M O M S M O N E Y I D
Keluarga

4 Rekomendasi Primer untuk Kulit Kering dari Merek Lokal yang Bagus dan Menghidrasi

4 Rekomendasi Primer untuk Kulit Kering dari Merek Lokal yang Bagus dan Menghidrasi
Reporter: Ana Risma  |  Editor: Ana Risma


MOMSMONEY.ID - Layak dicoba, ini 4 rekomendasi primer untuk kulit kering dari merek lokal yang bagus dan menghidrasi.

Salah satu tahap skin preparation yang sebaiknya tidak dilewatkan sebelum mengaplikasikan makeup adalah menggunakan primer.

Primer akan memastikan foundation tidak bergeser, menciptakan dasar yang halus, dan membuat keseluruhan makeup bertahan lebih lama.

Untuk Anda yang memiliki kulit kering, usahakan untuk menggunakan primer yang menghidrasi (hydrating primer) alih-alih primer dengan efek mattifying.

Sebagai rekomendasi, berikut MomsMoney bagikan 4 rekomendasi primer untuk kulit kering dari merek lokal yang bagus dan menghidrasi:

Baca Juga: Urutan Skincare Pria yang Benar untuk Hasil Maksimal, Jangan Sampai Keliru Ya!

1. Luxcrime Hydro Blur Finish Primer

Luxcrime Hydro Blur Finish Primer
Luxcrime Hydro Blur Finish Primer

Rekomendasi primer untuk kulit kering yang pertama adalah Luxcrime Hydro Blur Finish Primer.

Luxcrime Hydro Blur Finish Primer adalah hydrating primer berbentuk gel yang mampu menghidrasi kulit sekaligus membuat makeup lebih tahan lama.

Selain itu, Luxcrime Hydro Blur Finish Primer juga dapat mencerahkan dan mengaburkan ketidaksempurnaan kulit.

Luxcrime Hydro Blur Finish Primer sangat cocok untuk kulit kering karena mengandung bahan-bahan yang melembabkan seperti Shea Butter, Glycerin, Vitamin E, dan Panthenol.

Harga normal: Rp 99.000 (20ml)

2. Azarine Let It Glow Hydraveil Primer Serum

Azarine Let It Glow Hydraveil Primer Serum
Azarine Let It Glow Hydraveil Primer Serum

Rekomendasi primer untuk kulit kering yang kedua adalah Azarine Let It Glow Hydraveil Primer Serum.

Azarine Let It Glow Hydraveil Primer Serum merupakan produk 2 in 1 yang terdiri dari primer dan serum.

Azarine Let It Glow Hydraveil Primer Serum memiliki dewy glow finish dan medium to high coverage. Tak hanya melembabkan, primer ini juga mampu menyamarkan pori-pori, bekas jerawat, dan kemerahan pada wajah.

Kandungan utama dalam Azarine Let It Glow Hydraveil Primer Serum meliputi Hyaluronic Acid, Vitamin E, dan Allantoin. Menariknya, primer ini juga mengandung Ceramide 3 yang bermanfaat untuk memperbaiki dan merawat skin barrier.

Harga normal: Rp 89.000 (20gr)

Baca Juga: Ini 4 Jenis Primer Wajah Beserta Fungsinya, Tak Lagi Bingung Pilih Primer

3. ESQA Gleam Primer Serum

ESQA Gleam Primer Serum
ESQA Gleam Primer Serum

Rekomendasi primer untuk kulit kering yang ketiga adalah ESQA Gleam Primer Serum.

ESQA Gleam Primer Serum adalah hydrating primer untuk kulit normal dan kering yang mampu melembabkan sekaligus melindungi kulit dari radikal bebas.

ESQA Gleam Primer Serum memiliki formula berbahan dasar air sehingga mudah menyerap tanpa membuat kulit terasa berminyak.

