M O M S M O N E Y I D
Keluarga

3 Kandungan Skincare yang Tidak Boleh Dicampur dengan Alpha Arbutin, Catat Ya!

3 Kandungan Skincare yang Tidak Boleh Dicampur dengan Alpha Arbutin, Catat Ya!
Reporter: Ana Risma  |  Editor: Ana Risma


MOMSMONEY.ID - Sebelum mencoba, ketahui dulu 3 kandungan skincare yang tidak boleh dicampur dengan alpha arbutin.

Alpha arbutin adalah senyawa turunan hidrokuinon yang diperoleh dari tanaman seperti bearberry. Senyawa ini sering digunakan dalam produk skincare pencerah karena mampu menekan produksi melanin pada kulit secara efektif.

Dibandingkan hidrokuinon, alpha arbutin jauh lebih lembut sehingga aman untuk berbagai jenis kulit, termasuk kulit sensitif.

Alpha arbutin cocok bagi Anda yang sedang berjuang melawan masalah pigmentasi, bekas jerawat, atau kulit kusam. Namun, pastikan Anda tidak asal mencampurkan alpha arbutin dengan kandungan skincare lainnya.

Mencampurkan alpha arbutin dengan bahan yang salah bisa mengakibatkan masalah seperti kemerahan, iritasi, dan bahkan membuat kulit menjadi lebih sensitif terhadap sinar matahari.

Guna menghindari masalah yang tidak diinginkan, berikut MomsMoney bagikan 3 kandungan skincare yang tidak boleh dicampur dengan alpha arbutin sebagaimana dilansir dari Eva Mulia Clinic.

Baca Juga: Rekomendasi 7 Film Asal Inggris di Netflix dari Beragam Genre

1. Vitamin C

Kandungan skincare yang tidak boleh dicampur dengan alpha arbutin adalah vitamin C.

Vitamin C adalah kandungan skincare multifungsi karena kaya akan antioksidan dan mampu mencerahkan kulit. Namun, kombinasi alpha arbutin dan vitamin C tidak disarankan.

Vitamin C memiliki sifat asam yang tinggi. Ketika dicampur dengan alpha arbutin, vitamin C bisa menurunkan stabilitas alpha arbutin.

Alpha arbutin bekerja lebih baik di lingkungan yang lebih netral, sedangkan vitamin C dengan pH rendah bisa mengganggu efektivitasnya. Alih-alih mendapatkan kulit yang lebih cerah, kulit justru dapat mengalami iritasi serta menjadi lebih sensitif dan rentan terhadap jerawat.

Apabila Anda ingin menggunakan vitamin C dan alpha arbutin, sebaiknya aplikasikan di waktu yang berbeda. Misal, vitamin C di pagi hari dan alpha arbutin di malam hari. Dengan cara ini, Anda tetap bisa mendapatkan manfaat dari keduanya tanpa mengorbankan kesehatan kulit.

2. AHA dan BHA

Kandungan skincare yang tidak boleh dicampur dengan alpha arbutin berikutnya adalah AHA dan BHA.

Alpha arbutin tidak boleh dicampur dengan AHA maupun BHA. AHA (Alpha Hydroxy Acid) dan BHA (Beta Hydroxy Acid) adalah exfoliant yang efektif untuk membersihkan pori-pori dan mengangkat sel kulit mati.

Meskipun keduanya sangat baik untuk kulit, namun mencampurkannya dengan alpha arbutin cenderung berisiko.

Sifat AHA dan BHA yang sangat asam bisa menyebabkan alpha arbutin menjadi tidak stabil. Jika Anda menggunakan keduanya secara bersamaan, bukan hanya efektivitas alpha arbutin yang akan menurun. Tetapi juga dapat menyebabkan kulit iritasi, merah, dan lebih sensitif.

Apabila Anda ingin menggunakan AHA atau BHA dan alpha arbutin, pastikan untuk memberikan jeda waktu di antara keduanya. Gunakan AHA atau BHA di malam hari dan alpha arbutin di pagi hari. Atau, setidaknya beri waktu beberapa hari untuk memastikan kulit Anda tidak mengalami over-exfoliation.

Baca Juga: Harga Bitcoin Cetak Rekor Tertinggi Baru, Ini Prediksi Robert Kiyosaki di 2025 Nanti

3. Niacinamide

Selanjutnya, kandungan skincare yang tidak boleh dicampur dengan alpha arbutin adalah niacinamide.

