M O M S M O N E Y I D
BisnisYuk

Tinggalkan Konsep Beach Club, Canna Fokus ke Pasar Leisure dan Korporat

Tinggalkan Konsep Beach Club, Canna Fokus ke Pasar Leisure dan Korporat
Reporter: Francisca Bertha Vistika  |  Editor: Francisca bertha


MOMSMONEY.ID - Canna mengumumkan reposisi bisnis yang menandai transformasi signifikan dari sebuah beach club menjadi destinasi terintegrasi yang menyasar pasar leisure maupun korporat.

Langkah strategis ini dinilai sebagai bentuk adaptasi terhadap perubahan kebutuhan pasar pariwisata dan perhotelan.

Dalam reposisi ini, Canna tak lagi semata menawarkan pengalaman hiburan pantai, melainkan juga menyediakan beragam fasilitas untuk pertemuan bisnis, gathering, hingga acara berskala besar yang bisa berlangsung sepanjang 24 jam.

"Transformasi kami mencerminkan komitmen untuk menghadirkan pengalaman yang disesuaikan dengan preferensi pasangan, keluarga, grup korporat, maupun business-leisure traveler," ujar Iwan Suryawan, General Manager Canna, dalam keterangan resmi Jumat (23/5).

Canna kini memiliki delapan venue yang didesain secara khusus untuk segmen pasar yang berbeda. Misalnya, Cliff sebagai restoran casual-fine dining dengan area indoor dan outdoor.

Baca Juga: Hadirkan BNIdirect, BNI Sabet 3 Penghargaan Triple A Awards 2025

Lalu, Stone yang menawarkan panorama laut untuk resepsi pernikahan hingga rapat bisnis, serta Mezzanine yang disiapkan sebagai ruang tertutup lengkap dengan fasilitas presentasi dan rapat.

Venue lain yang juga dikembangkan antara lain Sky untuk peluncuran brand atau program budaya, Deck untuk festival musik dan acara korporat, serta Cave dan Sand yang menyasar acara hiburan dan gathering berskala besar.

Langkah reposisi ini juga memperhitungkan faktor aksesibilitas. Berada di kawasan Nusa Dua, lokasi Canna hanya berjarak sekitar 30 menit dari Bandara Internasional Ngurah Rai dan dekat dengan fasilitas kesehatan serta sejumlah resor premium.

Transformasi ini mencerminkan tren di industri perjalanan yang kian mengarah pada integrasi fungsi antara leisure dan kebutuhan bisnis.

Canna berharap, reposisi ini memperkuat daya saing mereka di pasar destinasi premium, baik untuk wisatawan domestik maupun internasional.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Tren Sofa Klasik 2026: Gaya Lama yang Kembali Jadi Favorit di Rumah Modern

Yuk, cek tren sofa klasik yang kembali naik daun di tahun 2026! Bisa jadi akan menampilkan sisi elegan, nyaman, dan timeless di ruang tamu Anda.  

8 Ide Dekorasi Liburan yang Bikin Ruangan Kecil Terasa Lebih Ajaib

Simak 8 trik dekorasi liburan agar ruangan kecil tetap terasa hangat, estetik, dan penuh semangat! Berikut panduan untuk Anda terapkan di rumah.  

Fenomena Halving Bitcoin yang Bisa Ubah Arah Harga Kripto dan Strategi Investor

Halving Bitcoin kurangi pasokan dan ubah arah harga kripto. Pahami efeknya bagi investor dan strategi menghadapi momen langka ini.  

Glico Kolaborasi dengan Hololive Indonesia, Padukan Dunia Nyata dan Virtual

 Glico melakukan kolaborasi dengan Hololive Indonesia, menghadirkan pengalaman yang memadukan dunia nyata dan virtual.  

3 Manfaat Skincare Malam untuk Wajah, Praktikkan agar Cepat Glowing!

Seberapa penting memakai skincare di malam hari? Berikut 3 manfaat skincare malam untuk wajah yang perlu Anda tahu.

Wings Luncurkan SoKlin Biomatic, Detergen Berbasis AI Pertama di Indonesia

Wings Group Indonesia melalui merek SoKlin resmi meluncurkan SoKlin Biomatic, detergen yang dibekali teknologi AI pertama di Indonesia​  

Empat Rekomendasi Penginapan di Manado ala tiket.com

Jelang akhir tahun, tiket.com bagikan rekomendasi penginapan yang bisa jadi destinasi wisata untuk anda. Cek yuk

Provinsi Ini Diguyur Hujan Amat Lebat, Simak Peringatan Dini BMKG Cuaca Besok (11/11)

BMKG mengeluarkan peringatan dini cuaca besok Selasa 11 November 2025 dan Rabu 12 November 2025 dengan status Siaga hujan sangat lebat.

Peringatan Dini BMKG Cuaca Besok (11/11) di Jabodetabek, Hujan Sangat Lebat di Sini

Peringatan dini BMKG cuaca besok Selasa (11/11) dan Rabu (12/11) di Jabodetabek dengan status Waspada hujan lebat dan Siaga hujan sangat lebat.

Pasar Kripto Rebound, Starknet Melejit 52% ke Puncak Top Gainers

Nilai kapitalisasi pasar atau market cap kripto global naik 5,02% menjadi US$ 3,59 triliun. Simak para jawara kripto top gainers.