M O M S M O N E Y I D
Bugar

12 Daftar Buah Rendah Gula Rekomendasi dari Ahli

12 Daftar Buah Rendah Gula Rekomendasi dari Ahli
Reporter: Rezki Wening Hayuningtyas  |  Editor: Rezki Wening Hayuningtyas


MOMSMONEY.ID - Ini dia daftar buah rendah gula rekomendasi dari ahli yang bisa Anda konsumsi. Apa saja, ya?

Buah sering dianggap sebagai makanan yang selalu sehat tanpa catatan. Kenyataannya, tidak semua buah cocok dikonsumsi secara berlebihan, terutama bagi mereka yang memiliki masalah kadar gula darah atau sedang menjalani diet tertentu.

Beberapa buah ternyata mengandung gula alami (fruktosa) cukup tinggi, yang bisa memengaruhi kadar glukosa tubuh jika dikonsumsi berlebihan.

Baca Juga: Selain Makanan Manis, Ini 5 Penyebab Kadar Gula Darah Tinggi yang Jarang Diketahui

Pilihan buah rendah gula dapat menjadi pilihan yang sehat dalam hal ini. Lalu, apa saja daftar buah rendah gula rekomendasi dari ahli? Melansir dari laman Eating Well, ini dia daftarnya:

1. Jeruk nipis & lemon

Gula alami: 1 g per jeruk nipis, 2 g per lemon

Jeruk nipis dan lemon sering dipakai untuk memberi rasa segar pada masakan. Keduanya adalah buah dengan kandungan gula paling rendah. Selain itu, buah ini juga kaya vitamin C.

Karena rasa asamnya kuat, buah ini biasanya dikonsumsi dalam olahan makanan atau minuman, misalnya ayam panggang jeruk nipis atau frozen yogurt lemon.

2. Alpukat

Gula alami: 1 g per buah

Meski sering dianggap sayur, alpukat sebenarnya adalah buah. Satu buah alpukat hanya mengandung 1 g gula, tapi kaya serat, yakni sekitar 7 g per setengah buah.

Ahli gizi Julie Pace, RDN, menyebutkan, menambahkan alpukat ke dalam makanan bisa meningkatkan rasa kenyang, mendukung pengelolaan berat badan, menjaga kesehatan usus, menurunkan risiko penyakit jantung, dan meningkatkan kualitas pola makan.

Alpukat enak dijadikan topping salad, roti panggang, bahkan camilan seperti avocado fries.

3. Raspberry

Gula alami: 5 g per 1 porsi

Buah kecil ini rendah kalori, rendah gula, tapi tinggi serat. Satu porsi raspberry mengandung 8 g serat, hampir sepertiga dari kebutuhan harian orang dewasa. Buah ini bisa disimpan dalam bentuk beku untuk smoothie segar kapan saja.

4. Kiwi

Gula alami: 7 g per buah

Kiwi kaya karotenoid yang bermanfaat bagi kesehatan mata dan kulit. Satu buah kiwi kecil mengandung 2 g serat dan hampir 90% kebutuhan harian vitamin C. Selain baik untuk pencernaan dan kualitas tidur, kiwi juga bisa dijadikan topping unik, seperti pada taco ikan dengan salsa kiwi.

Baca Juga: 6 Pilihan Minuman yang Efektif Menurunkan Kadar Gula Darah Tinggi

5. Blackberry

Gula alami: 7 g per 1 porsi

Blackberry sedikit lebih manis dibanding raspberry, tapi tetap rendah gula. Satu porsi blackberry hanya memiliki 7 g gula dan 8 g serat. Buah ini juga kaya fitokimia, senyawa tanaman yang membantu melawan penyakit kronis serta mendukung daya ingat.

6. Stroberi

Gula alami: 7 g per 1 porsi (belah dua)

Stroberi sangat populer dan mengandung hampir 100% kebutuhan vitamin C per porsi. Kombinasi serat, antioksidan, dan kalium di dalamnya baik untuk kesehatan jantung. Rasanya yang segar juga cocok untuk salad, misalnya salad bayam stroberi dengan balsamic.

7. Semangka

Gula alami: 10 g per 1 porsi

Kadar gula semangka rendah karena kandungan airnya tinggi. Selain menyegarkan, semangka kaya likopen, antioksidan yang dikaitkan dengan berkurangnya risiko penyakit jantung, diabetes tipe 2, dan Alzheimer.

