafon besar. Hitung keuntungannya sebelum mengajukan.

Tren Warna Cat Rumah 2026 yang Diprediksi Mendominasi, Lebih Cozy dan Menonjol

Tren warna cat rumah 2026 hadir lebih hangat dan berani, yuk, cek inspirasi lengkapnya agar hunian Anda terasa hidup dan kekinian.

4 Fakta Menarik Tentang Gen Z, Generasi Blak-Blakan yang Peduli Kesehatan Mental

Gen Z punya 4 fakta menarik yang tak banyak diketahui. Pelajari cara mereka mengubah tren pasar dan komunikasi global.