M O M S M O N E Y I D
Santai

5 Zodiak Paling Dibenci Ternyata Bukan Cuma Gemini

5 Zodiak Paling Dibenci Ternyata Bukan Cuma Gemini
Reporter: Christ Penthatesia  |  Editor: Christ Penthatesia


MOMSMONEY.ID - Inilah daftar zodiak yang dikenal sebagai zodiak paling dibenci karena sifatnya. Cek, yuk, apa zodiak Anda salah satunya.

Dunia astrologi mengelompokkan zodiak berdasarkan sifat dan karakteristik bawaannya yang berbeda-beda.

Sifat positif dan negatif pun akan dimiliki oleh masing-masing zodiak berdasarkan karakternya. Tak jarang, beberapa zodiak dibenci karena sifat bawaannya yang dinilai menyebalkan.

Bagi yang penasaran siapa saja sih zodiak yang paling dibenci, simak jawabannya berikut ini.

Baca Juga: 5 Tanda Anda Sudah Move On dan Siap Cari Pacar Baru Lagi

Aries

Sebagai salah satu zodiak yang paling pemarah, Aries tentu tidak bisa ditebak dan bisa saja meledak kapan saja. Ciri-ciri kepribadian Aries yang berapi-api hampir selalu menjadi penyebab orang lain takut pada mereka. 

Intensitas dan kepercayaan diri mereka yang luar biasa bisa merepotkan orang lain. Selain itu, alasan lain Aries, dibenci adalah karena sifat berani dan tegas yang terkadang dianggap agresif atau impulsif.

Scorpio

Zodiak selanjutnya yang juga masuk dalam kategori zodiak yang paling dibenci adalah Scorpio. Bagi yang punya teman atau kenalan dengan zodiak Scorpio tentu sudah tahu dengan karakter Scorpio yang blak-blakan saat berbicara. 

Melansir laman MSN, Scorpio punya reputasi sebagai orang yang suka bicara terus terang, bertindak berlebihan dan sering kali menyakiti perasaan orang lain. Hal lain yang membuat mereka dibenci adalah karena Scorpio tidak pernah menunjukkan penyesalan atas tindakannya tersebut.

Baca Juga: 5 Cara Mudah Menghubungi Teman Lama Lagi, Langsung Coba yuk

Virgo

Virgo dikenal sebagai salah satu zodiak yang judgemental atau suka menghakimi. Virgo dapat terlihat sangat tidak menyetujui segala hal. Keangkuhan Virgo jelas merupakan sesuatu yang menjadikan zodiak ini banyak dibenci. 

Sebagai tambahan kepribadian Virgo juga dinilai dingin dan perilakunya yang suka merendahkan orang lain kerap membuat zodiak ini jadi sulit menerima masukan dan saran.

Capricorn

Kepribadian Capricorn terlahir dengan dorongan ambisi dan keinginan untuk sukses. Namun, upaya mereka yang tiada henti untuk mencapai kesempurnaan membuat mereka tampak dingin atau menjauhkan diri. 

Hal tersebutlah yang kemudian membuat zodiak ini jadi makin dibenci karena dirasa sulit untuk didekati.

Gemini

Menjadi zodiak terkenal yang paling banyak dibenci, Gemini dinilai punya karakter bermuka dua. Menurut laman Astro Talk, Gemini dikenal karena kepribadian gandanya, sehingga menimbulkan kesalahpahaman tentang sifat aslinya. Gaya komunikasi dinamis Gemini mudah di salah pahami.

Padahal, jika dilihat lebih dekat hal tersebut menunjukkan kemampuan beradaptasi dan kedalaman intelektual Gemini. Karakter mereka yang tidak stabil dan perubahan suasana hati yang terus-menerus membuat Gemini juga jadi alasan mengapa zodiak ini dibenci.

Itulah tadi beberapa daftar zodiak yang paling dibenci berdasarkan alasannya. Ada zodiak Anda?

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Kode CVV Punya Banyak Nama? Jangan Bingung, Fungsinya Tetap Sama Lo!

Cek penjelasan CVV kartu debit dan kredit ini agar transaksi online lebih aman dan terhindar dari penyalahgunaan data. Catat ulasannya.  

Kenyamanan Rumah Sirna? Cek Ulang Feng Shui Kamar Mandi Anda

Simak cara cerdas memperbaiki feng shui kamar mandi yang posisinya kurang ideal agar rumah tetap nyaman dan energinya seimbang.  

11 Obat Herbal Alami untuk Turunkan Gula Darah yang Tinggi

Ini dia beberapa obat herbal alami untuk turunkan gula darah yang tinggi. Apa sajakah itu? Cek selengkapnya di sini!  

Dompet Kaget! Jangan Sampai Kehilangan Diskon Chigo di Promo Pick Your Flip Ini

Promo Chigo Pick Your Flip bikin ngiler! Dapatkan minuman gratis Kopi Kenangan dengan tambah Rp 10 ribu. Lihat daftar menu lengkapnya.

4 Resep Hidangan Imlek Praktis, Sajikan Menu Istimewa Tanpa Ribet

Rayakan Imlek dengan sajian lezat buatan sendiri. 4 resep mudah dan otentik ini siap jadi andalan, dijamin disukai keluarga. Ini cara praktisnya.

7 Kesalahan Tata Letak Ini Bikin Ruang Tamu Anda Tidak Nyaman, Cek Sekarang!

Ruang tamu kaku dan interaksi hambar? Kebiasaan menempel sofa ke dinding ternyata salah besar. Ketahui cara memperbaiki untuk suasana lebih hidup.  

7 Manfaat Jalan Kaki setelah Makan, Raih BB Ideal & Tidur Nyenyak Setiap Malam

Alih-alih langsung tidur, kebiasaan jalan kaki setelah makan terbukti melancarkan pencernaan. Ketahui cara mudahnya agar perut tak lagi kembung.  

Pria Wajib Tahu! 5 Alasan Penting Pakai Sunscreen Demi Kulit Sehat

Tak hanya wanita, pria juga harus pakai sunscreen. Berikut 5 alasan pria harus pakai sunscreen yang wajib Anda tahu.

Fitur AI Samsung A56 HP 5G: Best Face Hingga Circle to Search Wajib Dicoba

Fitur AI canggih seperti Best Face dan Circle to Search ada di Samsung A56. Cari tahu bagaimana AI ini mengubah pengalaman ponsel Anda.

Keamanan Instagram: Wajib Tahu 5 Cara Mudah Agar Akun Tak Dibobol

Ingin Instagram tetap aman dari tangan jahil? Cukup 5 langkah mudah ini, akun Anda terlindungi dari ancaman phishing dan pembobolan.