M O M S M O N E Y I D
Santai

UI Ultra 2024 Bukan Sekadar Ajang Olahraga, Juga Galang Dana Pendidikan

UI Ultra 2024 Bukan Sekadar Ajang Olahraga, Juga Galang Dana Pendidikan
Reporter: SS. Kurniawan  |  Editor: S.S. Kurniawan


MOMSMONEY.ID - Sebanyak 3.500 pelari mengikuti event lari UI Ultra 2024 yang berlangsung dari Sabtu malam, 14 Desember 2024, hingga Minggu pagi, 15 Desember 2024. 

Tahun ini, jumlah peserta UI Ultra yang digelar di kampus Universitas Indonesia (UI) Depok mengalami peningkatan luar biasa, dua kali lipat dibandingkan dengan penyelenggaraan tahun sebelumnya. 

Peserta UI Ultra 2024 datang dari berbagai kelompok usia, mulai dari anak-anak hingga kategori master.  

UI Ultra 2024 menawarkan beragam kategori lari, memberikan kesempatan bagi siapa saja untuk berpartisipasi sesuai dengan kemampuan mereka untuk melewati putaran rute mengelilingi kampus UI sepanjang 7 km. 

Baca Juga: 25.000 Pelari Ramaikan Milo Activ Indonesia Race 2024 Jakarta International 10K

Kategori yang tersedia meliputi: Ultra Individu (70 km), Ultra Relay 5 (setiap pelari menempuh 14 km atau 2 putaran), Marathon (42,2 km), Half Marathon (21,1 km), Individu 7 km, Group 10 km, dan Kid Dash (untuk anak-anak U10 dan U12)  

Tahun ini, ada beberapa kategori baru, yaknui Marathon, Half Marathon, Individu 7 km, dan Kid Dash, untuk memberikan pengalaman yang lebih segar dan menarik. 

Peserta kategori dewasa juga akan menikmati sensasi unik berlari di malam hari di kawasan kampus UI Depok yang hijau dan asri.  

Menurut Alexandra Askandar, Ketua Umum Ikatan Alumni Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia (ILUNI FEB UI), penyelenggaraan UI Ultra 2024 memiliki misi yang lebih luas dari sekadar olahraga.

Baca Juga: 10.500 Pelari dari 29 Negara Ramaikan Bank Jateng Borobudur Marathon 2024

Acara ini bertujuan untuk menggalang dana guna mendukung berbagai inisiatif sosial, terutama di bidang pendidikan. 

"Hasil penggalangan dana akan dialokasikan untuk mendukung Dana Abadi Universitas Indonesia dan pemberian beasiswa kepada mahasiswa dari keluarga prasejahtera melalui Program Beasiswa ILUNI FEB UI," katanya dalam siaran pers, Minggu (15/12).  

Ketua Pelaksana UI Ultra 2024 Anthony Reza menambahkan, ajang ini bukan sekadar acara tahunan, tetapi juga merupakan platform untuk mempererat hubungan antar-alumni Universitas Indonesia lintas angkatan, fakultas, komunitas, universitas, hingga masyarakat umum. 

Sesuai dengan tema Together We Run! From Beginners to Beyond, UI Ultra memberi kesempatan bagi semua, mulai dari pelari pemula hingga pelari jarak jauh, untuk berlari bersama menjelajahi kawasan kampus UI.  

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Ramalan 12 Zodiak Keuangan dan Karier Besok Selasa 6 Januari 2026, Harus Cermat

Simak ramalan 12 zodiak keuangan dan karier besok Selasa 6 Januari 2026 ini sebagai panduan membaca peluang kerja dan finansial Anda.

Unboxing Redmi 14C dengan Finishing Matte, Ada Daya 5160 mAh & Fast Charging 18W

Redmi 14C masih menawan, meski kini Redmi 15C terbaru sudah rilis. Ponsel terjangkau ini menawarkan layar 120Hz yang mulus dan daya 5160 mAh.

Promo Superindo Hari Ini Periode 5-8 Januari 2026, Es Krim Campina Box Diskon 40%

Cek promo Superindo hari ini periode 5-8 Januari 2026 untuk belanja hemat selama weekday di gerai Superindo terdekat.

5 Obat Jerawat Paling Ampuh, Efektif untuk Semua Jenis Kulit

Sedang jerawatan? Ada 5 obat jerawat paling ampuh yang bisa Anda coba. Simak sampai akhir, berikut informasinya.

Promo HokBen Spesial Musim Hujan, Beli Hoka Ramen Gratis Bubur Hangat Khas Jepang

HokBen hadirkan promo spesial di musim hujan selama Januari 2026. Setiap pembelian Hoka Ramen, dapat gratis semangkuk bubur khas Jepang.

Ini Kiat Membangun Usaha Biro Wisata dari Pendiri Cheria Holiday

Cheriatna, pemilik biro wisata Cheria Holiday, membagikan kiat membangun usaha biro wisata.         

Poco X6 Hadirkan Performa Kelas Menengah yang Andal, Gunakan Layar AMOLED 6.67 Inci

Poco X6, ponsel kelas menengah yang andal dengan layar yang sangat baik. Poco X7 sudah rilis di tahun 2025 tapi Poco X6 masih belum terkalahkan.

Redmi Note 15 Kenalkan Kamera Utama 108 MP, Recomended Buat Rekam Konten Video 4K

Redmi Note 15 bersama model Redmi Note 15 yang mengutamakan performa, daya tahan, dan fitur premium. 

Oppo Reno15 HP RAM Besar Mulai 12 GB hingga 16 GB, Bikin Konten Video 4K Jadi Lancar

Oppo Reno15 dibungkus dalam bingkai paduan aluminium. Gadget ini akan bawa fitur yang melengkapi kekurangan Oppo Reno14.

Cara Membuat Akun Kreator Instagram dengan Cepat dan Tips Menggunakannya

Banyak pengguna yang belum tahu cara membuat akun kreator Instagram. Pengguna dapat memilih antara tiga jenis akun yakni pribadi, kreator & bisnis