MOMSMONEY.ID - Bagi pemilik kulit berminyak, inilah beberapa kandungan skincare yang cocok untuk Anda.
Masalah kulit berminyak yang cukup sering dialami, seperti munculnya minyak berlebih, jerawat, komedo, dan kulit kusam.
Semua itu dapat dibantu dengan pemakaian produk skincare yang tepat. Setiap kulit memiliki masalah dan kebutuhan masing-masing, termasuk kulit berminyak.
Saat Anda memilih produk skincare wajah, beberapa kandungan di bawah ini bisa jadi alternatif.
Simak beberapa kandungan skincare yang cocok untuk kulit berminyak, dirangkum dari blog.avoskinbeauty.com, yaitu:
Baca Juga: Ketahui 4 Kebiasaan yang Bikin Kulit Berubah Jadi Semakin Berminyak
1. Spirulina
Kandungan skincare pertama untuk kulit berminyak adalah spirulina. Dikutip dari National Intitute of Healt, spirulina merupakan kandungan alami yang dapat digunakan untuk mengatasi acne vulgaris.
Acne vulgaris sendiri adalah jerawat yang disebabkan oleh inflamasi atau peradangan dimana jerawat jenis ini biasanya dialami oleh remaja.
Karena disebabkan oleh peradangan, spirulina memiliki manfaat yang cocok dalam meredakan jerawat ini.
Sifat anti-inflamasi dari spirulina dapat membantu kulit untuk mempercepat penyembuhan jerawat dan menghambat pertumbuhan bakteri penyebab jerawat itu sendiri.
2. Witch hazel
Kandungan skincare untuk kulit berminyak selanjutnya adalah witch hazel. Kandungan skincare ini hampir seperti spirulina yang memiliki efek anti-inflamasi atau mempercepat penyembuhan radang yang terjadi pada kulit disebabkan jerawat.
Witch hazel sangat cocok dipakai untuk Anda yang memiliki kulit kemerahan akibat jerawat karena manfaatnya dalam menyempitkan pembuluh darah.
Perlu Anda ketahui jika pembuluh darah yang melebar itulah yang menyebabkan terjadinya kemerahan pada wajah.
Sehingga, jika Anda menginginkan efek menenangkan dari sebuah kandungan skincare untuk kulit Anda, maka witch hazel akan sangat membantu.
3. Glycolic acid
Kemudian, glycolic acid juga termasuk kandungan skincare yang cocok untuk kulit berminyak. Glycolic Acid merupakan turunan dari AHA, sehingga perannya dalam mengatasi jerawat terletak pada manfaatnya yang dapat melakukan peeling pada kulit.
Terutama, jika kulit Anda memiliki kandungan minyak yang berlebih dan terdapat residu yang menyumbat pori-pori, maka glycolic acid akan sangat cocok untuk Anda.
Baca Juga: Kenali Manfaat Serum untuk Kembalikan Kulit Cantik Muda Anda!
4. Tea tree oil
Berikutnya, kandungan skincare tea tree oil cocok untuk kulit berminyak. Salah satu penyebab jerawat adalah ada bakteri yang menginfeksi pada kulit.
Tea tree oil akan sangat bermanfaat dan cocok dipakai oleh Anda jika memiliki kondisi kulit berjerawat yang disebabkan oleh bakteri.
Hal ini karena tea tree memiliki kandungan antimicrobia dimana bakteri juga termasuk sebagai microbia.
5. AHA
Kandungan skincare untuk kulit berminyak lainnya adalah AHA. Kandungan AHA akan berperan pada kulit yang berjerawat dengan melakukan eksfoliasi.
Kandungan AHA akan membersihkan kulit mati dan residu yang menyumbat pori-pori di mana penumpukan kulit mati dan pori-pori yang tersumbat akan memperparah kondisi kulit yang berjerawat.
Dengan pori-pori yang bersih, maka kulit Anda juga akan lebih mudah menerima manfaat dari kandungan-kandungan skincare lain yang selanjutnya akan Anda aplikasikan pada kulit Anda.
Nah, itulah beberapa kandungan skincare untuk kulit berminyak. Kandungan di atas bisa jadi referensi pilihan produk skincare Anda.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News