CLOSE [X]
M O M S M O N E Y I D
Bugar

4 Sayuran Hijau yang Boleh Dimakan Penderita Asam Urat, Cek Ada Apa Saja!

4 Sayuran Hijau yang Boleh Dimakan Penderita Asam Urat, Cek Ada Apa Saja!
Reporter: Rezki Wening Hayuningtyas  |  Editor: Rezki Wening Hayuningtyas


MOMSMONEY.ID - Penderita asam urat perlu memperhatikan pola makan mereka, termasuk menghindari makanan yang tinggi purin. Ini karena purin dapat meningkatkan kadar asam urat dalam tubuh. Beberapa sayuran mungkin mengandung purin yang tinggi. Namun, ada beberapa sayuran hijau yang boleh dimakan penderita asam urat, karena rendah purin dan memiliki manfaat kesehatan yang baik.

Merangkum dari laman Medical News Today, inilah rekomendasi sayuran hijau yang boleh dimakan penderita asam urat:

1. Bayam

Bayam adalah sayuran hijau yang kaya akan zat besi, vitamin A, dan vitamin C. Sayuran ini kerap disebut jadi pantangan asam urat. Bayam memanglah mengandung purin. Namun, jika dikonsumsi dengan jumlah yang terukur, ini tidak akan berdampak pada asam urat Anda.  

Selain itu, penelitian juga menyebutkan bahwa konsumsi sayuran dengan kandungan purin tidaklah secara signifikan membuat asam urat melonjak naik. Ini karena kandungan purin yang ada di sayuran berbeda dengan kandungan purin yang ada dalam daging merah atau makanan lainnya. Purin dalam sayuran masih masuk kategori aman untuk penderita asam urat.

Baca Juga: Apakah Kangkung Menyebabkan Asam Urat? Cek Jawabannya di Sini

2. Kale

Kale adalah salah satu sayuran hijau yang paling bergizi. Kandungan purin kale relatif rendah, sehingga cocok untuk penderita asam urat. Kale kaya akan vitamin K, vitamin C, dan antioksidan, yang semuanya baik untuk kesehatan tulang dan kulit.

3. Brokoli

Brokoli mengandung senyawa sulfur, antioksidan, dan serat yang baik untuk kesehatan. Sayuran ini juga rendah purin, sehingga aman untuk penderita asam urat. Brokoli dapat membantu mengurangi peradangan dalam tubuh dan mendukung sistem kekebalan tubuh.

Baca Juga: Sederet Sayuran Tinggi Purin, Benarkah Bikin Asam Urat Melonjak Naik?

4. Selada

Dikutip dari laman Halodoc, selada adalah salah satu sayuran hijau yang rendah purin. Selada mengandung banyak air, sehingga baik untuk menjaga tubuh tetap terhidrasi. Selada juga kaya akan vitamin dan mineral, seperti vitamin K dan vitamin A.

Nah, itulah rekomendasi sayuran hijau yang boleh dimakan penderita asam urat. Meskipun sayuran hijau ini aman dikonsumsi, penderita asam urat tetap disarankan untuk mengonsumsinya dalam jumlah yang terukur dan seimbang dengan jenis makanan lain. Semoga bermanfaat, ya!

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Harga Emas Menuju Penurunan Mingguan Hampir 1%, Ini Penyebabnya!

Harga emas melemah, dengan pasar swap hanya melihat peluang 40% untuk penurunan suku bunga bulan depan.                      

Hasil Australian Open 2025, Tiga Wakil Indonesia di Sektor Putri Tembus Semifinal

Hasil Australian Open 2025 Babak Perempat Final Jumat (21/11), tiga wakil Indonesia di sektor putri menapak ke babak semifinal.

Kenali RSV pada Bayi Prematur, Begini Cara Deteksi Infeksi Saluran Pernafasan Ini

Kenali RSV pada bayi prematur, begini cara deteksi infeksi saluran pernafasan ini yang perlu Moms tahu.

Vivo X300 Bawa RAM 16GB & Kamera Utama 200 MP, Pre-Order Dibuka Sejak 20 November!

Pre-order Vivo X300 dibuka mulai tanggal 20 November 2025, bawa kamera utama 200 MP & video 4K. Vivo 300 rilis bersama saudaranya si Vivo X300 Pro

Weekend Makin Mantap dengan Promo PHD Paket 2 Pizza dan 5 Snack, Khusus Jumat-Minggu

PHD hadirkan promo spesial tipa Jumat-Minggu selama November 2025. Nikmati paket 2 Pizza dan 5 Snack dengan harga spesial.

Ini Alasan Literasi Finansial Penting bagi Pelaku UMKM Perempuan

Berikut ini alasan literasi finansial penting bagi pelaku usaha mikro kecil dan menengah atau UMKM perempuan yang perlu Anda tahu.

IHSG Ambil Nafas, Turun 0,2% Pada Jumat Pagi (21/11)

Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) bergerak melandai 0,2% di akhir pekan ini, Jumat, 21 November 2025. 

7 Film Found Footage Horor Paling Menegangkan, Berani Nonton?

Ingin pengalaman horor tak terlupakan? Simak rekomendasi film found footage horor terbaik di artikel ini, yuk.

Agak Laen 2: Menyala Pantiku Berikan Komedi Segar yang Baru dari Film Pertama

Latar panti jompo yang penuh misteri dipadu dengan komedi penuh empati, sukses membawa tawa penonton. ​

Jadwal Laga PSM Makassar vs PSBS Biak di Pekan Ke 13 BRI Super League 2025/2026

Berikut jadwal PSM vs PSBS di Stadion BJ Habibie Parepare, Jumat 21 November pukul 16.00 WIB, lengkap dengan analisis jelang laga.