M O M S M O N E Y I D
Keluarga

Tidak Sulit, Ini 6 Cara Mengatasi Sariawan Saat Puasa yang Bisa Moms Coba

Tidak Sulit, Ini 6 Cara Mengatasi Sariawan Saat Puasa yang Bisa Moms Coba
Reporter: Ana Risma  |  Editor: Ana Risma


MOMSMONEY.ID - Sariawan saat puasa terasa mengganggu? Ini 6 cara mengatasi sariawan saat puasa yang bisa Anda coba.

Sariawan termasuk masalah mulut yang sering terjadi tidak terkecuali saat puasa. Ada beberapa faktor penyebab sariawan saat puasa di antaranya kebersihan mulut yang kurang terjaga, sensitif dengan makanan pedas dan asam, serta asam lambung naik akibat perut kosong.

Sariawan saat puasa bisa juga disebabkan oleh kurangnya asupan makanan dan minuman, kurangnya asupan nutrisi, kurang tidur, stres, hormon hamil, dan haid.

Daripada dibiarkan dan Anda harus terus menahan perih, alangkah baiknya Anda segera mengatasi sariawan yang sedang Anda alami agar ibadah puasa terasa nyaman.

Tidak sulit, berikut MomsMoney bagikan 6 cara mengatasi sariawan saat puasa sebagaimana dirangkum dari laman Sehat AQUA.

Baca Juga: Cegah Kerutan, 5 Manfaat Tidur dengan Sarung Bantal Berbahan Sutra untuk Kecantikan

1. Rutin sikat gigi

Cara mengatasi sariawan saat puasa yang pertama yaitu rutin sikat gigi. Sebaiknya, Anda menyikat gigi sebanyak tiga kali sehari yakni setelah berbuka puasa, sahur, dan sebelum tidur.

Mengapa harus tiga kali sehari? Karena, bakteri cepat berkembang di dalam mulut selama Anda berpuasa. Sehingga, Anda perlu menjaga kebersihan mulut dengan cara menggosok gigi secara rutin.

2. Konsumsi makanan rendah asam

Cara mengatasi sariawan saat puasa yang kedua yaitu mengonsumsi makanan rendah asam.

Usahakan untuk menghindari makanan dengan kadar asam yang tinggi apabila Anda mengalami sariawan saat berpuasa. Sebab, makanan dengan kadar asam yang tinggi dapat menyebabkan asam lambung naik yang kemudian membantu perkembangan bakteri pada mulut. 

Sebagai gantinya, konsumsilah makanan dengan kadar asam yang rendah seperti roti, kacang-kacangan, sereal, oatmeal, pisang, sayuran, putih telur, dan kelapa.

3. Minum air putih dengan cukup

Cara mengatasi sariawan saat puasa yang ketiga yaitu minum air putih dengan cukup.

Puasa mengharuskan tubuh untuk tidak mendapatkan asupan cairan selama kurang lebih 13 jam. Agar asupan cairan tubuh Anda tetap terpenuhi, Anda bisa menerapkan aturan minum 2 gelas saat berbuka puasa, 4 gelas di malam hari, dan 2 gelas pada waktu sahur.

Dengan konsumsi air putih yang cukup, itu dapat membantu meluruhkan bakteri penyebab sariawan yang bersemayam di dalam mulut.

Baca Juga: Hindari Memakai Warna Seprai Ini Untuk Menghindari Energi Negatif

4. Tidur yang cukup

Cara mengatasi sariawan saat puasa yang keempat yaitu tidur yang cukup.

Ternyata, waktu tidur yang kurang bisa memicu munculnya sariawan lho Moms.

Jadi, usahakan untuk tidur yang cukup setiap malam ya. Adapun waktu tidur yang ideal adalah 7-8 jam per hari.

5. Makan makanan bergizi

Cara mengatasi sariawan saat puasa yang kelima yaitu makan makanan bergizi.

Makan makanan bergizi saat berbuka puasa dan sahur mampu mempercepat penyembuhan sariawan.

