M O M S M O N E Y I D
Bugar

Tips Mengembangkan Ketahanan Mental untuk Lari Marathon 42 KM

Tips Mengembangkan Ketahanan Mental untuk Lari Marathon 42 KM
Reporter: Francisca Bertha Vistika  |  Editor: Francisca bertha


MOMSMONEY.ID - Berikut ini tips mengembangkan ketahanan mental untuk lari marathon sejauh 42 km dari Maybank Indonesia.

Lari marathon tak sekadar mengandalkan kekuatan fisik. Tetapi, menaklukkan pikiran dan menyiapkan mental turut memegang peranan yang penting. 

Pada 27 Agustus 2023 mendatang, PT Bank Maybank Indonesia akan menggelar Maybank Marathon 2023.

Acara lari marathon sekarang semakin banyak di Indonesia. Pengikutnya pun semakin bertumbuh. 

Banyak orang menganggap lari marathon sebagai sebuah olahraga yang menantang diri sendiri lantaran harus lari sejauh 42 km.

Baca Juga: Mau Ikut Event Lari? Ini Persiapan Penting yang Perlu Anda Lakukan

Oleh karena itu, bagi Anda yang akan ikut berkompetisi dan ingin berlatih mengembangkan ketahanan mental untuk mencapai garis akhir, mari simak beberapa tips dari Maybank berikut:

Lari secara bertahap

Saat berlari marathon, jarak tempuh yang jauh bisa jadi menakutkan bagi sebagian orang. 

Cobalah memecah jarak tersebut menjadi beberapa bagian yang lebih pendek, sehingga Anda memiliki target yang lebih mudah namun bertahap dicapai.

Hal ini bisa Anda lakukan dengan memperhatikan lokasi para pendukung, landmark, ataupun konsumsi cairan untuk mencegah dehidrasi.

Menjaga pikiran positif 

Meski telah menyiapkan kekuatan fisik, memiliki pikiran yang positif jugalah penting dalam marathon.

Saat berlari pastikan pikiran positif tetap terjaga karena akan memberikan energi untuk melewati rintangan dan menjauhkan diri dari perasaan lelah.

Tak perlu menoleh ke belakang, bayangkan diri terus berlari dan rasa kegembiraan yang akan Anda peroleh saat berhasil mencapai garis akhir. 

Baca Juga: Tips Memilih Sepatu Lari yang Tepat, Olahraga Jadi Optimal dan Bebas Cedera

Lihat dan nikmati sekeliling

Jika beberapa orang cenderung berlari sambil melihat ke bawah, kali ini coba lakukan sesuatu yang berbeda. Lihat ke sekitar Anda, mungkin ada banyak hal menarik yang dapat mengalihkan perhatian dari jarak lari yang jauh.

Misalnya saja, pemandangan alam yang indah, keramaian masyarakat sekitar, atau para pendukung yang tak berhenti memberikan semangat. 

Fokus pada diri sendiri

Di tengah kompetisi, Anda kerap memantau apa yang dilakukan orang lain. Namun, yang perlu diingat, jalani lari maraton ini untuk diri sendiri.

Tetap fokus pada tujuan dan apa yang ingin diperoleh sambil terus mendukung sesama peserta yang juga sedang berjuang. 

Widya Permana, Project Director Maybank Marathon, mengatakan, saat berlari, percaya diri merupakan akar dari keberhasilan.

Namun di atas itu semua, seluruh pelari bisa menikmati perjalanan dan merasakan pengalaman lari maraton terbaiknya.

"Kami ingin mengajak lebih banyak lagi masyarakat ikut ambil bagian dalam mendorong penerapan gaya hidup sehat lewat kebersamaan dalam olahraga, serta melahirkan semakin banyak atlet-atlet lari berprestasi dari Tanah Air," kata Widya dalam keterangan tertulis, dikutip Selasa (27/6). 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Rekomendasi 6 Drama Korea Tentang Persahabatan Wanita yang Manis dan Hangat

Berikut rekomendasi drama Korea alias drakor tentang persahabatan para wanita yang punya cerita manis banget.​

Katalog Promo JSM Alfamart Periode 2-4 Januari 2026, Harga Spesial Tahun Baru

Harga promo JSM Alfamart periode 2-4 Januari 2026 tidak berlaku di wilayah NTT, Balikpapan, Samarinda, dan Sorong.

Perdagangan Perdana di 2026, Harga Emas Hari Ini Lanjut Reli

Harga emas hari ini di pasar global naik, melanjutkan kinerja tahunan terbaiknya sejak 1979 pada tahun lalu.  

5 Drakor Populer Sutradara Shin Won Ho, Garap Reply 1988 yang Legendaris

Jika suka dengan drakor slice of life, beberapa drama sutradara Shin Won Ho berikut berikut ini bisa ditonton.

4 Cara Mengatasi Mood Swing Saat PMS, Pastikan Tidur Cukup

Sering alami mood swing saat PMS tiba? Coba gunakan tips berikut ini untuk mengatasi mood swing PMS, ya.​

Promo JSM Indomaret Periode 2-4 Januari 2026, Minyak Goreng-Sabun Cair Harga Spesial

Promo JSM Indomaret ini berlaku Nasional. Untuk Indomaret di luar Pulau Jawa, Bali, dan Lombok, terdapat selisih harga.

25 Ucapan Hari Introvert Sedunia untuk Rayakan Keunikan Para Introvert

Untuk menyambut Hari Introvert Sedunia, berikut ada beberapa ucapan yang dapat digunakan untuk merayakan para introvert.​

4 Tipe Introvert Berdasarkan Kepribadian Menurut Penelitian, Ini Kategorinya

Sudah tahu belum jika ternyata ada beragam jenis kepribadian introvert yang berbeda? Ini beberapa daftarnya.

Makin Diminati, Pelanggan Kereta Suite Class Compartment Melonjak 47,8% di 2025

Pelanggan kereta Suite Class Compartment sepanjang tahun 2025 meningkat dari 28.496 pada 2024 menjadi 42.118 pelanggan, melonjak 47,8% yoy.​

6 Promo Kopi Favorit Hari Ini 2 Januari 2026, Point Coffee hingga Starbucks Hemat

Sederet promo kopi favorit hadir memanjakan Anda pada Jumat, 2 Jangan 2026. Dari Point Coffee sampai Starbucks berikan penawaran spesial.