M O M S M O N E Y I D
Bugar

3 Cara Mudah Mencoba Produk Perawatan Kulit yang Baru, Gimana?

3 Cara Mudah Mencoba Produk Perawatan Kulit yang Baru, Gimana?
Reporter: Rizka Noveliana  |  Editor: Rizka Noveliana


MOMSMONEY.ID - Jangan asal pakai produk baru, Anda harus tahu cara mudah mencoba produk perawatan kulit yang baru. Hal ini karena tidak semua produk perawatan kulit bisa langsung cocok dengan tiap jenis kulit.  

Agar tidak salah pilih, berikut cara mudah mencoba produk perawatan kulit yang baru dilansir dari natur-e.co.id, yaitu : 

1. Kenali Kondisi Kulit

Pertama, Anda harus mengenali kondisi kulit. Sebelum mencoba produk kecantikan apapun, kenali dulu kondisi kulit apakah sedang bermasalah dengan jerawat, kering maupun normal.

Setelah memastikan kulit dalam keadaan sehat, pilih produk skincare atau makeup yang sesuai dengan jenis kulit Anda.

Lakukan juga patch test terlebih dahulu untuk mengetahui kemungkinan terjadinya alergi. Caranya, cukup aplikasikan sedikit produk di belakang telinga dan diamkan semalaman. Jika terjadi kemerahan atau muncul rasa gatal, maka produk tersebut kurang cocok untuk kulit Anda.

Baca Juga: Simak 5 Manfaat Face Mist untuk Kulit, jadi Segar dan Lembab

2. Perhatikan Kandungan Produk Kecantikan

Selanjutnya, perhatikan kandungan produk kecantikan. Pastikan produk maupun kandungan aktif tertentu yang bisa bekerja sama dengan baik untuk kulit Anda.

Sebaliknya, beberapa tidak boleh digunakan secara bersamaan seperti Retinol dan AHA atau niacinamide dan vitamin C.

Baca daftar bahan-bahan yang tercantum di kemasan, tapi tak perlu memeriksa semuanya. Cukup beberapa bahan pertama yang menandakan kadarnya yang cukup banyak.

3. Beri Jeda dan Hentikan Penggunaan Jika Terjadi Reaksi Alergi atau Iritasi

Anda harus beri jeda dan hentikan penggunaan jika terjadi reaksi alergi atau iritasi pada kulit. Sebaiknya beri jarak antara produk yang sudah lama digunakan, minimal satu minggu.

Hal ini berpengaruh pada kesiapan kulit dalam menerima bahan aktif dalam produk skincare, sekaligus mengurangi risiko iritasi kulit.

Namun, jika menemukan tanda-tanda alergi seperti kemerahan, gatal dan iritasi, sebaiknya hentikan pemakaian produk ini sesegera mungkin.

Sekarang Anda sudah tahu cara mencoba produk perawatan kulit yang baru, Jangan keliru lagi, ya!

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Siklon Tropis Iggy di Selatan Jawa, Hujan Lebat Turun di Provinsi Ini

Bibit Siklon Tropis 90S menjelma menjadi Siklon Tropis Iggy berefek hujan lebat disertai angin kencang di provinsi berikut ini.

Peringatan Dini BMKG Cuaca Besok (2/1), Provinsi Ini Diguyur Hujan Amat Lebat

BMKG mengeluarkan peringatan dini cuaca besok Jumat 2 Januari 2026 dan dan Sabtu 3 Januari 2026 dengan status Siaga hujan sangat lebat.

Siaga Hujan Sangat Deras, Ini Peringatan Dini BMKG Cuaca Besok (2/1) Jabodetabek

Peringatan dini BMKG cuaca besok Jumat (2/1) dan Sabtu (3/1) di Jabodetabek dengan status Siaga hujan sangat lebat di wilayah berikut ini.

InJourney Airports Layani 8,23 Juta Penumpang Saat Nataru, Ini Bandara Tersibuk

InJourney Airports melayani 8,23 juta penumpang pesawat dengan total sekitar 62.000 pergerakan pesawat pada masa keberangkatan Nataru.​

Mengawali 2026, Story (IP) Memimpin Kripto Top Gainers 24 Jam

Di pasar yang masih cenderung loyo, Story (IP) mampu naik dan menduduki puncak kripto top gainers 24 jam. 

Sosok Pemimpin Perempuan di Maskapai Penerbangan Vietjet

Dibalik kepemimpinan perusahaan maskapai penerbangan asal Vietnam CEO Vietjet, Dr. Nguyen Thi Phuong Thao

DLH Jakarta Angkut 91,41 Ton Sampah Usai Perayaan Tahun Baru

DLH DKI Jakarta mencatat timbulan sampah sisa perayaan tahun baru mencapai 415 meter kubik atau setara 91,41 ton.​

Bibit Siklon Tropis 90S Berpotensi Jadi Badai, Hujan Lebat di Sebagian Jawa

Bibit Siklon Tropis 90S memiliki peluang Sedang menjadi siklon tropis, hujan lebat disertai angin kencang di sebagian Pulau Jawa.

8 Kebiasaan Buruk yang Bahaya untuk Kesehatan Jantung

Ternyata ini beberapa kebiasaan buruk yang bahaya untuk kesehatan jantung Anda. Apa saja, ya?            

13 Kebiasaan yang Bisa Bikin Cepat Tua, Apa Saja?

Ada beberapa kebiasaan yang bisa bikin cepat tua. Mari intip pembahasan lengkapnya di sini!