M O M S M O N E Y I D
Bugar

5 Rekomendasi Jus yang Bikin Kulit Glowing dan Sehat dari Ahli Gizi

5 Rekomendasi Jus yang Bikin Kulit Glowing dan Sehat dari Ahli Gizi
Reporter: Rezki Wening Hayuningtyas  |  Editor: Rezki Wening Hayuningtyas


MOMSMONEY.ID - Ini dia beberapa rekomendasi jus yang bikin kulit glowing dan sehat dari ahli gizi. Mau coba?

Kulit yang sehat dan bercahaya tidak hanya dipengaruhi oleh perawatan luar, tetapi juga dari asupan nutrisi yang masuk ke tubuh Anda setiap hari. Apa yang Anda makan dan minum akan berpengaruh langsung pada kondisi kulit, termasuk kelembapan, elastisitas, hingga proses regenerasinya.

Mengonsumsi jus segar secara rutin dapat membantu membersihkan racun, memperbaiki jaringan kulit, dan menjaga hidrasi tubuh. Lebih dari itu, beberapa jenis jus ternyata mampu memberikan efek glowing alami yang membuat kulit tampak lebih cerah dan sehat.

Ahli gizi Palak Nagpal membagikan beberapa jenis jus terbaik yang menurutnya bisa membantu merawat kulit dari dalam sekaligus membuatnya tampak lebih segar.

Baca Juga: Ini 5 Tips Efektif Bikin Kulit Selangkangan Cerah, Bye Selangkangan Hitam!

Melansir dari laman NDTV, berikut ini rekomendasi jus yang bikin kulit glowing dan sehat dari ahli gizi:

1. Jus tebu dengan tambahan lemon

Minuman ini terbuat dari jus tebu segar yang manis lalu diberi sedikit perasan lemon agar rasanya lebih segar. Kandungan vitamin C dari lemon membantu tubuh memproduksi kolagen, yaitu protein yang menjaga kulit tetap kenyal dan kencang.

Jika diminum secara rutin, jus ini bisa membuat kulit Anda terlihat lebih sehat dan bercahaya.

2. Jus bit dan amla

Perpaduan bit dengan amla menghasilkan jus berwarna cerah yang kaya antioksidan. Antioksidan berfungsi melawan peradangan sekaligus menangkal radikal bebas yang bisa merusak kulit.

Menurut Palak Nagpal, jus ini mendukung kesehatan kulit dengan membuatnya tampak segar, cerah, dan bercahaya alami.

Baca Juga: Hati-Hati, ya! Ternyata Ini Kebiasaan yang Bikin Kulit Cepat Tua

3. Air kelapa

Air kelapa dikenal sebagai sumber elektrolit alami yang sangat baik untuk menjaga kelembapan tubuh. Jika diminum secara rutin, air kelapa juga membantu menghidrasi kulit dari dalam. Selain itu, air kelapa mengandung sitokinin yang memiliki efek anti penuaan.

Tidak hanya itu, kandungan di dalamnya juga mendukung pembentukan kolagen sehingga kulit terasa lebih kencang dan awet muda.

4. Jus buah kundur dengan mint

Buah kundur memiliki kadar air yang tinggi sehingga baik untuk menjaga kelembapan kulit. Ketika dipadukan dengan daun mint, hasilnya adalah jus segar yang juga memberikan manfaat perlindungan berkat kandungan antioksidan alami dari mint.

Jus ini membantu melindungi kulit dari kerusakan dan membuatnya tetap segar serta bertenaga sepanjang hari.

Baca Juga: 12 Cara Alami Mengencangkan Kulit Wajah yang Dapat Dicoba

5. Jus kunyit dengan amla

Minuman satu ini berupa campuran amla yang kaya vitamin C dengan kunyit yang terkenal memiliki sifat anti radang dan antimikroba. Kombinasi keduanya dapat membantu tubuh lebih bersih dari dalam, sekaligus mencegah munculnya masalah kulit seperti jerawat atau iritasi.

Amla sendiri mendukung produksi kolagen, sementara kunyit membantu menenangkan peradangan sehingga kulit tampak lebih sehat.

Itulah rekomendasi jus yang bikin kulit glowing dan sehat dari ahli gizi. Selamat mencoba.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Ini Kiat Coffeenatics Mengembangkan Usaha Kopi Lokal hingga Tembus Pasar Global

Coffeenatics membagikan beberapa strategi untuk mempertahankan hingga membesarkan usahanya.         

Bukan Gaji, Ini 5 Rahasia Orang Kaya Kelola Uang Hingga Sukses

Simak yuk, perbedaan orang kaya dan kebanyakan orang bukan soal gaji, tapi cara berpikir dan mengambil keputusan keuangan.

KAI Catat 131 Ribu Tiket KA untuk Angkutan Lebaran Telah Dipesan

Masyarakat sudah dapat melakukan pemesanan tiket KA Lebaran untuk jadwal keberangkatan 11-16 Maret 2026 melalui seluruh kanal resmi KAI.

Hasil Thailand Masters 2026: 10 Wakil Indonesia Tembus 4 Besar, Segel 3 Tiket Final

Hasil Thailand Masters 2026 Babak Perempatfinal Jumat (29/1), 10 wakil Indonesia maju ke semifinal dan menyegel 3 tiket untuk babak final.

Dapur Terasa Lebih Nyaman: Simak Tren Kabinet 2026 yang Prioritaskan Ketenangan

Simak tren kabinet dapur 2026 yang mulai ditinggalkan dan solusi desain praktis agar dapur lebih rapi, hangat, dan nyaman digunakan.

Wallpaper Tempel: Hindari 7 Kesalahan Ini Agar Hasil Pekerjaan Lebih Rapi dan Awet

Wallpaper tempel sering mengelupas? Desainer interior berbagi rahasia teknik pemasangan yang tepat agar hasilnya maksimal dan tahan lama.

6 Warna Cat Sherwin-Williams Ini Bikin Suasana Rumah Lebih Nyaman

Cek 6 warna cat Sherwin-Williams yang direkomendasikan desainer untuk rumah lebih tenang, nyaman, dan cocok dengan gaya hidup kekinian.

Aturan Dana Darurat 3/6/9 Bulan Kini Lebih Fleksibel, Bukan Sekadar Angka Mati lo

Berikut panduan simpel memahami dana darurat yang update, cara menghitung ideal, dan strategi aman menjaga keuangan tanpa kehilangan peluang.

Strategi DCA: Kok Bisa Investor Pemula Tenang Hadapi Gejolak Ekonomi, Simak yuk

Strategi DCA ini bantu investasi Anda tetap konsisten meski pasar fluktuatif, simak cara kerja dan manfaatnya agar keuangan lebih terarah.

Pasar Kripto Rontok, Ini 5 Kripto Penghuni Top Gainers 24 Jam

Di pasar aset kripto yang ambles, hanya segelintir aset kripto yang mampu naik dalam 24 jam terakhir.