MOMSMONEY.ID - Mengonsumsi makanan dan minuman tinggi gula bisa memicu asam urat lo. Bagi beberapa orang mungkin tidak menyangka jika mengonsumsi makanan dan minuman manis bisa menyebabkan asam urat.
Asam urat biasanya dikaitkan dengan makanan tinggi purin seperti jeroan hewan, daging merah dan alkohol. Untuk mencegah asam urat Anda sering kambuh atau makin buruk, kenali faktor risikonya.
Asam urat dan fruktosa
Baca Juga: Ini Dia Daftar Ikan yang Aman Dikonsumsi Penderita Asam Urat
Saat tubuh memecah kandungan fruktosa, maka purin akan dilepaskan. Saat senyawa kimia ini dipecah, asam urat akan diproduksi.
Asam urat kemudian membentuk kristal yang menyebabkan rasa sakit di daerah persendian. Fruktosa bisa dengan cepat menghasilkan asam urat setelah beberapa menit dikonsumsi.
Dilansir dari Healthline, berikut penjelasan mengonsumsi makanan dan minuman yang mengandung fruktosa bisa menyebabkan asam urat:
1. Gula dari minuman ringan
Tahun 2011 terdapat artikel yang menyebutkan bahwa ada kaitan antara konsumsi minuman ringan berisi pemanis dengan dua kali lipat prevalensi kejadian asam urat.
Survei Pemeriksaan Kesehatan dan Gizi Nasional (NHANES) yang dilakukan oleh Pusat Pengendalian Penyakit (CDC) tahun 1988 dan 1994 menemukan ada dampak antara minuman bersoda dan sirop yang mengandung fruktosa tinggi dengan asam urat pada pria.
Survei tersebut menunjukkan, fruktosa tinggi dapat menyebabkan kelebihan asam urat dalam darah.
Baca Juga: Ini Dia Pilihan Obat Herbal untuk Menyembuhkan Penyakit Asam Urat
Menurut Arthritis Foundation, sebuah penelitian pada tahun 2008 menunjukkan, pria yang minum minuman bersoda manis setiap hari memiliki risiko 85% lebih tinggi terkena asam urat dibandingkan pria yang minum minuman bersoda kurang dari satu kali sebulan.
Sedangkan risiko asam urat pada wanita yang meminum minuman bersoda manis satu kali sehari adalah 74% lebih tinggi dibanding wanita yang jarang minum minuman bersoda manis, menurut sebuah studi tahun 2010 yang menganalisis data dari 78.906 wanita selama 22 tahun.
2. Asam urat dan jus buah
Fruktosa secara alami terdapat dalam jus jeruk. Jika menderita asam urat, sebaiknya Anda membatasi jumlah konsumsi jus buah setiap hari.
Terdapat penelitian tahun 2010 yang menyebutkan, risiko asam urat pada wanita yang minum jus jeruk setiap hari adalah 41% lebih tinggi dibandingkan dengan wanita yang jarang mengonsumsi jus jeruk.
Baca Juga: Kerap Disamakan, Begini Perbedaan Rematik dan Asam Urat yang Perlu Anda Tahu
Mengonsumsi gula fruktosa dan pemanis buatan bisa meningkatkan risiko asam urat. Pola makan ramah asam urat yang dikombinasikan dengan beberapa perubahan gaya hidup bisa membantu mengontrol kadar asam urat.
Itulah penjelasan tentang hubungan mengonsumsi gula fruktosa dengan risiko terkena asam urat. Ubah pola makan Anda dengan mengonsumsi makanan rendah gula dan konsumsi obat asam urat agar tidak semakin parah.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Terkait
TERBARU
14 Ramuan untuk Menurunkan Kolesterol Tinggi secara Alami
Ada beberapa ramuan untuk menurunkan kolesterol tinggi secara alami. Penasaran? Mari simak daftarnya di sini!
Jadwal Buka Puasa Hari Ini 9 Maret 2025 Tangerang dan Tangerang Selatan
Jadwal buka puasa hari ini 9 Maret 2025 Tangerang dan Tangerang Selatan memberikan petunjuk waktu yang tepat kapan umat muslim bisa berbuka puasa.
Jadwal Buka Puasa Surabaya dan Sekitarnya 9 Maret 2025
Inilah jadwal buka puasa Surabaya dan sekitarnya 9 Maret 2025 lengkap dari Kemenag. Catat, ya!
Jadwal Buka Puasa Hari Ini 9 Maret 2025 untuk Jakarta
Memahami jadwal buka puasa hari ini 9 Maret 2025 untuk Jakarta sangat penting bagi umat muslim yang ingin menjalankan ibadah puasa dengan khusyuk.
Resep Roti Pizza Hanya Pakai 1 Telur, Fluffy Banget Bikin Ketagihan
Resep roti pizza menjadi camilan yang cocok untuk kelurga di rumah. Teksturnya yang fluffy dengan beragam topping di atasnya benar-benar nagih.
14 Cara Paling Cepat untuk Turunkan Gula Darah Tinggi secara Alami
Rupanya begini cara paling cepat untuk turunkan gula darah tinggi secara alami. Apa saja?
10 Daftar Makanan yang Dilarang untuk Asam Lambung
Penderita asam lambung perlu tahu. Inilah daftar makanan yang dilarang untuk asam lambung.
Promo Bakmi GM Hemat Pakai BCA Tiap Senin-Kamis, Makan Berdua Hanya Rp 76.000
Bakmi GM hadirkan promo makan berdua lebih hemat pakai BCA setiap Senin-Kamis. 2 Bakmi Special GM + 2 Es Teh hanya Rp 76.000.
Promo A&W Weekend Deals 7-9 Maret, Ada 2 Paket Aroma Chicken dan Bonus Burger
A&W hadirkan promo Weekend Deals di tanggal 7-9 Maret 2025. Tersedia 2 paket hemat Aroma Chicken dan bonus Deluxe Burger gratis.
Daftar Mudik.jasaraharja.co.id 2025 Sekarang Juga! Ini Dia Link Daftarnya
Daftar mudik.jasaraharja.co.id 2025 sekarang juga sebelum kuota penuh. Pendaftaran mudik ini sudah dibuka sejak tanggal 3 Maret 2025.