M O M S M O N E Y I D
Hemat

Vietjet Gelar Promo Flash Sale Diskon Tiket hingga 100%, Cek Yuk

Vietjet Gelar Promo Flash Sale Diskon Tiket hingga 100%, Cek Yuk
Reporter: Jane Aprilyani  |  Editor: Jane Aprilyani


MOMSMONEY.ID - Sudah berencana berlibur bersama keluarga atau pasangan? Bagi anda yang ingin berlibur ke Bali, Hanoi, Ho Chi Minh City, atau negara lain, Vietjet menggelar promo flash sale selama tiga hari dengan diskon tarif dasar tiket hingga 100%.

Promo ini digelar Vietjet selaku maskapai asal Vietnam untuk memperkuat konektivitas penerbangan antara Indonesia dan Vietnam, sekaligus menghadirkan lebih banyak pilihan perjalanan dengan harga terjangkau bagi para wisatawan sepanjang 2026.

Sebagai informasi, promo ini berlaku mulai pukul 00.00 pada 17 Desember hingga 23.00 di 19 Desember 2025.

Penumpang yang melakukan pemesanan tiket kelas eco melalui situs www.vietjetair.com atau aplikasi seluler Vietjet Air bisa menggunakan kode promo BIGTHANKS untuk memperoleh diskon tarif dasar tiket hingga 100% (tidak termasuk pajak dan biaya lainnya).

Dalam keterangan resmi Rabu (17/12), Vietjet menyebutkan, promo berlaku untuk seluruh rute penerbangan, termasuk empat rute yang menghubungkan Jakarta dan Bali dengan Hanoi serta Ho Chi Minh City buat periode perjalanan mulai 5 Januari hingga 31 Desember 2026.

Baca Juga: Vietjet Tawarkan Diskon Tiket Pesawat Hingga 99%

Bagi pasar Indonesia, kampanye ini menegaskan langkah ekspansi jaringan Vietjet melalui empat rute langsung yang menghubungkan Jakarta dan Bali dengan Hanoi serta Ho Chi Minh City.

Rute-rute tersebut berperan strategis dalam mendorong pariwisata dua arah, perjalanan bisnis, dan laju perdagangan antara Indonesia dan Vietnam, sekaligus memperkuat posisi Vietjet sebagai penghubung regional utama di kawasan Asia Tenggara.

Selain itu, penumpang kelas eco juga busa menikmati bagasi terdaftar gratis hingga 20 kg serta eSIM SkyFi gratis dengan kuota data berkecepatan tinggi sebesar 500 MB yang dapat digunakan di Vietnam selama 31 hari sejak tanggal kedatangan.

Seluruh penawaran ini berlaku untuk penerbangan internasional Vietjet dengan periode pembelian mulai saat ini hingga 31 Desember 2025.

Baca Juga: Tebar Promo, Vietjet Hadirkan Tiket Gratis dan Kejutan untuk Berlibur

Vietjet terus berinvestasi untuk menghadirkan armada modern yang hemat bahan bakar serta meningkatkan operasionalnya guna mendukung perluasan jaringan dan menjaga keandalan layanan.

Selama penerbangan, penumpang bisa menikmati layanan dari awak kabin yang profesional, ragam produk dengan harga yang kompetitif, serta sajian kuliner di dalam pesawat yang menampilkan hidangan khas Vietnam seperti Pho dan Banh Mi, disertai beragam menu mancanegara.

Tak hanya itu, Vietjet juga memberikan manfaat tambahan bagi penumpang melalui program loyalitas SkyJoy, yang membuka akses ke beragam penawaran dan hadiah dari lebih dari 250 merek global di sektor perjalanan, ritel, dan gaya hidup.

Vietjet mengajak para wisatawan dan mitra industri untuk memanfaatkan promo akhir tahun ini dengan melakukan pemesanan lebih awal untuk mendukung pertumbuhan konektivitas penerbangan antara Indonesia dan Vietnam.

Selanjutnya: Google Kembangkan Inisiatif Baru Tantang Dominasi Nvidia di Pasar Chip AI

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Video Terkait

TERBARU

12 Kebiasaan di Malam Hari yang Bikin Susah Kurus, Apa Saja?

Ternyata ini, lho, kebiasaan di malam hari yang bikin susah kurus. Pejuang diet harus hindari, ya!  

7 Alasan Ilmiah Mengapa Manfaat Memancing Ampuh Redakan Stres dan PTSD

Rutin memancing dapat meningkatkan kesabaran, menambah asupan Vitamin D, dan melatih kekuatan tubuh? Simak manfaat memancing lengkapnya di sini.

Harga Emas Galeri 24 dan UBS di Pegadaian Minggu (11/1/2026) Kompak Naik

Harga emas Galeri 24 dan UBS di Pegadaian Minggu (11/1/2026) kompak naik. Emas Galeri 24 1 gram (gr) jadi Rp 2.622.000, emas UBS 1 gr Rp 2.676.000

Stop Menunda! Terapkan 4 Trik Psikologis Ini untuk Lawan Procrastination

Ingin lebih produktif? Terapkan 4 strategi dari para ahli untuk meminimalisir procrastination dan menyelesaikan kewajiban tepat waktu.

15 Makanan Diet yang Mengenyangkan untuk Mengganti Nasi

Ini dia beberapa makanan diet yang mengenyangkan untuk mengganti nasi. Kira-kira ada apa saja?          

Cara Bersihkan Emas Titanium yang Kusam agar Kembali Kuning dan Terlihat Segar

Emas titanium tampak kusam? Simak panduan ini untuk membersihkan dan merawatnya agar kembali kuning dan nyaman dipakai sehari-hari.

Simak Ramalan 12 Zodiak Keuangan dan Karier Minggu 11 Januari 2026

Simak ramalan 12 zodiak keuangan dan karier Minggu 11 Januari 2026 ini, cek peluang kerja, stabilitas finansial, dan arah rezekimu.

11 Daftar Makanan yang Tinggi Kandungan Kolesterolnya

Ternyata ini, lho, daftar makanan yang tinggi kandungan kolesterolnya. Cek selengkapnya di sini!       

Spesifikasi Gila! Tecno Camon 40 Pro Bawa Helio G100 dan Sertifikasi IP69

Tecno Camon 40 Pro hadir dengan Helio G100 Ultimate, RAM 8GB, dan sertifikasi IP68/IP69. Simak ulasan mendalam kualitas layar AMOLED & kamera 50MP

Promo Pepper Lunch Awal Tahun 2026, Diskon Delivery sampai 40% Lewat Ojol

Awal tahun makin hemat! Pepper Lunch tawarkan diskon delivery hingga 40% untuk menu andalan di berbagai aplikasi ojek online.