M O M S M O N E Y I D
Santai

Tak Hanya Longing For You, Ini 5 Drakor Aktor Na In Woo

Tak Hanya Longing For You, Ini 5 Drakor Aktor Na In Woo
Reporter: Christ Penthatesia  |  Editor: Christ Penthatesia


MOMSMONEY.ID - Penggemar aktor Na In Woo merapat, berikut ada daftar drama Korea alias drakor yang dia bintangi.

Na In Woo adalah salah satu aktor Korea yang sudah sering membintangi drakor populer dengan beragam genre.

Terbaru, ia membintangi drakor Longing For You yang memiliki genre thriller misteri bersama dengan aktris Kim Ji Eun.

Tak hanya itu saja, ada beragam judul drakor lain yang dibintangi oleh Na In Woo.

Baca Juga: Sinopsis Longing For You, Drakor Psikopat Baru Tayang di VIU

Longing For You

Cerita drakor Longing For You berpusat pada kerja sama para jaksa, penyelidik kepolisian, dan detektif yang berusaha menangkap pelaku pembunuhan berantai. 

Dalam drama ini Na In Woo berperan sebagai seorang detektif yang ceria namun mudah marah. Ia bekerja di sebuah kepolisian daerah di kota kecil. 

Dia kemudian dipindahkan ke Seoul untuk melakukan penyelidikan dan menangkap pembunuh berantai.

Mr. Queen

Mencetak rating tinggi dalam penayangannya, drama Korea yang satu ini memiliki genre romcom, sejarah, dan fantasi. Drama ini dibintangi oleh Shin Hye Sun, Kim Jung Hyun, Na In Woo, dan Seol In Ah.

Menceritakan tentang seorang koki pria yang menjadi koki di Rumah Biru Presiden. Ia terperangkap dalam tubuh seorang ratu pada pemerintahan era Joseon dan kembali pada pemerintahan Korea masa lalu.

Walaupun drama ini menceritakan sejarah, ceritanya sangat ringan dan penuh dengan komedi.

Baca Juga: 9 Drakor Terbaru Tayang Sepanjang Agustus 2023, Simak Daftar dan Jadwal Berikut

River Where The Moon Rises

Drakor kerajaan yang tayang di 2021 ini merupakan drakor sejarah yang memiliki cerita bertema perang. Menariknya, dalam drama ini juga terselip beberapa kisah romantis yang terjadi diantara putri kerajaan dan pengawal kerajaan.

Cerita antara Putri Pyeonggang dan On Dal ini diadaptasi dari cerita legenda klasik di masa Goguryeo. Drakor ini turut dibintangi oleh Na In Woo dan Kim So Hyun sebagai pemeran utamanya.

Jinxed at First

Jinxed at First adalah drama Korea romantis yang dibintangi Na In Woo dan Seohyun SNSD. Cerita romantis yang unik dalam drama ini ternyata juga diadaptasi dari webtoon romantis dengan judul yang sama.

Drakor ini mengisahkan tentang pertemuan antara seorang pria yang selalu mengalami kesialan dan seorang wanita yang bisa membaca masa depan semua orang melalui sentuhan tangan saja.

Cleaning Up

Di tahun 2022 kemarin, Na In Woo juga tercatat membintangi drakor drama komedi ini. Tak hanya Na In Woo, ada juga beberapa bintang lain seperti Yum Jung A, Jeon So Min, Kim Jae Hwa, dan Lee Mu Saeng yang membintangi drakor Cleaning Up.

Ceritanya mengikuti kisah tiga perempuan yang bekerja sebagai pekerja bersih-bersih di sebuah perusahaan finansial. Kehidupan ketiganya yang biasa-biasa saja berubah menjadi rumit ketika mereka mengetahui sebuah informasi rahasia.

Nah, itulah beberapa daftar judul drama Korea yang pernah dibintangi aktor Na In Woo. Sudah nonton semua?

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Bridgerton dan 6 Serial Inggris Populer Ini Ada di Netflix Semua

Netflix punya segudang serial Inggris yang tak boleh dilewatkan. Dari drama Bridgerton hingga thriller Criminal: UK, bisa ditonton.

Cuan YouTube 2026: 13 Cara Baru Raih Pendapatan Fantastis!

Dari Super Chat hingga afiliasi, peluang cuan di YouTube sangat beragam. Pahami setiap strategi untuk mengoptimalkan penghasilan di tahun ini.

Tampilan Mulus Seharian: Cushion Wardah Ini Bikin Kamu Enggak Butuh Foundation

Ingin wajah tampak flawless seperti pakai filter? Ternyata, 3 cushion Wardah ini bisa berikan efek tersebut secara instan. 

Bahaya Asam Urat Tinggi: Ginjal, Jantung, Stroke, dan Diabetes Mengintai!

Asam urat tinggi bukan hanya nyeri sendi. Batu ginjal, penyakit jantung, hingga diabetes bisa jadi akibatnya. Pahami risikonya sebelum terlambat.

Cuma Rp1 Jutaan, HP Murah Ini Punya RAM Besar & Spek Gila! Kok Bisa?

Membeli HP murah RAM besar kini bukan lagi impian. Temukan rekomendasi terbaik untuk kreator, lengkap dengan fitur canggih yang bikin konten cuan!

Jangan Sampai Terlewat! Ini 6 Film Aksi Korea Terbaru Paling Seru

Dari balas dendam hingga misi berbahaya, film action Korea terbaru ini tawarkan aksi mumpuni. Temukan judul yang wajib kamu tonton sekarang!

Tontonan Netflix Terbaru, 4 Judul Siap Rilis Hari Ini (29/1)

Empat judul baru Netflix tayang perdana hari ini, 29 Januari 2026. Dari drama Sim F hingga film bisu Garin Nugroho.

Harga Emas Antam Tembus Rp 3 Juta Rabu Sore 28 Januari 2026

Harga dasar emas batangan Antam ukuran 1 gram dibanderol Rp 3.003.000 Rabu (28/1/2026) sore, naik Rp 35.000 dibanding harga Rabu (28/1/2026) pagi.

Usia Emas Terancam Nyeri Sendi? Ini Cara Maia Estianty Menghindarinya

Nyeri sendi dan pegal linu bisa mengganggu. Pelajari bagaimana Maia Estianty menjaga tubuh tetap prima dan aktif .

Cara Aman Menggunakan Kartu Kredit di Tengah Maraknya Penipuan Online

Wifi publik dan situs mencurigakan jadi celah pencurian data kartu kredit. Yuk, pahami langkah-langkah keamanan sebelum bertransaksi online.