M O M S M O N E Y I D
Bugar

Waspada Moms! Inilah Risiko Makan Oyster Mentah bagi Kesehatan Tubuh

Waspada Moms! Inilah Risiko Makan Oyster Mentah bagi Kesehatan Tubuh
Reporter: Helvana Yulian  |  Editor: Helvana Yulian


MOMSMONEY.ID - Inilah beberapa risiko makan oyster mentah bagi kesehatan yang perlu Anda ketahui sebelum mengonsumsinya. ​

Oyster atau tiram laut merupakan jenis kerang yang umumnya disajikan tanpa dimasak alias mentah.

Makanan tersebut populer di masyarakat, terutama pecinta seafood karena rasanya yang unik. 

Selain itu, oyster juga diketahui memiliki berbagai kandungan nutrisi yang penting bagi tubuh.

Meski mengandung berbagai nutrisi penting seperti protein, vitamin, mineral, dan asam lemak omega-3, nyatanya oyster yang dikonsumsi mentah berisiko bagi kesehatan. 

Salah satu risiko dari mengonsumsinya adalah kontaminasi bakteri vibrio pada oyster yang dapat berujung pada infeksi.  

Baca Juga: Encok Memang Mengganggu, Kenali Gejala dan Penyebabnya 

Menurut Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit (CDC), oyster yang dikonsumsi mentah atau setengah matang dapat mengakibatkan infeksi bakteri vibrio atau penyakit vibriosis. 

Sebab, bakteri vibrio baik vibrio vulnificus dan vibrio parahaemolyticus memiliki habitat alami yang sama dengan oyster.  

Tak hanya ancaman infeksi bakteri vibrio yang mengintai dari konsumsi oyster secara mentah, makanan yang satu ini juga berpotensi membawa virus dan enterovirus tipe Norwalk. 

Perlu diketahui bahwa infeksi virus tersebut diketahui dapat memicu keracunan makanan dan sejumlah gangguan pada saluran pencernaan. 

Infeksi yang terjadi akaibat konsumsi oyster misalnya seperti peradangan di lambung dan usus hingga gastroenteritis akut. 

Oyster juga dikabarkan mengandung senyawa zinc yang sangat tinggi.

Meski mineral tersebut penting bagi kesehatan tubuh, tetapi mengonsumsi zinc terlalu banyak dapat menimbulkan dampak negatif bagi tubuh. 

Salah satu dampak negatifnya adalah melemahkan respon imun tubuh, sehingga tubuh menjadi lebih rentan terserang peradangan. 

Baca Juga: Wajib Dikonsumsi Nih, Ini 5 Makanan Tinggi Protein untuk Memperkuat Imunitas Tubuh

Selain itu, mereka yang memiliki alergi terhadap makanan laut juga perlu menghindari mengonsumsi oyster. 

Infeksi bakteri tersebut dapat menimbulkan gejala keracunan berupa diare, muntah, dan demam.  

Apabila infeksinya berkembang parah, orang yang mengonsumsi oyster segar berisiko mengalami septikemia, yaitu infeksi darah serius yang berpotensi menyebabkan kematian. 

Menurut Centers for Disease Control and Prevention, Amerika Serikat, oyster sebaiknya dimasak terlebih dahulu sebelum dikonsumsi. 

Hal ini guna menghindari keracunan akibat kontaminan maupun bakteri yang terkandung di dalamnya.  

Meskipun oyster tersebut dibudidayakan, kemudian dihidangkan oleh juru masak profesional, tidak ada yang bisa menjamin bahwa oyster mentah aman dikonsumsi.  

Satu-satunya cara untuk menghindari risiko keracunan akibat oyster yang disajikan mentah adalah dengan memasaknya secara tepat. 

Karena itu, pastikan Anda mengonsumsi fresh oyster yang sudah dimasak agar tidak berbahaya untuk tubuh.

Itulah beberapa risiko makan oyster mentah bagi kesehatan yang perlu Anda ketahui sebelum mengonsumsinya. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Promo Alfamidi Ngartis Periode 1-15 Januari 2026, Beli 1 Gratis 1 dan Beli 2 Gratis 1

Cek promo Alfamidi Ngartis periode 1-15 Januari 2026 untuk belanja Beli 1 Gratis 1 dan Beli 2 Gratis 1.

IHSG Berpotensi Lanjut Menguat, Ini Rekomendasi Saham BNI Sekuritas Rabu (7/1)

IHSG berpeluang melanjutkan penguatan pada perdagangan Rabu (7/1/2026). Simak rekomendasi saham pilihan BNI Sekuritas​ hari ini.

Siap Serbu! Promo Cinepolis Popcorn Day 16-19 Januari, Bisa Ambil Popcorn Sepuasnya

Cinepolis kembali hadirkan promo Popcorn Day pada 16-19 Januari 2026. Anda bisa ambil popcorn sepuasnya dengan membawa wadah sendiri.

IHSG Lanjut Menguat, Cek Rekomendasi Saham BRI Danareksa Sekuritas Rabu (7/1)

IHSG masih berpeluang melanjutkan penguatan pada perdagangan Rabu (7/1/2026). ​Cek rekomendasi saham BRI Danareksa Sekuritas​ hari ini.

Oppo A5 Pro Smartphone RAM Besar 8 GB yang Usung Fast Charging SuperVOOC 45W

Oppo A6 Pro sudah rilis, tapi pesona Oppo A5 Pro tak bisa diabaikan. Gadget ini membawa RAM besar 8GB hingga fast charging SuperVOOC 45W.

Kian Melejit, Cek Harga Emas Galeri 24 dan UBS di Pegadaian Hari Ini Rabu (7/1)

Harga emas Galeri 24 dan UBS di Pegadaian hari ini Rabu (7/1/2026) kembali melejit. Emas Gaeri 24 1 gram jadi Rp 2.582.000, emas UBS Rp 2.638.000.

7 Film Tentang Kesepian yang Hampa dan Penuh Makna

Saat sedang merasa kesepian, coba tonton rekomendasi film bertema kesepian berikut untuk menemani Anda.​

Hari Terakhir Promo Hebat Bakmi GM, Makan Bakmi Kuah Cha Cha + Es Teh Rp 26.000

Promo Hebat di Bakmi GM telah memasuki hari terakhir. Hanya dengan modal Rp 26.000, Anda sudah bisa menikmati Bakmi Kuah Cha Cha dan Es Teh Tawar.

BlueBird Masih Buka Donasi Banjir Sumatera lewat MyBluebird dan Pool Taksi

​Bluebird masih membuka donasi banjir Sumatera lewat aplikasi MyBluebird juga pool taksi dan operasional mereka.      

Cara Cek Unfollowers Instagram Web & Facebook, Ini Tips yang Sangat Membantu

Cara cek unfollowers Instagram web memudahkan para pengguna. Memiliki daftar pengikut yang besar adalah hal yang sangat penting bagi brand owner.