M O M S M O N E Y I D
Keluarga

4 Rekomendasi Cleansing Balm untuk Kulit Berjerawat dari Merek Lokal

4 Rekomendasi Cleansing Balm untuk Kulit Berjerawat dari Merek Lokal
Reporter: Ana Risma  |  Editor: Ana Risma


MOMSMONEY.ID - Cari tahu 4 rekomendasi cleansing balm untuk kulit berjerawat dari merek lokal di sini.

Cleansing balm merupakan produk pembersih makeup yang cenderung praktis. Pasalnya, cleansing balm bisa digunakan tanpa bantuan kapas.

Cukup dibaurkan menggunakan tangan, makeup waterproof sekali pun bisa luntur dalam sekejap tanpa membuat kulit kering.

Kendati jadi favorit, tak jarang orang dengan kulit berjerawat ragu untuk menggunakan cleansing balm mengingat formulanya yang berminyak.

Padahal, ada banyak produk cleansing balm di pasaran yang diformulasikan khusus untuk kulit berjerawat.

Berikut MomsMoney bagikan 4 rekomendasi cleansing balm untuk kulit berjerawat dari merek lokal.

Baca Juga: 5 Kandungan Kosmetik yang Bisa Memicu Kanker, yuk Hindari

1. Sea Makeup Cleansing Balm

Sea Makeup Cleansing Balm
Sea Makeup Cleansing Balm

Rekomendasi cleansing balm untuk kulit berjerawat yang pertama adalah Sea Makeup Cleansing Balm.

Punya kulit berjerawat tapi tertarik untuk mencoba cleansing balm? Sea Makeup Cleansing Balm bisa Anda coba. Pasalnya, cleansing balm ini dilengkapi dengan Salicylic Acid, Tea Tree, dan Centella Asiatica untuk membersihkan makeup sekaligus membantu penyembuhan jerawat.

Sea Makeup Cleansing Balm memiliki tekstur yang mudah dibaurkan serta cleansing power yang kuat untuk menghapus makeup waterproof tanpa terasa perih di mata. Cukup dengan waktu 20 detik sampai 1 menit, produk ini akan membuat wajah bersih dan lembab, mengecilkan pori-pori, mengurangi minyak berlebih, mengurangi kemerahan dan inflamasi, serta mengurangi faktor pemicu timbulnya jerawat.

Harga normal: Rp 38.000 (30gr), Rp 89.000 (100gr)

2. Dear Me Beauty Acne Care Meltaway Balm

Dear Me Beauty Acne Care Meltaway Balm
Dear Me Beauty Acne Care Meltaway Balm

Rekomendasi cleansing balm untuk kulit berjerawat yang kedua adalah Dear Me Beauty Acne Care Meltaway Balm.

Beda dari produk cleansing balm kebanyakan, Dear Me Beauty Acne Care Meltaway Balm merupakan cleansing balm berbahan dasar Activated Charcoal pertama di Indonesia. Sehingga, tidak heran jika produknya berwarna hitam. Untuk manfaatnya, Activated Charcoal dalam produk ini mampu membersihkan wajah dari kotoran, polutan, serta minyak berlebih yang dapat menyumbat pori-pori.

Selain itu, Dear Me Beauty Acne Care Meltaway Balm juga mengandung bahan-bahan yang bagus untuk kulit berjerawat. Bahan-bahan ini meliputi Willow Bark Extract untuk merawat kulit berjerawat dengan lembut dan Centella Asiatica untuk menenangkan kulit yang kemerahan akibat jerawat. Plus, 7 Layers of Acid meliputi 10X BHA, AHA, PHA, dan LHA untuk mengeksfoliasi kulit dengan lembut, merawat jerawat, serta mengecilkan pori-pori.

Harga normal: Rp 141.550 (100gr)

Baca Juga: Wajah Auto Tirus, Ini 4 Tips Makeup untuk Pemilik Wajah Bulat

3. Fanbo All in One Deep Cleansing Balm with Tea Tree Oil

Fanbo All in One Deep Cleansing Balm with Tea Tree Oil
Fanbo All in One Deep Cleansing Balm with Tea Tree Oil

Rekomendasi cleansing balm untuk kulit berjerawat yang ketiga adalah Fanbo All in One Deep Cleansing Balm with Tea Tree Oil.

Fanbo All in One Deep Cleansing Balm with Tea Tree Oil mengandung Ekstrak Tea Tree Oil dan Aloe Vera yang menenangkan serta mampu mengangkat minyak berlebih pada kulit berjerawat. Kedua kandungan ini juga memiliki sifat anti-inflamasi dan antibakteri yang bagus untuk membantu mengatasi kemerahan dan mencegah bakteri penyebab jerawat.

