M O M S M O N E Y I D
AturUang

5 Tips Keluarga Muda Pilih Asuransi ala Astra Life

5 Tips Keluarga Muda Pilih Asuransi ala Astra Life
Reporter: Nina Dwiantika  |  Editor: Nina Dwiantika


MOMSMONEY.ID – Untuk Anda yang baru memasuki tahap kehidupan rumah tangga baru, pasti punya keuangan yang anyar untuk menjalani kehidupan di masa mendatang. Misalnya, rencana anak sekolah, kesehatan keluarga hingga rencana lainnya untuk kebutuhan keluarga.

Astra Life ingin mengajak keluarga muda untuk lebih sadar akan pentingnya manajemen keuangan dalam fase kehidupan berkeluarga demi menjaga stabilitas rumah tangga. Kurniasari S. Pranoto, Marketing, Corporate Communication, Literacy & Inclusion Departement Head Astra Life mengatakan, di fase awal membangun aset bersama, pasangan perlu disiplin mengelola pos keuangan dan memahami fungsi proteksi.

Bagi pencari nafkah utama, penting untuk memiliki asuransi jiwa untuk mencegah adanya risiko kejatuhan finansial akibat tutup usia dan terkena penyakit kritis. Menjaga ketahanan keuangan keluarga menjadi semakin penting di tengah berbagai tantangan ketidakpastian ekonomi.

Berikut 5 tips untuk keluarga muda memilih asuransi ala Astra Life.

1. Tentukan Prioritas Bersama

Langkah awal sebelum memilih asuransi, sebaiknya keluarga muda sudah menentukan prioritas dan kebutuhan bersama. Diskusikan secara terbuka untuk alokasi keuangan, seperti Kredit Pemilikan Rumah (KPR) atau renovasi rumah, dana untuk pendidikan anak, investasi, dana darurat, liburan atau pun untuk personal expense. Dengan diskusi tersebut harapannya transparansi finansial dapat terwujud sehingga keputusan dapat dibuat secara rasional dan menghindari risiko konflik akibat perbedaan pandangan.

2. Maksimalkan Masa Produktif

Susun rencana keuangan yang realistis dengan pemasukan saat ini. Di fase pengumpulan aset rumah pertama, pendidikan anak, dana darurat, tabungan/investasi, dan pensiun tetapkan prioritas, besaran alokasi, serta tenggat waktunya. Pastikan ada instrumen proteksi sebagai bagian dari rencana, agar target keuangan tetap on-track ketika terjadi hal tak terduga.

Baca Juga: Utang Iuran BPJS Kesehatan akan Dihapus, Ini Kategori Peserta yang Dapat Keringanan

3. Tentukan Tujuan Utama Memiliki Asuransi

Tetapkan tujuan spesifik agar pilihan produk lebih tepat, misalnya: memastikan dana pendidikan anak, menyiapkan warisan untuk pasangan, atau menjaga arus kas pensiun. Setelah tujuan jelas, pilih jenis perlindungan, besaran Uang Pertanggungan asuransi, dan masa pertanggungan yang sesuai dengan kebutuhan keluarga dan kemampuan premi, agar menghindari under/over-insured serta memudahkan evaluasi berkala.

4. Cek Manfaat Asuransi yang Sesuai

Di Astra Life, terdapat produk ASLI Ultimate Protection, dengan manfaat perlindungan jiwa seumur hidup hingga usia 99 tahun. Besaran Uang Pertanggungan mengikuti kenaikan hingga menjadi 125% dari Uang Pertanggungan mulai tahun polis ke-15. Premi pun cukup terjangkau mulai dari Rp 688.000 per tahun dengan pilihan masa pembayaran Premi dalam 5, 10 atau 15 tahun.

5. Cek Kredibilitas Perusahaan Asuransi

Pastikan perusahaan asuransi yang dipilih kredibel sudah berizin dan diawasi dari Otoritas Jasa Keuangan (OJK). Lebih dari itu, pastikan kondisi kesehatan keuangan perusahaan asuransi berdasarkan Risk Based Capital (RBC).

Tak kalah penting, sebelum membeli asuransi, penting bagi keluarga muda untuk memahami isi polis agar tidak salah persepsi terhadap manfaat dan batas perlindungan. Pastikan juga memahami besar Uang Pertanggungan, masa perlindungan, syarat pengecualian, serta siapa yang tercantum sebagai tertanggung dan penerima manfaat.

Baca Juga: Promo JSM Indomaret 24-26 Oktober 2025, Sabun Cair-Detergent Diskon hingga 40%

Selanjutnya: Trump akan Bertemu Xi Jinping di APEC, Perang Dagang dan Fentanyl Jadi Agenda Utama

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Peringatan Dini BMKG Cuaca Besok (12/1) Jabodetabek, Hujan Lebat di Daerah Ini

Peringatan dini BMKG cuaca besok Senin (12/1) dan Selasa (12/1) di Jabodetabek hujan lebat dan angin kencang di wilayah berikut ini.

Provinsi Ini Dilanda Hujan Sangat Lebat, Cek Peringatan Dini BMKG Cuaca Besok (12/1)

BMKG merilis peringatan dini cuaca besok Senin 12 Januari 2026 dan Selasa 13 Januari 2026 hujan sangat lebat dan lebat di provinsi berikut ini.

Fres & Natural Kolaborasi dengan Vilo Gelato, Tawarkan Wangi Baru untuk Anak Muda

​Kebutuhan anak muda akan wewangian yang fresh, manis, dan nyaman mendorong Fres & Natural menghadirkan inovasi baru dalam Dessert Collection.

Dari Spelling Bee ke Prestasi Akademik, Begini Cara Anak Mengasah Bahasa Inggris

​Lebih dari sekadar lomba mengeja, Spelling Bee menjadi ruang belajar anak mengasah bahasa, mental, dan kesiapan akademik.

12 Kebiasaan di Malam Hari yang Bikin Susah Kurus, Apa Saja?

Ternyata ini, lho, kebiasaan di malam hari yang bikin susah kurus. Pejuang diet harus hindari, ya!  

7 Alasan Ilmiah Mengapa Manfaat Memancing Ampuh Redakan Stres dan PTSD

Rutin memancing dapat meningkatkan kesabaran, menambah asupan Vitamin D, dan melatih kekuatan tubuh? Simak manfaat memancing lengkapnya di sini.

Harga Emas Galeri 24 dan UBS di Pegadaian Minggu (11/1/2026) Kompak Naik

Harga emas Galeri 24 dan UBS di Pegadaian Minggu (11/1/2026) kompak naik. Emas Galeri 24 1 gram (gr) jadi Rp 2.622.000, emas UBS 1 gr Rp 2.676.000

Stop Menunda! Terapkan 4 Trik Psikologis Ini untuk Lawan Procrastination

Ingin lebih produktif? Terapkan 4 strategi dari para ahli untuk meminimalisir procrastination dan menyelesaikan kewajiban tepat waktu.

15 Makanan Diet yang Mengenyangkan untuk Mengganti Nasi

Ini dia beberapa makanan diet yang mengenyangkan untuk mengganti nasi. Kira-kira ada apa saja?          

Cara Bersihkan Emas Titanium yang Kusam agar Kembali Kuning dan Terlihat Segar

Emas titanium tampak kusam? Simak panduan ini untuk membersihkan dan merawatnya agar kembali kuning dan nyaman dipakai sehari-hari.