M O M S M O N E Y I D
Keluarga

Terbukti Lewat Penelitian, Inilah 8 Manfaat Konsumsi Kimchi Bagi Jantung hingga Wajah

Terbukti Lewat Penelitian, Inilah 8 Manfaat Konsumsi Kimchi Bagi Jantung hingga Wajah
Reporter: Raissa Yulianti  |  Editor: Raissa Yulianti


MOMSMONEY.ID - Kimchi, makanan khas Korea, memiliki segudang manfaat baik bagi kesehatan mulai dari kesehatan usus, otak, jantung, mata, hingga mencegah penuaan kulit wajah.

Berikut ini ada aneka ragam manfaat kimchi yang telah terbukti khasiatnya lewat berbagai penelitian resmi yang dilakukan para peneliti dunia.

Bagus untuk usus

Karena kimchi merupakan makanan yang difermentasi, tak heran apabila kimchi bagus untuk menjaga kesehatan usus.

Dilansir dari Spice Raly, sebuah study yang diterbitkan tahun 2022 menunjukkan bahwa serat yang tinggi & adanya asam laktat dalam kimchi membantu meringankan kondisi iritasi usus besar (IBS). Probiotik di dalamnya cocok untuk mengatasi kondisi seperti sembelit & aneka kasus pencernaan lainnya.

Baca Juga: Perbedaan Blender vs Food Processor, Mana Hasil yang Lebih Baik untuk Makanan?

Meningkatkan kesehatan jantung

kesehatan jantung
kesehatan jantung

Kimchi juga memiliki sifat anti-inflamasi & mampu mengontrol kadar kolesterol berbahaya.

Berdasarkan uji klinis yang dilakukan sebuah studi pada tahun 2017 oleh para peneliti Korea yang diujikan kepada para tikus membuktikan bahwa kimchi menunjukkan efek baik dari kerusakan jantung.

Pada saat yang sama, diuji pula kepada 11 orang peserta secara acak & membuktikan bahwa adanya penurunan kolesterol total & glukosa total. Asupan kimchi juga meningkatkan profil lipid serum pada orang dewasa muda yang sehat.

Baca Juga: Sering Disebut Minuman Sehat, Ini 5 Bahaya Smoothies Bagi Tubuh

Meningkatkan kekebalan tubuh

Manfaat kimchi secara mengejutkan tak hanya baik untuk pencernaan saja, tapi juga untuk kekebalan tubuh.

Kandungan probiotik dalam kimchi “Bermanfaat untuk gungsi kekebalan karena sebagian besar fungsi kekebalan terjadi di usus,” kata Jessica Cording, RD, penulis “The Little Book of Game-Changers: 50 Healthy Habits For Managing Stress & Anxiety” yang dikutip melalui Women’s Health Magazine.

Mendukung kesehatan otak

Otak cerdas
Otak cerdas

Kimchi punya manfaat untuk perkembangan otak secara tidak langsung.

Hal ini berasal dari adanya sistem saraf enteric yang terletak di usus untuk “berkomunikasi” dengan otak manusia. Koneksi usus-otak dapat berjalan lancar apabila usus sehat & berfungsi dengan baik. Sementara itu, kimchi memang dikenal dapat menyehatkan usus.

Baca Juga: Waktunya Masuk Sekolah, Ketahui 6 Cara Mengatasi Post Holiday Blues pada Pelajar

Mengendalikan berat badan

Kimchi biasanya terbuat dari aneka macam sayuran seperti sawi, kubis, mentimun, dan aneka sayuran hijau lainnya. Inilah yang membuat kimchi dapat mengendalikan berat badan, terutama obesitas.

Adapun penelitian yang diterbitkan pada tahun 2011 menunjukkan bahwa mengonsumsi kimchi yang difermentasi selama 2 minggu membuat kadar lemak & kadar glukosa darah dalam tubuh berkurang secara signifikan.

Penelitian yang sama juga mengungkapkan bahwa tekanan darah, lemak tubuh, serta tingkat kolesterol jauh menurun.

Mengandung efek anti-aging

Kerutan wajah
Kerutan wajah

Kabar baik bagi para Moms yang ingin tetap tampil cantik tanpa memandang usia. Kimchi memiliki manfaat anti penuaan, loh!

Memakan kimchi secara rutin dapat memperlambat penuaan. Ini karena kimchi memiliki sifat anti-inflamasiyang akan memperlambat peradangan kronis.