8. Jeruk bali

Gula alami: 11 g per ½ buah

Meski rasanya asam, jeruk bali mengandung sedikit lebih banyak gula dibanding buah sebelumnya, tapi tetap masuk kategori rendah gula. Buah ini juga kaya vitamin A dan C yang mendukung daya tahan tubuh.

Baca Juga: Begini Cara Menurunkan Indeks Glikemik Nasi Putih supaya Aman untuk Gula Darah

9. Pepaya

Gula alami: 11 g per 1 porsi potong dadu

Pepaya memiliki gula lebih rendah dibanding nanas atau mangga. Selain itu, pepaya kaya folat, yaitu vitamin penting untuk metabolisme tubuh. Pepaya segar bisa dinikmati langsung atau dijadikan salad buah tropis.

10. Melon

Gula alami: 13 g per 1 porsi potong dadu

Melon memiliki kandungan air tinggi sehingga membantu hidrasi. Buah ini juga kaya beta karoten, yang diubah menjadi vitamin A dalam tubuh untuk mendukung penglihatan dan kesehatan reproduksi.

11. Jeruk

Gula alami: 12 g per buah

Jeruk utuh lebih sehat dibanding jus jeruk karena mengandung serat yang membantu memperlambat penyerapan gula. Satu buah jeruk mengandung 3 g serat serta nutrisi penting seperti kalium dan folat.

12. Persik

Gula alami: 13 g per buah

Persik manis dan berair, tapi kandungan gulanya masih tergolong rendah. Buah ini mengandung serat larut untuk mengontrol kolesterol dan serat tidak larut untuk menjaga pencernaan. Selain vitamin A dan C, persik juga kaya kalium. Mengonsumsi buah ini bersama kulitnya bisa memaksimalkan manfaat serat.

Itulah daftar buah rendah gula rekomendasi dari ahli. Semoga membantu.

Baca Juga: 8 Manfaat Makan Buah Melon bagi Kesehatan Tubuh, Bantu Kontrol Gula Darah

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

40 Pedagang Jam Tangan Mewah Kumpul, Jual Beli Langsung di Sini

Memburu Richard Mille bekas atau Rolex langka? Pameran JWX-7 di Gandaria City dibuka 15-18 Januari. Cek detail cicilan dan tukar tambah.

11 Jus untuk Menambah Berat Badan yang Bisa Anda Coba

Intip daftar jus untuk menambah berat badan yang bisa Anda coba berikut, yuk!                       

Terungkap! Ini 7 Bumbu Dapur China Penuh Khasiat Kesehatan, Coba yuk

Ingin masakan lebih sehat? Temukan 7 rempah China yang bisa jadi penambah rasa sekaligus peningkat daya tahan tubuh Anda.

Skema Rent to Own Properti Digital: Kunci Harga Rumah Sekarang

BeliRumah.co rilis Rent to Own (RTO), cara baru beli rumah tanpa KPR. Harga properti dikunci dari awal, uang muka dicicil. Cek skema fleksibelnya!

7 Khasiat Konsumsi Seledri untuk Kesehatan Tubuh yang Jarang Diketahui

Apa saja khasiat konsumsi seledri untuk kesehatan tubuh yang jarang diketahui, ya? Cari tahu di sini, yuk!

Kenaikan Harga Emas Antam Rp 25.000, Berapa Cuan yang Anda Dapat?

Harga emas Antam naik Rp25.000 per gram hari ini. Kenaikan harga buyback hanya Rp23.000. Kalkulasi terbaru menunjukkan ada selisih harga.

Harga Emas Galeri 24 Melonjak, Keuntungan Pemilik Emas Bertambah

Emas Galeri 24 naik Rp 8.000 hari ini. Simak rincian harga per gram untuk memastikan margin keuntungan investasi Anda di akhir pekan

10 Rekomendasi Snack untuk Diet yang Kalorinya Rendah

Apa rekomendasi snack untuk diet yang kalorinya rendah, ya? Intip daftarnya di sini, yuk!                

9 Tanda Terlalu Banyak Konsumsi Garam pada Tubuh, Cek yuk!

Ada sejumlah tanda terlalu banyak konsumsi garam pada tubuh yang penting Anda ketahui. Yuk, intip selengkapnya di sini!

Beli Sekarang! HP Murah Spek Dewa Paling Recomended di Januari 2026

Cari HP murah dengan spesifikasi tinggi di awal tahun? Simak rekomendasi HP spek dewa di Januari 2026 dari Tecno, Samsung, Infinix, dan Realme.