Keluarga

5 Manfaat Snail Mucin untuk Wajah, Benarkah Ampuh Mengatasi Jerawat?

5 Manfaat Snail Mucin untuk Wajah, Benarkah Ampuh Mengatasi Jerawat?

MOMSMONEY.ID - Kali ini MomsMoney akan membagikan informasi tentang 5 manfaat snail mucin untuk wajah. Simak sampai akhir, Moms.

Snail mucin atau lendir siput terbilang populer dalam dunia kecantikan Korea. Hal ini dapat dibuktikan dengan banyaknya produk skincare asal negeri ginseng yang menjadikan snail mucin sebagai salah satu komposisinya.

Meskipun terkesan agak menjijikan, namun snail mucin atau filtrat sekresi siput ini terbilang efektif untuk meningkatkan penampilan kulit.

Baca Juga: 3 Olahraga untuk Mengencangkan Vagina dan Cara Melakukannya dengan Benar

Snail mucin terdiri dari berbagai kandungan yang bermanfaat bagi kulit seperti glycolic acid, allantoin, kolagen, elastin, copper peptides, achacin, dan hyaluronic acid.

Selengkapnya, berikut MomsMoney jabarkan 5 manfaat snail mucin untuk wajah sebagaimana dilansir dari Beauty Affairs.

1. Mengurangi garis halus dan kerutan

Manfaat snail mucin untuk wajah yang pertama adalah mengurangi garis halus dan kerutan.

Satu studi yang meneliti tentang manfaat filtrat sekresi siput bagi kulit menemukan bahwa ada tingkat perbaikan yang signifikan pada kerutan yang disebabkan oleh kerusakan akibat sinar matahari.

Diperkirakan bahwa faktor pertumbuhan alami dalam snail mucin dapat membantu meregenerasi cadangan kolagen, mengencangkan kulit, dan mengurangi tampilan garis halus serta kerutan pada wajah.

2. Meratakan warna kulit

Manfaat snail mucin untuk wajah yang kedua adalah meratakan warna kulit.

Jika Anda memiliki beberapa bintik hitam yang ingin Anda hilangkan, snail mucin mungkin akan menjadi bahan perawatan kulit favorit Anda yang baru.

Studi telah menemukan bahwa lendir siput efektif dalam menghentikan melanogenesis berlebih. Adapun melanogenesis sendiri adalah proses produksi melanin sebagai pigmen yang bertanggung jawab untuk warna kulit.

Dengan menghentikan pembentukan melanin berlebih, snail mucin akan secara efektif memudarkan hiperpigmentasi sehingga warna kulit akan menjadi lebih merata dan kulit akan tampak flawless serta kencang.

3. Mengurangi jerawat

Manfaat snail mucin untuk wajah yang ketiga adalah mengurangi jerawat.

Snail mucin memiliki sifat antibakteri yang efektif untuk menangkal jerawat. Bahan ini bermanfaat untuk penyembuhan luka sehingga mampu membantu kulit terbebas dari jerawat lebih cepat dan sembuh dengan jaringan parut yang minim.

Salah satu kandungan snail mucin yang telah diidentifikasi adalah achacin. Achacin sendiri merupakan glikoprotein antibakteri dengan efektivitas yang mumpuni.

Baca Juga: 4 Ciri-Ciri Darah Haid Tidak Normal, Salah Satunya Beraroma Menyengat

4. Bertindak sebagai humektan pada kulit

Manfaat snail mucin untuk wajah yang keempat adalah bertindak sebagai humektan pada kulit.

Bahan perawatan kulit humektan (bersifat melembabkan) sangat penting untuk memastikan kulit dan acid mantle bekerja sebagaimana mestinya.

Berkat kandungan hyaluronic acid yang ada di dalamnya, snail mucin mampu menarik air ke dalam kulit sehingga kulit akan terhidrasi dengan penuh dan garis-garis halus serta kerutan yang ada pada kulit pun akan secara otomatis terisi.

5. Menenangkan kulit sensitif dan iritasi

Manfaat snail mucin untuk wajah yang kelima adalah menenangkan kulit sensitif dan iritasi.

Salah satu komponen utama dari snail mucin adalah allantoin. Allantoin adalah molekul yang dapat membantu menghambat peradangan pada kulit, menenangkan iritasi, serta mengurangi kemerahan.

Jika allantoin dalam snail mucin dikombinasikan dengan kemampuan alami kulit untuk menyembuhkan luka, itu dapat mengurangi iritasi pada kulit dengan lebih optimal sekaligus akan membuat kulit lebih sehat dan kuat.

Moms, itulah 5 manfaat snail mucin untuk wajah. Apabila Moms tertarik untuk mencoba skincare berbahan snail mucin, pastikan untuk melakukan uji tempel terlebih dahulu sebelum benar-benar menggunakannya guna mengetahui ada atau tidakkah reaksi alergi pada kulit Anda.

Selanjutnya: Perusahaan Konglomerasi Jadi Penggerak IHSG, Cermati Beberapa Hal Berikut ini

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News