M O M S M O N E Y I D
Santai

Tak Cuma Bikini, Ini 6 Jenis Celana Dalam Perempuan yang Umum Dipakai

Tak Cuma Bikini, Ini 6 Jenis Celana Dalam Perempuan yang Umum Dipakai
Reporter: Christ Penthatesia  |  Editor: Christ Penthatesia


MOMSMONEY.ID - Moms, sudah tahu belum, sih, kalau celana dalam perempuan ada jenis-jenisnya loh! Jika belum, baca artikel ini untuk tahu jenis-jenis celana dalam perempuan, ya.

Bukan cuma bra saja yang punya bermacam jenis dan tipe. Celana dalam bagi wanita juga ada jenisnya.

Banyak macamnya, ketahui dulu yuk beberapa jenis celana dalam perempuan di sini.

Baca Juga: Ini Loh 5 Manfaat Tidur Telanjang, Bisa Redakan Stres

G-String

Masuk dalam salah satu jenis celana dalam yang banyak diketahui, g-string adalah jenis celana dalam yang menawarkan minim perlindungan pada area intim.

Saat dipakai, celana dalam jenis ini tidak terasa seperti dipakai karena minimnya bahan yang digunakan. Jenis celana dalam g-string memiliki bentuk yang minim bahan di bagian belakang dan potongan yang rendah di bagian depan.

Brief

Jika ingin mendapatkan kenyamanan dan cakupan yang lebih luas saat memakai celana dalam, celana dalam model brief adalah jawabannya.

Melansir dari laman Good House Keeping, celana dalam jenis ini akan memberikan perlindungan penuh pada bagian depan dan belakang area intim.

Ada banyak variasi dari jenis ini, mulai dari potongan setinggi pinggang hingga potongan tinggi di bagian kaki atas.

Baca Juga: 5 Akibat Terlalu Sering Nonton Film Porno, Mulai Kurangin Yuk

Bikini

Memiliki tampilan yang hampir mirip dengan jenis brief, namun ada perbedaan antara celana dalam brief dan bikini. Celana dalam bikini tidak memberikan perlindungan atau coverage penuh di bagian intim.

Serta kebanyakan celana dalam bikini memiliki garis potongan pendek, di bawah pinggang dan potongan kaki yang tinggi. Celana dalam jenis bikini juga banyak digunakan sebagai alternatif saat menggunakan legging agar tidak “nyeplak”.

Hipster

Jenis celana dalam hipster adalah celana dalam yang punya potongan low-rise atau pendek. Saat digunakan, celana dalam ini akan menempel dengan sempurna di area hips atau pinggul dan di bawah garis pinggang.

Celana dalam ini cocok digunakan bagi yang merasa kurang percaya diri dengan pinggul besar. Sebab celana dalam jenis hipster memberikan cakupan untuk menyamarkan pinggul besar.

Baca Juga: Populer di Kalangan Anak Muda, Apa Sih MBTI Itu? Ada Link Buat Cek MBTI Juga

Thong

Sudah banyak didengar sebelumnya, thong juga masuk dalam jenis celana dalam perempuan yang populer. Celana dalam jenis ini memiliki potongan rendah sehingga bisa menyamarkan celana dalam agar tidak terlihat.

Laman Third Love menjelaskan celana dalam jenis thong ini tidak memiliki coverage atau perlindungan penuh di bagian pantat dan di bagian pinggang.

Sehingga membuat siluet bentuk segitiga yang sempurna. Kebanyakan celana dalam jenis ini juga dibuat dalam tipe seamless atau tanpa jahitan.

Cheeky

Jenis celana dalam ini menawarkan lebih banyak coverage dibanding dengan jenis thong namun sedikit kurang dari jenis bikini. Jenis celana dalam ini juga banyak didesain dalam tipe seamless yang membantu menyamarkan garis-garis jahitan di celana.

Celana dalam ini juga menawarkan kenyamanan untuk digunakan setiap hari namun tetap memberikan kesan seksi.

Ternyata banyak, kan? Itulah tadi beberapa jenis celana dalam perempuan yang wajib diketahui.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Marty Supreme dan 6 Film Tentang Olahraga yang Bakal Bikin Semangat Membara

Ceritanya bikin semangat hidup sehat, intip rekomendasi film yang punya tema cerita tentang olahraga berikut ini.

Jadikan Rutinitas, Ini Manfaat Rutin Baca Buku Sebelum Tidur Malam

Bagi yang belum tahu, simak dulu beberapa manfaat membaca buku sebelum tidur di malam hari berikut ini.  

Bikin Rambut Kemaluan Berkurang, Ini 4 Manfaat Brazilian Waxing

Untuk lebih tahu keuntungan melakukan treatment ini, berikut adalah beberapa manfaat dari brazilian waxing.​  

Tas Mewah Ada Hirarki Khusus Tergantung Brand, Ini Levelnya

Tak hanya masyarakat yang memiliki kelas sosial dan hirarki, barang mewah dari brand ternama ternyata juga punya hirarki tersendiri.  

Viu Shorts Meluncur, Sajikan Micro-Drama dari China hingga Indonesia

​Viu, layanan video streaming dari PCCW, memperluas portofolio kontennya dengan meluncurkan Viu Shorts yang menyajikan micro-drama China.

Kamera Vivo V60 Bikin Geger! Fitur AI Fotografi dan OIS Kelas Atas

Jelajahi fotografi profesional Vivo V60 hasil kolaborasi dengan Zeiss. Termasuk OIS, 10x telefoto stage portrait & AI canggih penghilang objek.

Penuh Adegan Panas dan Menghibur, Tonton Rekomendasi Film Komedi Dewasa Ini

Meski ceritanya kocak, film komedi ini punya rating dan tema cerita dewasa, lo. Intip rekomendasinya di sini.​

Tampil Keren dengan Promo Hush Puppies di Blibli, Hemat 70% & Ekstra Diskon Rp 20.000

Rayakan awal tahun dengan gaya baru! Nikmati promo Hush Puppies di Blibli, diskon 70% untuk koleksi favorit. Belanja hemat cuma sampai 11 Januari.

Cara Mudah Mengatur Daftar Belanja Bulanan biar Uang Tidak Cepat Habis

Simak cara mudah mengatur daftar belanja bulanan biar uang enggak cepat habis, cocok untuk Anda yang aktif berbelanja.

7 Hari Cara Praktis Menata Ulang Keuangan agar Lebih Aman dan Terkendali

Simak yuk, 7 hari cara praktis menata ulang keuangan agar lebih aman dan terkendali untuk menghadapi kebutuhan hidup yang mendadak.