Didukung oleh penelitian yang menunjukkan bahwa makan kimchi akan memperpanjang umur sel manusia, tanpa memandang usia.

Baca Juga: 5 Cara Mencegah Kerutan Wajah Pada Saat Tidur, Hindari Posisi Tidur Tengkurap!

Perbaiki kesehatan mata

Kesehatan mata
Kesehatan mata

Siapa sangka, makanan khas Korea bernama Kimchi memiliki manfaat super khususnya bagi kesehatan mata.

Kimchi merupakan sumber antioksidan beta karoten yang baik, terutama jika bahan utama kimchi tersebut adalah kol.

Tubuh kita mengubah kimchi yang dikonsumsi menjadi vitamin A yang baik untuk kesehatan mata, terutama seiring bertambahnya usia. Mengonsumsi kimchi secara rutin dapat mengisi kekurangan nutrisi dalam hal penglihatan.

Baca Juga: Ketahui Gejalanya, Inilah 8 Makanan Penyebab Kista Ovarium yang Wajib Dihindari

Menurunkan gula darah

Sulit mengendalikan gula darah akibat masih suka mengonsumsi makanan manis? Eits tunggu dulu, imbangi juga dengan kimchi.

Sebuah studi kecil yang dilakukan selama 8 minggu oleh para peserta pra-diabetes mengungkapkan  toleransi glukosa yang lebih baik setelah konsumsi kimchi fermentasi.

Jadi sebenarnya kimchi membantu menurunkan resistensi insulin & meningkatkan metabolisme glukosa.

Itulah berbagai macam manfaat kimchi bagi kesehatan tubuh yang jarang Anda ketahui. Semoga bermanfaat.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Ukuran File Backup WhatsApp Terlalu Besar? Ini Cara untuk Mengurangi Ukuran File

Ada beberapa cara untuk mengatasi ukuran file backup WhatsApp terlalu besar. File cadangan tersebut akan menyisakan sedikit ruang penyimpanan. ​

Promo Say Bread Triple Treat sampai 15 Januari, Beli 2 Gratis 1 Roti Favorit

Say Bread hadirkan promo Triple Treat sampai 15 Januari 2026. Ada penawaran beli 2 gratis 1 dengan beragam pilihan roti favorit.

Oppo Find X9 Ultra Bawa Lensa Telefoto 64MP & Bisa Zoom Optik 5x

Oppo Find X9 Ultra yang merupakan penerus Oppo Find X8 Ultra meluncur bersama lensa telefoto 64MP yang bisa zoom optik 5x. 

Karyawan dengan Gaji sampai Rp 10 Juta Bebas Pajak, Apa Saja Kriterianya?

Menkeu Purbaya Yudhi Sadewa mengeluarkan aturan bebas pajak untuk karyawan gaji maksimal Rp 10 juta. Beberapa kriterianya perlu diperhatikan.

Cara Menghentikan Instagram biar Tidak Posting ke Facebook, Ikuti Tipsnya

Cara menghentikan Instagram agar tidak mem-posting ke Facebook membantu pengguna membuat postingan terpisah. 

Cushion Terbaik yang Awet & Enggak Bikin Dempul, Cocok Buat Kondangan atau Kerja

Cushion terbaik yang awet menawarkan perpaduan sempurna antara perawatan kulit dan riasan dalam satu kemasan ringkas yang mudah dibawa. 

Rekomendasi HP Murah Spek Dewa, Tawarkan Daya Tahan Baterai Terbaik

HP murah spek dewa yang tawarkan daya tahan baterai terbaik cocok untuk Anda yang tidak ingin kehabisan daya saat di luar rumah. 

Jadwal Malaysia Open 2026, 5 Wakil Indonesia Berlaga Menuju Perempat Final

Jadwal Malaysia Open 2026 Babak 16 Besar Kamis (8/1), lima wakil Indonesia berlaga menuju perempat final.

Kristal Asam Urat Menumpuk? Cek Daftar Makanan Pemicunya

Asam urat yang tidak terkontrol dapat mengganggu aktivitas harian Anda. Kenali daftar makanan yang memicu peningkatan kadar asam urat di tubuh.

Cek Sekarang! Ini 4 Tanda Tak Sadar Anda Kecanduan Medsos

FOMO hingga suka membandingkan diri adalah alarm penting. Ketahui mengapa Anda harus segera mengambil jeda dari dunia maya.