M O M S M O N E Y I D
Santai

5 Drama Korea Kim Hye Yoon Pemeran Fangirl di Lovely Runner

5 Drama Korea Kim Hye Yoon Pemeran Fangirl di Lovely Runner
Reporter: Christ Penthatesia  |  Editor: Christ Penthatesia


MOMSMONEY.ID - Merupakan aktris yang sering wira-wiri di dunia drama Korea, berikut daftar drakor yang dibintangi oleh Kim Hye Yoon.

Kim Hye Yoon menjadi populer karena membintangi beragam jenis drama Korea dengan beragam karakter.

Baru-baru ini, ia didapuk untuk menjadi pemeran utama wanita di drama Korea Lovely Runner bersama dengan Byeon Woo Seok.

Bagi yang suka dengan akting Kim Hye Yoon, jangan lupa tonton beberapa judul drama Korea yang dia bintangi ini.

Baca Juga: Rekomendasi 6 Drama Korea Tentang Idol K-pop, Terbaru Ada Lovely Runner

Extraordinary You

Merupakan drama Korea fiksi romantis populer, Extraordinary You dibintangi oleh Rowoon dan Kim Hye Yoon yang terlibat dalam cinta segitiga bersama Lee Jae Wook.

Seorang siswi SMA menyadari bahwa mereka adalah karakter dari sebuah buku komik yang nasibnya ditentukan oleh penulisnya. Siswi tersebut kemudian memutuskan untuk merubah nasib yang sesuai dengan keinginannya dan menemukan cinta untuk dirinya.

Secret Royal Inspector & Joy

Drama Korea yang satu ini adalah drakore saeguk pertama Kim Hye Yoon, loh. Dibintangi oleh Ok Taecyeon dan Kim Hye Yoon, drama ini mengikuti seorang pria yang memiliki tugas untuk menyelesaikan beberapa kasus di kerajaan dengan menjadi inspektur rahasia.

Ia kemudian bertemu dengan seorang perempuan dan bekerja sama dalam menyelesaikan kasus kejahatan di kerajaan.

Baca Juga: Queen of Tears dan 5 Drama Korea Studio Dragon Ini Bisa Ditonton di Netflix

Lovely Runner

Merupakan drama Korea fantasi baru yang dibintangi oleh Byeon Woo Seok dan Kim Hye Yoon, drama ini mengungkap kehidupan idol Kpop dalam ceritanya. Diceritakan seorang idol top Korea mengalami depresi dan berujung bunuh diri.

Di sisi lain, seorang fans perempuannya mengalami keajaiban yang membuat ia bisa hidup di 15 tahun lalu. Ia pun berusaha untuk menghalangi nasib buruk sang idolanya di masa depan.

Sky Castle

Sky Castle adalah drama Korea yang menampilkan secara nyata tentang potret pendidikan di Korea. Dari mulai persaingan sehat hingga tak sehat dapat dilakukan untuk mewujudkan ambisi dalam mendapatkan pendidikan terbaik di Korea. 

Ditambah dengan masih dianggap pentingnya pendidikan yang dimiliki seseorang di Korea. Kim Hye Yoon sukses meraih tanggapan positif dari aktingnya sebagai murid SMA ambisius yang tidak mau kalah dalam hal pendidikan lewat drakor ini.

Snowdrop

Nama Kim Hye Yoon juga tercatat membintangi drama Korea yang dibintangi oleh Jisoo Blackpink dan juga aktor Jung Hae In. Drama yang berlatar di Seoul pada tahun 1987 ini menceritakan tentang kisah cinta yang terjadi di antara dua orang muda-mudi Korea.

Kisah cinta yang rumit terjadi lantaran adanya situasi menegangkan yang terjadi di Korea pada masa itu. Kim Hye Yoon memerankan karakter Gye Bun Ok dalam drama ini.

Nah, itulah tadi daftar drama Korea yang dibintangi oleh Kim Hye Yoon pemeran utama drakor Lovely Runner. Tonton semua, ya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Hari Terakhir Promo CFC Hoki Awal Bulan, Beli 1 Gratis 1 Paket Astaga Hemat

Promo Hoki Awal Bulan dari CFC telah memasuki hari terakhir. Nikmati penawaran Beli 1 Gratis 1 Paket Astaga mulai Rp 49.000-an saja.

Jadwal Rilis Film Indonesia Terbaru November 2025, Ada 12 Judul Wajib Tonton

Daftar film Indonesia terbaru yang akan tayang di bioskop November 2025, lengkap dengan tanggal rilis dan pemeran utama.

Sinopsis Film Pangku Debut Reza Rahadian Jadi Sutradara

Sinopsis film Pangku yang merupakan debut sutradara Reza Rahadian, tentang kisah ibu tunggal dan tradisi kopi pangku di Pantura.

Bahaya Konsumsi 2 Porsi Mie Instan Sekaligus, Risiko Hipertensi

Bahaya konsumsi mie instan berlebih melampaui batas natrium WHO, meningkatkan risiko tekanan darah tinggi dan komplikasi kesehatan.

Ini Dia Zodiak yang Paling Tegas lo, Nomor Satu Aries

Siapa sajakah zodiak yang paling tegas ya? Aries disebut duduki posisi pertama, lo.                 

6 Rekomendasi Podcast Indonesia untuk Pengembangan Diri dan Karier

Daftar rekomendasi podcast Indonesia terbaik untuk pengembangan diri dan karier penuh wawasan dalam setiap episode.

Ramalan Keuangan dan Karier 12 Zodiak Hari Ini Rabu 5 November 2025, Cek di Sini

Berikut ramalan zodiak keuangan dan karier untuk Rabu 5 November 2025 yang memandu Anda mempersiapkan waktu terbaik sekarang.

25 Ucapan Hari Cinta Puspa dan Satwa Nasional 2025 Kreatif dan Inspiratif

Kumpulan ide ucapan Hari Cinta Puspa dan Satwa Nasional 2025 kreatif dan inspiratif untuk caption.  

Inspirasi Ruang Gaya Mode: Cara Kim Lewis Menyatukan Warna, Pola, dan Kenyamanan

Yuk, simak cara desainer Kim Lewis memadukan warna dan pola ala runway ke dalam ruang tamu dan ruang makan rumah modern!  

Tren Belanja Akhir Tahun Buka Peluang Cuan untuk Saham ERAA dan ERAL

​Analis memproyeksikan bahwa momentum akhir tahun bisa jadi katalis positif bagi saham ERAA dan ERAL.