ESQA Gleam Primer Serum mengandung bahan-bahan yang menghidrasi seperti Hyaluronic Acid, Glycerin, dan Olive Oil. Ada juga kandungan Mandelic Acid untuk meningkatkan produksi kolagen dan mencerahkan bintik-bintik hitam serta Bearberry Extract untuk mencegah radikal bebas.

Harga normal: Rp 115.000 (15ml)

4. Studio Tropik Flawless Priming Water

Studio Tropik Flawless Priming Water
Studio Tropik Flawless Priming Water

Rekomendasi primer untuk kulit kering yang keempat adalah Studio Tropik Flawless Priming Water.

Studio Tropik Flawless Priming Water mengandung Rose Water dan Aloe Vera yang mampu melembabkan serta menyegarkan wajah.

Cocok untuk kulit normal cenderung kering, Studio Tropik Flawless Priming Water menawarkan hasil akhir dewy glow yang halus.

Studio Tropik Flawless Priming Water dapat digunakan sebagai dasar makeup, tidak mengandung alkohol, telah teruji secara klinis, Cruelty Free, Vegan Friendly, dan Halal.

Harga normal: Rp 39.000 (30ml), Rp 99.000 (150ml)

Itulah 4 rekomendasi primer untuk kulit kering dari merek lokal yang bagus dan menghidrasi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Hujan Lebat Guyur Jabodetabek hingga 23 Januari, Kata BMKG Ini yang Jadi Penyebab

Hujan lebat mengguyur wilayah Jabodetabek dan menyebabkan banjir di sejumlah daerah. Ini yang menjadi penyebab menurut BMKG.

Peringatan Dini BMKG Cuaca Besok (19/1) Jabodetabek Hujan Sangat Lebat di Daerah Ini

Peringatan dini BMKG cuaca besok Senin (19/1) dan Selasa (20/1) di Jabodetabek dengan status Siaga hujan sangat lebat dan Waspada hujan lebat 

10 Manfaat Konsumsi Tape Singkong untuk Kesehatan Tubuh yang Jarang Diketahui

Ini dia manfaat konsumsi tape singkong untuk kesehatan tubuh yang jarang diketahui. Apa saja?               

Perencana Keuangan: Ini 3 Keunggulan Manusia yang Tak Dimiliki Teknologi AI

Cek perbandingan pakar keuangan dan AI, ini kelebihan, risiko, serta solusi paling aman untuk mengelola keuangan kamu kedepan.

Kartu Kredit Ditolak Lagi? Cek 5 Risiko Ini Sebelum Moms Ajukan Ulang

Pengajuan kartu kredit Moms sering ditolak? Cek penyebab paling umum dan solusi logis agar peluang disetujui bank makin besar, yuk.

Bikin Kulit Glowing, Ini 4 Manfaat Buah Kiwi Jika Dikonsumsi Setiap Hari

Suka buah kiwi? Ada 4 manfaat buah kiwi jika dikonsumsi setiap hari. Simak sampai akhir, berikut informasi selengkapnya.  

7 Makanan yang Kandungan Lemak Sehatnya Tinggi, Apa Saja?

Ternyata ini, lho, beberapa makanan yang kandungan lemak sehatnya tinggi. Intip selengkapnya di sini!

Harga Emas Galeri 24 dan UBS di Pegadaian Minggu (18/1/2026) Kompak Turun

Harga emas Galeri 24 dan UBS di Pegadaian Minggu (18/1) kompak turun. Emas Galeri 24 1 gram (gr) jadi Rp 2.688.000, emas UBS 1 gr Rp 2.739.000

Android 17 Rilis Fitur App Lock, Bisa Sembunyikan Detail Chat Saat HP Dipinjam

Terobosan privasi terbaru! Android 17 bakal otomatis sensor isi chat di bilah notifikasi. Tak perlu lagi takut pesan pribadi diintip orang.

Sudut Belajar Minim Distraksi Jadi Fokus Utama Kamar Anak di Tahun 2026

Simak tren desain kamar anak 2026, mulai dari warna alami, furnitur fleksibel, hingga konsep aman yang mendukung tumbuh kembang anak.