M O M S M O N E Y I D
Pendidikan

Tetr College of Business Luncurkan Program Bisnis Global dengan Beasiswa US$ 10 Juta

Tetr College of Business Luncurkan Program Bisnis Global dengan Beasiswa US$ 10 Juta
Reporter: Francisca Bertha Vistika  |  Editor: Francisca bertha


MOMSMONEY.ID - Tetr College of Business membuka pendaftaran untuk angkatan 2029 dengan dana beasiswa total sebesar US$ 10 juta. Beasiswa senilai US$ 1 juta khusus untuk pelamar dari Indonesia.

Program ini bertujuan memberikan akses pendidikan terbaik bagi calon pengusaha global, dengan pengalaman belajar di tujuh negara dan kerja langsung membangun bisnis di berbagai pasar internasional.

Mahasiswa program ini akan mengikuti perkuliahan di universitas terkemuka seperti UBI Brussels, Illinois Tech, dan Syracuse University, serta mengelola bisnis nyata di negara-negara seperti Dubai, India, dan Brasil.

Baca Juga: Asia School of Business (ASB) Ajak Profesional RI Jadi Pemimpin Bisnis di Asean

Angkatan pertama telah sukses meluncurkan 23 bisnis dropshipping yang menghasilkan lebih dari US$ 138.000 dalam semester pertama.

Pratham Mittal, Pendiri Tetr College of Business, menekankan potensi Indonesia sebagai kekuatan ekonomi global dan berharap dana beasiswa ini akan mendorong generasi pengusaha Indonesia ke depan.

Pratham mengaku senang mengumumkan adanya dana beasiswa khusus untuk angkatan 2029 di Indonesia. Menurut dia, egara ini semakin menunjukkan potensinya sebagai kekuatan ekonomi di tingkat regional. Proses digitalisasi dan globalisasi yang cepat telah mempercepat pertumbuhan Indonesia, yang didorong oleh para pengusaha visioner.

Baca Juga: Dukungan Program Perluasan Lahan Tani 4 Juta Hektare dan AUTP untuk Ketahanan Pangan

"Dengan dana beasiswa ini, kami berharap dapat memberikan keterampilan yang diperlukan kepada generasi pengusaha Indonesia berikutnya untuk melanjutkan momentum luar biasa yang dimiliki bangsa ini,” ujar Pratham.

Para mahasiswa saat ini tengah menjalani semester kedua mereka di India, di mana mereka akan membangun usaha D2C dengan memanfaatkan pengetahuan dari salah satu pasar D2C dengan pertumbuhan tercepat di dunia.

Program ini dirancang untuk membekali mahasiswa dengan keterampilan dan pengetahuan yang diperlukan untuk sukses dalam lanskap bisnis global yang terus berkembang.

Calon mahasiswa dapat mengajukan permohonan beasiswa melalui situs web Tetr dan mengikuti tes bakat serta wawancara untuk kandidat yang terpilih. Mereka yang lolos akan memenuhi syarat untuk mendapatkan beasiswa.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Katalog Promo Hypermart Dua Mingguan sampai 28 Januari 2026, Aneka Telur Diskon 10%

Cermati promo Hypermart Dua Mingguan periode 15-28 Januari 2026 untuk belanja dua minggu ke depan. Cek di sini.

E-Statement: Kunci Lapor Pajak Tanpa Stres, Banyak Orang yang Belum Tahu

Cek dokumen pajak dan e-Statement secara digital untuk SPT Tahunan, simak panduan praktis dan solusi rapi tanpa ribet berikut ini.

Simak Rahasia Keuangan yang Aman Ternyata Bukan Gaji Besar, Tapi Cara Mengelolanya

Simak panduan mengelola keuangan pribadi yang cocok tahun 2026 agar tetap aman, terarah, dan siap menghadapi tantangan masa depan.

Promo Berhadiah Indomaret 22 Januari-4 Februari 2026, Kilau Nipis Beli 1 Gratis 1

Cek Promo Berhadiah Indomaret periode 22 Januari-4 Februari 2026 di sini, ada Beli 1 Gratis 1 dan Beli 2 Gratis 1.

Tabungan Emas Digital: Solusi Jaga Uang dari Inflasi, Apakah Pasti Untung?

Simak yuk, tabungan emas digital jadi solusi aman menjaga nilai uang di tengah inflasi dan gaya hidup serba online. Catat ulasan penting berikut.

Nasib Piala Dunia 2026: Jerman Ancam Boikot, FIFA Hadapi Ancaman Serius

Isu boikot Piala Dunia 2026 mencuat akibat konflik politik AS dan Greenland, ini dampaknya bagi Jerman dan sepak bola dunia.

Ramalan 12 Zodiak Keuangan dan Karier Besok Jumat 23 Januari 2026, Arah Rezeki

Berikut ramalan zodiak keuangan dan karier besok Jumat 23 Januari 2026, simak peluang kerja, kolaborasi, dan arah rezekimu hari ini.

Gaya Hidup Urban Bikin Jasa Bersih-Bersih Lewat Aplikasi Kian Populer

​bTaskee mencatat tren masyarakat Indonesia yang makin mengandalkan aplikasi untuk urusan bersih-bersih rumah.

Katalog Promo Indomaret Super Hemat Periode 22 Januari-4 Februari 2026

Simak Katalog Promo Indomaret Super Hemat Periode 22 Januari-4 Februari 2026 untuk belanja kebutuhan keluarga.

Awas Hujan Ekstrem di Jabodetabek, Cek Peringatan Dini Cuaca Terbaru (22/1) dari BMKG

Peringatan dini BMKG terbaru cuaca hari ini Kamis (22/1) di Jabodetabek dengan status Awas hujan sangat lebat hingga ekstrem.