Yang tak kalah penting, Fanbo All in One Deep Cleansing Balm with Tea Tree Oil memiliki formula Non-Comedogenic sehingga tidak menyumbat pori-pori dan menyebabkan komedo.

Harga normal: Rp 66.800 (30gr)

4. Aquila Two Way Natural Cleansing Balm

Aquila Two Way Natural Cleansing Balm
Aquila Two Way Natural Cleansing Balm

Rekomendasi cleansing balm untuk kulit berjerawat yang keempat adalah Aquila Two Way Natural Cleansing Balm.

Aquila Two Way Natural Cleansing Balm merupakan cleansing balm yang dapat digunakan untuk membersihkan wajah harian maupun membersihkan makeup waterproof seperti eyeliner, maskara, dan lipstick khususnya pada kulit berjerawat.

Aquila Two Way Natural Cleansing Balm memiliki kandungan utama meliputi Sea Buckthorn, Tamanu, dan Mango Butter yang bermanfaat untuk membersihkan sembari mengobati jerawat, melembabkan, serta menyeimbangkan produksi minyak. Ada juga kandungan Lavender untuk menenangkan kulit, Kunyit sebagai antibakteri, serta Bisabolol Oil untuk menenangkan kulit iritasi dan kemerahan.

Aquila Two Way Natural Cleansing Balm aman untuk kulit sensitif, remaja, ibu hamil, maupun ibu menyusui.

Harga normal: Rp 118.750 (30gr), Rp 189.050 (90gr)

Itulah 4 rekomendasi cleansing balm untuk kulit berjerawat dari merek lokal yang bisa dicoba para pejuang jerawat.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

10 Manfaat Konsumsi Tape Singkong untuk Kesehatan Tubuh yang Jarang Diketahui

Ini dia manfaat konsumsi tape singkong untuk kesehatan tubuh yang jarang diketahui. Apa saja?               

Perencana Keuangan: Ini 3 Keunggulan Manusia yang Tak Dimiliki Teknologi AI

Cek perbandingan pakar keuangan dan AI, ini kelebihan, risiko, serta solusi paling aman untuk mengelola keuangan kamu kedepan.

Kartu Kredit Ditolak Lagi? Cek 5 Risiko Ini Sebelum Moms Ajukan Ulang

Pengajuan kartu kredit Moms sering ditolak? Cek penyebab paling umum dan solusi logis agar peluang disetujui bank makin besar, yuk.

Bikin Kulit Glowing, Ini 4 Manfaat Buah Kiwi Jika Dikonsumsi Setiap Hari

Suka buah kiwi? Ada 4 manfaat buah kiwi jika dikonsumsi setiap hari. Simak sampai akhir, berikut informasi selengkapnya.  

7 Makanan yang Kandungan Lemak Sehatnya Tinggi, Apa Saja?

Ternyata ini, lho, beberapa makanan yang kandungan lemak sehatnya tinggi. Intip selengkapnya di sini!

Harga Emas Galeri 24 dan UBS di Pegadaian Minggu (18/1/2026) Kompak Turun

Harga emas Galeri 24 dan UBS di Pegadaian Minggu (18/1) kompak turun. Emas Galeri 24 1 gram (gr) jadi Rp 2.688.000, emas UBS 1 gr Rp 2.739.000

Android 17 Rilis Fitur App Lock, Bisa Sembunyikan Detail Chat Saat HP Dipinjam

Terobosan privasi terbaru! Android 17 bakal otomatis sensor isi chat di bilah notifikasi. Tak perlu lagi takut pesan pribadi diintip orang.

MIN- Sudut Belajar Minim Distraksi Jadi Fokus Utama Kamar Anak di Tahun 2026

Simak tren desain kamar anak 2026, mulai dari warna alami, furnitur fleksibel, hingga konsep aman yang mendukung tumbuh kembang anak.

Infinix Hot 60 Pro+ Dirilis, Cetak Rekor Ponsel Layar Lengkung Tertipis di Dunia

Inovasi gila dari Infinix Hot 60 Pro+! Ketebalan cuma 5,95 mm tapi punya baterai 5160mAh. Simak rahasia teknologi baterai tipis terbarunya di sini

Praktis dan Lezat, 4 Resep Camilan Berbahan Kentang yang Mudah Dibuat di Rumah

Kentang bisa Moms olah menjadi berbagai camilan lezat. Dari kroket kentang sampai pizza kentang akan menemani momen ngemil bersama keluarga.