CLOSE [X]
M O M S M O N E Y I D
Santai

5 Rekomendasi Serial Politik Penuh Konspirasi di Netflix

5 Rekomendasi Serial Politik Penuh Konspirasi di Netflix
Reporter: Christ Penthatesia  |  Editor: Christ Penthatesia


MOMSMONEY.ID - Suka dengan cerita penuh konspirasi? Simak beberapa rekomendasi tontonan Netflix bertema politik berikut ini.

Film dan serial dengan genre thriller tak hanya sekedar memiliki cerita yang berkaitan dengan hantu atau pembunuhan saja.

Ada juga beberapa film dan serial bergenre thriller yang mengambil cerita dari sudut pandang politik yang tak kalah menegangkan.

Beberapa tontonan berikut ini adalah rekomendasi tontonan dengan genre thriller politik yang bisa ditonton di Netflix.

Baca Juga: 4 Cara Ampuh Atasi Mood Swing Saat PMS, Cek di Sini

The Trial of Chicago 7

Film dengan genre thriller ini merupakan film Netflix yang diangkat dari salah satu proses pengadilan politik yang bersejarah.

Di mana serial ini mengikuti kisah tujuh orang aktivis yang ditangkap dan diadili setelah terjadi baku hantam dengan polisi pada aksi demonstrasi yang berujung ricuh.

Designated Survivor

Designated Survivor adalah sebuah serial asal Amerika yang juga pernah dibuat versi Koreanya dengan plot dan cerita yang hampir sama.

Serial ini mengikuti kisah dari seorang menteri di posisi bawah yang terpaksa menjadi pengganti Presiden dan memimpin Amerika. Terutama, setelah ada serangan misterius yang membunuh Presiden dan semua yang memungkinkan untuk menjadi penggantinya.

Selain menceritakan tentang bagaimana ia mengatur negaranya, serial ini juga mengajak penontonnya untuk mencari tahu siapa dalang dibalik kasus pembunuhan presiden.

Baca Juga: Jarang Disadari, Ini 5 Tanda Psikologis Lawan Jenis Suka Anda

House of Cards

Serial thriller yang satu ini pun memiliki latar cerita dalam dunia politik. Selain memiliki cerita yang menegangkan, serial ini juga masih memiliki sedikit cerita drama yang juga berkaitan dengan dunia politik.

Seorang politisi jahat melakukan segala cara kejam dan tak kenal takut hanya untuk menaklukkan dan menduduki pemerintahan Washington D.C.

Munich: The Edge of War

Film Netflix ini juga merupakan salah satu film politik Netflix yang seru dan menegangkan untuk ditonton. Menceritakan tentang dua orang pria yang bersahabat saat kuliah dan bertemu kembali dalam posisi yang tidak mengenakkan.

Keduanya bekerja pada dua sisi politik berbeda dan terpaksa harus terlibat dalam sebuah misi untuk melakukan transfer dokumen rahasia dari rencana invasi Hitler.

Queenmaker

Drakor ini dibintangi oleh Kim Hee Ae dan Moon So Ri. Merupakan drakor dengan tema politik, ceritanya tentang seorang manajer umum yang pandai menangani masalah opini publik.

Hingga suatu hari ia dipercaya untuk bergabung dengan tim kampanye salah satu calon wali kota Seoul. Walau sering berdebat dan berbeda pendapat, sang manajer tersebut kini hanya memiliki satu tujuan: menyukseskan kampanye dan membuat sang calon wali kota menjadi wali kota Seoul.

Nah, itulah beberapa rekomendasi tontonan seru di Netflix yang memiliki tema tentang politik. Jangan lupa ditonton, ya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Ini Cara Bank Sampah dan Wings Dorong Pilah Sampah di Masyarakat

Yayasan Wings Peduli dan bank sampah dari berbagai daerah mendorong minat pilah sampah di masyarakat.

Transaksi di LazMall Melonjak Saat Lazada 11.11, Ini Kategori dengan Performa Kuat

Lazada Indonesia mencatat ada lonjakan sebesar 23 kali lipat saat Lazada 11.11 dibandingkan dengan hari biasa.​

Pengiriman Cepat dan Transparan Jadi Tuntutan 2026, UMKM Wajib Tahu

​Survei Lalamove menunjukkan, konsumen Indonesia semakin menuntut pengiriman cepat dan transparan.  

Hasil Australian Open 2025, 4 Ganda Indonesia Lolos ke Babak 16 Besar

Hasil Australian Open 2025 Babak 32 Besar hari pertama Selasa (18/11), empat ganda Indonesia lolos ke babak selanjutnya.

Promo Alfamart Paling Murah Sejagat 16-23 November 2025, Sarden ABC Rp 9.700

Manfaatkan promo Alfamart Paling Murah Sejagat periode 16-23 November 2025 untuk belanja lebih hemat.

Ramalan Zodiak Keuangan dan Karier Besok Rabu 19 November 2025: Momentum Bangkit

Berikut ramalan zodiak besk Rabu, 19 November 2025 dinamika profesional tampak bergerak lebih intens dalam hal karier dan keuangan Anda.

Promo Indomaret Ice Cream Fair November 2025, Aice Histeria Beli 2 Gratis 1

Promo Indomaret Ice Cream Fair Periode November 2025. Cek dan manfaatkan untuk belanja es krim favorit.

Pasar Kripto Ambles, Segelintir Kripto Ini Menempati Top Gainers

Market cap kripto global anjlok 4,8% dalam 24 jam terakhir. Simak daftar aset kripto yang bertahan naik dan menempati top gainers!

Promo Hypermart Weekday 18-20 November 2025, Beli 1 Gratis 1 Es Krim Aice-Haagen Dazs

Cek dan manfaatkan katalog promo Hypermart Weekday periode 18-20 November 2025 untuk belanja hemat di hari kerja.

Apa Ciri-Ciri Terkena Kolesterol Tinggi, ya? Intip Selengkapnya di Sini

Banyak yang tidak tahu, apa ciri-ciri terkena kolesterol tinggi sebenarnya? Cari tahu di sini, yuk!