Anda bisa mengonsumsi makanan yang mengandung vitamin B, vitamin C, dan zat besi seperti kiwi, stroberi, jambu biji, bayam, mentimun, kembang kol, brokoli, dan lobak.

6. Pakai obat kumur

Cara mengatasi sariawan saat puasa yang keenam yaitu memakai obat kumur.

Anda bisa menggunakan obat kumur siap pakai yang dijual di apotek atau membuatnya sendiri dengan bahan-bahan alami seperti garam. Garam memiliki kandungan antiseptik yang mampu membantu penyembuhan sariawan.

Cara membuatnya pun terbilang muda. Cukup larutkan 1 sendok teh garam dan ½ sendok teh soda kue ke dalam segelas air hangat. Kemudian, gunakan untuk berkumur selama 30 detik. 

Itulah 6 cara mengatasi sariawan saat puasa. Semoga bermanfaat dan selama menunaikan ibadah puasa Ramadan, Moms.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Hasil Thailand Masters 2026, 5 Wakil Indonesia Amankan Tiket 16 Besar

Hasil Thailand Masters 2026 Babak 32 Besar hari kedua Rabu (28/1), 5 wakil Indonesia sudah mengamankan tiket 16 besar.

Promo HUT Kalimantan Barat ke-69, HokBen Traktir Makan Berdua Super Hemat Cuma 3 Hari

Rayakan HUT ke-69 Kalbar, HokBen beri diskon fantastis untuk makan berdua. Paket Hoka Hemat lengkap plus Ocha menanti. Ini cara mendapatkannya!

Promo Pizza Hut Terbaru, Paket 2 Pizza Spesial untuk Momen Payday Makin Seru

Rayakan Payday dengan 2 Pizza Hut sekaligus. QU4RTZA dan Stuffed Crust Pizza siap menemani, cek pilihan pinggirannya sekarang.

Darurat Virus Nipah di India, Waspadai Gejala & Bahaya Kematian yang Mengintai

Situasi darurat Virus Nipah di India memicu kekhawatiran. Ini gejala lengkap dari infeksi ringan hingga koma, serta bahaya yang mengintai.

Rekomendasi HP Oppo Termurah di Januari 2026: Mulai 1 Jutaan dan Performa Ciamik

Ingin HP Oppo murah tapi tangguh di 2026? Beberapa model hadir dengan sertifikasi IP54 dan daya tahan baterai hingga 5 tahun.

MSCI Ancam Saham Indonesia Masuk Frontier Market, Seberapa Buruk Dampaknya?

Penyebab utama penurunan IHSG dipicu pengumuman MSCI mengenai penentuan kriteria saham yang akan masuk indeks mereka. 

Dynamite Kiss dan 6 Drakor Ini Punya Adegan Ciuman Paling Intim, Berani Nonton?

Deretan drakor ini menyajikan adegan ciuman paling panas dan intim. Temukan rekomendasi drama dewasa yang wajib ditonton!

IHSG Diproyeksi Menguat, Cek Rekomendasi Saham BRI Danareksa Sekuritas Rabu (28/1)

IHSG berpeluang melanjutkan penguatan pada perdagangan Rabu (28/1/2026).​Cek rekomendasi saham pilihan BRI Danareksa Sekuritas​ hari ini.

Rekor Baru, Harga Emas Antam Hari Ini Rabu 28 Januari 2026 Melonjak Jadi Segini

Harga emas Antam hari ini ukuran 1 gram dibanderol Rp 2.968.000 Rabu (28/1/2026), naik Rp 52.000 dibanding harga Selasa (27/1/2026).

IHSG Ada Peluang Lanjut Menguat, Ini Rekomendasi Saham BNI Sekuritas Rabu (28/1)

IHSG diproyeksikan melanjutkan penguatan pada perdagangan hari ini, Rabu (28/1/2026).​ Simak rekomendasi saham pilihan BNI Sekuritas​ hari ini.