M O M S M O N E Y I D
Santai

10.500 Pelari dari 29 Negara Ramaikan Bank Jateng Borobudur Marathon 2024

10.500 Pelari dari 29 Negara Ramaikan Bank Jateng Borobudur Marathon 2024
Reporter: SS. Kurniawan  |  Editor: S.S. Kurniawan


MOMSMONEY.ID - Bank Jateng Borobudur Marathon 2024 yang berlangsug Minggu, 1 Desember 2024, menyedot 10.500 peserta dari berbagai daerah hingga mancanegara. 

Mengusung tema Run On, Mark It!, Bank Jateng Borobudur Marathon 2024, harapannya, bisa menggerakkan ekonomi lokal, memperkuat identitas daerah, dan membawa dampak positif bagi masyarakat serta lingkungan.

Bank Jateng Borobudur Marathon 2024 merupakan kompetisi olahraga lari kolaborasi Pemerintah Provinsi Jawa Tengah, Bank Jateng, Yayasan Borobudur Marathon, dan Harian Kompas. 

Tahun ini, Bank Jateng Borobudur Marathon mengajak peserta untuk memulai perjalanan penuh dedikasi untuk melampaui batas diri, mencapai tujuan, dan menorehkan prestasi.

Pejabat (Pj) Gubernur Jawa Tengah Nana Sudjana menyampaikan, Bank Jateng Borobudur Marathon 2024 telah menjadi ikon penting yang tidak hanya masyarakat Indonesia nantikan, tetapi juga komunitas pelari internasional. 

Baca Juga: LPS Monas Half Marathon 2024, Buktikan Jakarta sebagai Kota Ramah bagi Pelari

Dengan melibatkan 10.500 peserta dari berbagai daerah bahkan mancanegara, Bank Jateng Borobudur Marathon 2024 membuktikan, olahraga bisa menjadi penggerak perubahan. 

Yang menginspirasi kota dan daerah lainnya untuk menggali potensi mereka dalam mempromosikan pariwisata, budaya, dan mengembangkan perekonomian lokal.

"Dengan meningkatnya jumlah peserta pelari asing dari 28 negara, event ini jelas menjadi platform global yang memperkenalkan Magelang dan Indonesia ke dunia internasional," ujarnya.

Pemimpin Redaksi Harian Kompas Sutta Dharmasaputra menyebutkan, ada pembaruan untuk memberikan pengalaman lari yang istimewa dibanding tahun-tahun sebelumnya. Seperti perlombaan yang dimulai lebih pagi untuk mengantisipasi perubahan cuaca

Adaptasi dengan wajah baru Candi Borobudur juga diupayakan untuk memberikan yang terbaik.

Baca Juga: PLN Electric Run 2024, Misi Pangkas Emisi Karbon 14.363 Kg

"Mungkin di tahun depan apabila perubahan rute harus dilakukan, kami pun akan komit menghadirkan rute yang lebih spektakuler lagi," sebutnya.

A. Hakeem Mohd A.M. Al-Ameri, World Athletic Technical Delegate dari Qatar, menilai, komitmen Bank Jateng Borobudur Marathon untuk meningkatkan kualitas standar event race menuju standar internasional, khususnya dari segi penilaian world athletic label.

"Dari pengamatan saya, Bank Jateng Borobudur Marathon terus menunjukkan peningkatan yang signifikan setiap tahunnya, terutama dalam menjaga standar teknis yang tinggi dan meningkatkan pengalaman bagi pelari elite maupun amatir," jelasnya. 

Ia optimistis, Bank Jateng Borobudur Marathon 2024 tidak hanya bisa mempertahankan posisinya saat ini, tetapi juga memiliki peluang besar untuk naik ke tingkat berikutnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

MainStory Ajak Orangtua Tetap Produktif Lewat Pengasuhan Anak yang Tepat

MainStory menghadirkan pengasuhan anak yang aman, berkualitas, dan memahami kebutuhan keluarga bekerja.

Daftar Drakor Februari 2026: Shin Hye Sun Comeback di The Art od Sarah

Risiko ketinggalan drakor seru? Pearl in Red & The Art of Sarah akan rilis. Temukan semua judul & tanggal tayang agar tak menyesal!

Simak Ramalan 12 Zodiak Keuangan dan Karier Hari Ini Jumat 30 Januari 2026

Simak ramalan 12 zodiak keuangan dan karier hari ini Jumat 30 Januari 2026, peluang kerja tim dan arah finansial kamu sedang diuji.

Layanan Indodana PayLater Makin Luas, Bisa Dipakai di 180 Kota

Layanan Indodana PayLater semakin luas dimanfaatkan masyarakat seiring jangkauannya yang kini telah tersedia di hampir 180 kota dan kabupaten.

Daftar Lengkap HP Samsung Paling Tipis 2026, Ada Pilihanmu?

Membeli HP Samsung paling tipis di pekan ini? Ketahui daftar model tertipis 2026 yang tawarkan performa gahar. Klik untuk tahu lebih lanjut!

6 Drakor Dewasa Ini Jamin Sensasi Tontonan 18+, Berani Coba?

Drakor 18+ ini tak hanya romantis, tapi juga penuh konflik. Intip risiko terjebak kisah kompleks sebelum mulai menonton.

Ingin Wajah Mulus? Hentikan 7 Kebiasaan Ini, Jerawat Auto Minggat!

Ingin wajah bebas jerawat? Ternyata 7 kebiasaan sepele ini bisa jadi penyebab utama jerawat muncul. Kenali dan hentikan sekarang juga

Promo JSM Hypermart 30 Januari-2 Februari 2026, Aneka Jeruk Segar Harga Spesial

Promo JSM Hypermart Weekend cuma sampai 2 Februari 2026. Ketahui barang apa saja yang turun harga agar tidak ketinggalan hematnya!

Promo Alfamart Paling Murah Sejagat 30-31 Januari 2026, Rexona-Nuvo Diskon Besar!

Jangan sampai rugi karena melewatkan diskon besar Alfamart Paling Murah Sejagat. Lihat produk apa saja yang harganya dipangkas drastis sekarang!

Terbaru! Promo PSM Alfamart 30-31 Januari 2026, Dancow UHT Isi 4 Cuma Rp 9.900

Hemat hingga gratis ongkir! Promo PSM Alfamart berlaku nasional, kecuali NTT. Dapatkan diskon spesial dengan belanja langsung atau via Alfagift.