Niacinamide merupakan salah satu kandungan skincare paling populer. Selain mencerahkan kulit, niacinamide juga bisa membantu mengurangi peradangan dan memperkuat skin barrier.

Namun, apakah niacinamide boleh dicampur dengan alpha arbutin? Sebenarnya, alpha arbutin dan niacinamide tidak berbahaya jika digunakan bersama-sama. Tapi, efektivitasnya bisa saling mengurangi.

Niacinamide dapat mengubah pH kulit sehingga alpha arbutin cenderung tidak bekerja seefektif biasanya. Kendati sama-sama lembut, namun niacinamide dan alpha arbutin sebaiknya digunakan secara terpisah untuk memastikan keduanya bekerja secara maksimal.

Jika ingin menggunakan keduanya, Anda bisa memisahkannya di waktu yang berbeda seperti alpha arbutin di pagi hari dan niacinamide di malam hari. Dengan cara ini, Anda tetap bisa menikmati manfaat dari alpha arbutin dan niacinamide tanpa khawatir efektivitasnya berkurang.

Itulah 3 kandungan skincare yang tidak boleh dicampur dengan alpha arbutin. Sebagai gantinya, Anda bisa menggabungkan alpha arbutin dengan hyaluronic acid. Menggunakan alpha arbutin bersama hyaluronic acid akan membantu kulit tetap lembab sekaligus mengurangi risiko iritasi.

Anda juga dapat mengombinasikan alpha arbutin dengan bahan-bahan seperti ceramide atau aloe vera extract untuk membantu menenangkan kulit dan memperkuat skin barrier. Kombinasi ini tidak hanya aman, tetapi juga bisa membuat kulit cepat glowing.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

6 Resolusi Keuangan Keluarga di 2026 agar Sang Anak Lebih Siap Mengelola Uang

Yuk simak resolusi keuangan keluarga ini agar anak lebih paham mengatur uang, tidak konsumtif, dan siap menghadapi masa depan.    &l

9 Warna Cat Ini yang Bisa Membuat Kamar Mandi Terasa Lebih Luas dan Nyaman

Simak pilihan warna cat kamar mandi yang terbukti bikin ruangan kecil kamu terasa lebih luas, terang, dan enak dipakai sehari hari.  

Cara Praktis Memilih Leasing Kendaraan agar Cicilan Tetap Aman di Kantong

Simak yuk, cara cerdas memilih leasing kendaraan agar cicilan tetap ringan, aman, dan tidak mengganggu kondisi keuangan bulanan.  

Dekorasi Kitsch Lagi Trendy? Ini Caranya Bikin Rumah yang Hangat dan Penuh Makna

Dekorasi kitsch kembali hits dan penuh warna, yuk cek cara mudah menerapkannya agar rumah Anda terasa hidup dan berkarakter.  

Ini 8 Barang di Kamar Tidur yang Bikin Waktu Istirahat Anda Terganggu, Atur Segera

Cek yuk sebelum terlambat, cara atur kamar tidur yang tepat bisa membuat tidur Anda lebih nyenyak dan bangun lebih segar setiap hari.  

WFH Kelihatan Hemat? Padahal Bisa Bikin Uang Cepat Habis Tanpa Kamu Sadari Lo

WFH sering terlihat lebih irit, padahal ada kebiasaan harian yang bikin dompet bocor. Yuk, simak penjelasan lengkapnya di sini.  

Arsenal vs Liverpool 9 Januari 2026: Big Match Persaingan Juara di Premier League

Simak big match Arsenal vs Liverpool Jumat 9 Januari 2026 pukul 03.00 WIB di Emirates Stadium, duel penentu puncak Premier League.

5 Aturan Makan Malam untuk Menurunkan Berat Badan dengan Cepat, Diet Jadi Maksimal!

Ingin berat badan cepat turun? Jangan lupa untuk menerapkan 5 aturan makan malam untuk menurunkan berat badan dengan cepat ini.

Benarkah Kadar Gula Darah yang Tinggi Sudah Pasti Diabetes atau Bukan? Ini Jawabannya

Banyak ditanyakan, benarkah kadar gula darah yang tinggi sudah pasti diabetes atau bukan? Ini dia jawabannya.  

Anak Suka Ngupil? Ini 5 Cara Menghentikan Kebiasaan Ngupil pada Anak

Tak perlu khawatir kalau anak suka ngupil. Berikut MomsMoney bagikan 5 cara menghentikan kebiasaan ngupil pada anak.