M O M S M O N E Y I D
Santai

Xiaomi 15T Rilis, Bawa Kamera Leica Super Keren! Cek Fitur Unggulan Lainnya di Sini

Xiaomi 15T Rilis, Bawa Kamera Leica Super Keren! Cek Fitur Unggulan Lainnya di Sini
Reporter: Pinky Annisa  |  Editor: Pinky Annisa


MOMSMONEY.ID - Xiaomi meluncurkan gadget unggulan Xiaomi 15T dan Xiaomi 15T Pro di acara globalnya di Munich, Jerman. Keduanya menawarkan fitur terbaru di sektor desain dan performanya. 

Model-model baru ini menekankan sistem kamera yang didukung oleh Leica dan estetika yang dirancang untuk memenuhi kebutuhan pengguna modern. Xiaomi 15T menawarkan pengaturan tiga kamera canggih yang dikembangkan bersama tim ahli Leica.

Emman Tortoza, pengamat gadget dari Gadgetpilipinas.net, menjelaskan, Xiaomi 15T dilengkapi kamera utama super keren. 

“Lensa utama, ultra wide, dan telefoto Xiaomi 15T punya panjang fokus mulai dari 15mm hingga 92mm. Sementara itu, model 15T Pro menambahkan lensa telefoto Leica 5x Pro yang mampu memperluas jangkauannya hingga 230mm,” imbuhnya.

Baca Juga: Teknologi Fotografi Xiaomi 13T Pro dengan Lensa Leica, Apa Bedanya? Cek di Sini

Masih ada beberapa fitur keren yang dibawa Xiaomi 15T yang harus Anda ketahui:

Perpaduan dengan Leica, hasilkan foto super keren

Kamera utama Xiaomi 15T mempunyai resolusi 50MP, lengkap dengan lensa optik Leica summilux aperture 1,7 dan 1,62 pada model Pro.

Xiaomi 15T Pro juga dilengkapi sensor light fusion 900 berspesifikasi tinggi dengan rentang dinamis tinggi 13,5 EV yang meningkatkan kejernihan gambar dan akurasi tone.

Kedua ponsel ini memiliki kamera depan 32MP dan memanfaatkan platform fotografi komputasional generasi terbaru yakni Xiaomi AISP 2.0. Fitur ini bantu berikan efek potret dan warna yang lebih baik. 

Para videografer akan dimanjakan dengan perekaman video 4K di semua focal length, dengan model Pro yang menghadirkan kemampuan hingga 4K 120fps untuk rekaman gerakan lambat sinematik.

Xiaomi pasangkan layar AMOLED super cerah

Kedua perangkat terbaru Xiaomi gunakan layar AMOLED berukuran 6,83 inci yang besar dengan tingkat kecerahan puncak mencapai 3200 nits. Lalu, untuk Xiaomi 15T menggunakan desain bezel super tipis dan refresh rate 120Hz.

Sebaliknya, Xiaomi 15T Pro sudah mendukung 144 Hz. Model Pro juga dilengkapi dengan fitur peredupan DC dan Xiaomi 15T menggunakan peredupan PWM untuk mengurangi ketegangan mata.

Selain itu, brand besar ini tak lupa menambahkan Gorilla Glass 7i untuk melindungi ponsel.

Baca Juga: Apa Saja Kelebihan Xiaomi 14 Ultra? Layar Super AMOLED sampai Kamera Leica

Model pro bawa performa lebih unggul

Xiaomi 15T Pro ditenagai chipset MediaTek Dimensity 9400+ dan  Xiaomi 15T memakai Dimensity 8400-Ultra. Xiaomi membawa sedikit perbedaan pada sektor penyimpanan.

Xiaomi 15T hanya bawa penyimpanan 256 GB dan 512 GB. Sedangkan, model pro hadirkan pilihan 256 GB, 512 GB sampai 1 TB.

Untuk urusan baterai, Xiaomi sepakat memakai kapasitas 5500mAh. Xiaomi 15T Pro hadirkan fitur tambahan berupa HyperCharge 90W dan 67W untuk Xiaomi 15T. 

