MOMSMONEY.ID - Di Januari 2026 ini, HokBen kembali menghadirkan promo Tebus Murah yang sayang untuk dilewatkan. Melalui promo spesial ini, Anda bisa menikmati beragam menu andalan mulai Rp 10.000 saja lo.
Tersedia enam pilihan menu favorit yang menggugah selera. Mulai dari Yakimeshi Buritto hingga Katsu Sando yang siap menemani waktu makan atau momen ngemil Anda dengan cita rasa khas HokBen.
Baca Juga: Paket 5 Pizza Favorit + 5 Minuman Hanya Rp 100.000, Siap-Siap Serbu Promo PHD
Menariknya lagi, promo ini bisa Anda nikmati sepanjang Januari 2026 di seluruh store HokBen. Jadi, di mana pun Anda berada, tetap bisa berburu promonya di HokBen terdekat.
Dikutip dari Instagram @hokben_id, berikut daftar enam menu Tebus Murah yang bisa Anda nikmati:
- Saus Sambal Botol HokBen Extra Pedas (Rp 10.000)
- Katsu Sando (Rp 15.000)
- Soft Pudding (Rp 15.000)
- Shrimp Dumpling 2 pcs (Rp 15.000)
- Shrimp Ball 2 pcs (Rp 15.000)
- Yakimeshi Buritto (Rp 10.000)
/2026/01/13/155424707p.jpg)
Baca Juga: Promo HokBen Eastvara BSD: 4 Promo Besar Beruntun, Gratis Payung & Tumbler Menanti
Harga spesial tersebut bisa Anda dapatkan dengan minimal transaksi Rp 100.000. Anda bisa menikmatinya dengan layanan dine-in, take away, maupun drive thru di seluruh store HokBen.
Promo berlaku selama persediaan masih ada dengan mengikuti ketersediaan produk di masing-masing store. Ingat ya, Anda bisa menikmatinya sampai 31 Januari 2026 saja.
Yuk, serbu promonya sekarang juga di HokBen terdekat dan dapatkan menu Tebus Murah favorit Anda dengan harga spesial sebelum kehabisan!
Baca Juga: 7 Promo KA99ET Bank Saqu 13–15 Januari 2026, Subway hingga HokBen Serba Rp 9.900
Jangan lupa ya kalau di HokBen lagi ada promo Exclusive Deals KA99ET Bank Saqu sampai 15 Januari 2026. Anda bisa menikmati menu Hoka Hemat dengan harga super hemat.
Dikutip dari Instagram @hokben_id, Anda hanya perlu pesan menu Hoka Hemat 1/2/3/4 dengan harga khusus Rp 22.500, dari harga normalnya Rp 28.000.
Saat itu juga, Anda akan langsung dapat cashback dari Bank Saqu sebesar Rp 12.600. Jadi, harga akhirnya adalah Rp 9.900 saja. /2026/01/13/187858407p.jpg)
Baca Juga: Promo 15 Tahun Chatime Serba Rp 15.000 & Kopi Kenangan Rilis Tiramisu Series
Syarat dan ketentuan berlaku sebagai berikut:
- Berlaku selama periode 13-15 Januari 2026.
- Khusus layanan dine-in.
- Berlaku di semua store HokBen, kecuali Kitchen & Express.
- Maksimal hanya satu kali akun Bank Saqu.
- Kuota terbatas.
Buruan serbu promo terbatasnya di HokBen terdekat dan dapatkan harga super hematnya sebelum kelewatan!
Selanjutnya: Dollar Rebounds with CPI Data in Line, Bankers Back Powell
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News