Tak mau ketinggalan, Xiaomi juga bawa manajemen termal canggih melalui Xiaomi 3D IceLoop System. Fitur ini diperkenalkan ke publik untuk mendukung kinerja pembuangan panas yang efisien selama penggunaan intensif.

Xiaomi dukung panggilan suara offline tanpa sinyal seluler 

Seri Xiaomi 15T menampilkan bagian belakang berbahan serat kaca premium dengan bingkai datar yang dirancang untuk hadirkan kesan modern. Xiaomi 15T meluncur dengan warna hitam, abu-abu, dan rose gold. 

Di sisi lain, Xiaomi 15T Pro tersedia dalam warna hitam, mocha gold dan abu-abu. Kedua model ini sudah dilengkapi sertifikasi IP68, rangka Xiaomi 15T Pro menggunakan paduan aluminium 6M13 yang kuat.

Xiaomi Astral Communication menyediakan panggilan suara offline tanpa sinyal seluler atau Wi-Fi hingga jarak 1,9 km untuk Xiaomi 15T Pro dan 1,3 km untuk Xiaomi 15T. 

Spesifikasi ini dilengkapi dengan teknologi manajemen sinyal yang disempurnakan untuk memberikan koneksi yang stabil di berbagai kondisi lingkungan. Kedua perangkat kompak menjalankan HyperOS 3 baru memperkuat pengalaman pengguna.

Itu dia informasi terbaru yang memuat tentang performa hingga kualitas kamera Leica yang dibawa oleh seri Xiaomi 15T.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Hasil Indonesia Masters 2026: 9 Wakil Indonesia ke 16 Besar, Amankan 2 Tiket 8 Besar

Hasil Daihatsu Indonesia Masters 2026 Babak 32 Besar hari pertama Selasa (20/1), 9 wakil Indonesia melenggang ke 16 besar. 

Rumah Tak Kunjung Laku? Perabot Ini Biang Keroknya, Segera Buang!

Rumah Anda penuh barang? Hati-hati, ini bisa jadi penyebab rumah tak laku. Cek daftar barang yang harus dibuang sekarang!

Real Madrid vs AS Monaco (21/1), Laga Penentuan Nasib Los Blancos di Liga Champions

Simak laga Real Madrid vs AS Monaco pada Selasa, 21 Januari 2026 pukul 03.00 WIB di Santiago Bernabeu, penentu nasib Liga Champions.

Ternyata Ini yang Bikin Backsplash Ubin Bikin Dapur Moms Cepat Usang, Cek Solusinya

Ini alasan desain dapur terus berevolusi mengikuti gaya hidup Moms yang makin praktis dan visual. Simak ulasannya sampai selesai, ya.

Ruang Tamu Dingin & Kaku? Ini 5 Warna Cat Pemicu Stres Visual!

Ruang tamu seharusnya menenangkan, bukan melelahkan mata. Warna cat ini terbukti secara psikologis bikin ruangan kaku. 

Strategi Pinjaman: Ini Rahasia biar Moms Bisa Menghemat Total Pembayaran Kredit

Catat panduan ini ya, Moms agar memahami cara menghitung bunga pinjaman bank agar cicilan tidak membebani keuangan di masa depan.  

Uang Moms Cepat Habis? Pahami Perbedaan Debit dan Kredit Agar Saldo Tetap Aman

Simak penjelasan debit dan kredit berikut agar kamu paham arus uang masuk dan keluar serta lebih cerdas mengatur keuangan harian.  

Uang Sulit Tumbuh? Ini 9 Kebiasaan Boros Menurut Dave Ramsey yang Harus Dihentikan

Simak yuk, kebiasaan belanja yang justru dihindari orang mandiri finansial agar uang Moms tumbuh stabil dan masa depan lebih aman.  

Daftar Lengkap Drakor Ko Kyung Pyo, Wajib Tonton Drakor Terbarunya di Netflix

Dari Reply 1988 hingga Undercover Miss Hong, Ko Kyung Pyo telah bintangi banyak drakor. Cari tahu mana yang belum Anda tonton sekarang.  

5 Manfaat Olahraga Sebelum Makan, Ampuh Bakar Lemak Lebih Banyak!

Olahraga sebelum makan punya banyak manfaat, lho. Cari tahu manfaat olahraga sebelum makan selengkapnya di sini.