M O M S M O N E Y I D
Pendidikan

Siswa SMA/SMK Unjuk Inovasi di Ajang TSL 2025 President University

Siswa SMA/SMK Unjuk Inovasi di Ajang TSL 2025 President University
Reporter: Francisca Bertha Vistika  |  Editor: Francisca bertha


MOMSMONEY.ID - President University (Presuniv) menggelar kompetisi sains dan teknologi Technology and Science in Life (TSL) 2025 di Aeon Mall Bekasi.

Ajang ini menjadi wadah bagi siswa SMA/SMK se-Indonesia untuk mengembangkan dan memamerkan inovasi mereka dalam bidang teknologi.

Dekan Fakultas Teknik Presuniv Yosef Manik menjelaskan, acara ini memberikan manfaat nyata bagi para peserta.

"TSL 2025 bukan sekadar kompetisi, tetapi juga sarana pembelajaran dan pengembangan diri bagi siswa," ujarnya dalam siaran pers Senin (7/3).

Para finalis tidak hanya dinilai karyanya, tetapi juga mendapatkan pembekalan tentang teknologi terkini seperti AI dan IoT. Mereka juga merasakan langsung pengalaman menjadi mahasiswa teknik selama sehari.

Baca Juga: Guido Sijabat Mahasiswa President University Raih GoldPrize Global StartupCompetition

"Ini memberikan gambaran nyata tentang dunia teknik dan membuka wawasan mereka tentang peluang karier di masa depan," tambah Yosef.

Selain itu, acara ini juga memberikan kesempatan bagi mahasiswa Presuniv untuk mengasah kemampuan mereka dalam mengorganisir acara dan mempresentasikan karya.

"Mereka belajar tentang manajemen waktu, pemecahan masalah, dan komunikasi efektif," jelas Yosef.

Bagi masyarakat umum, TSL 2025 menjadi ajang untuk melihat langsung inovasi teknologi yang dapat diterapkan dalam kehidupan sehari-hari.

"Kami ingin menginspirasi generasi muda untuk terus berinovasi dan menciptakan solusi bagi permasalahan yang ada," ujar Yosef.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Promo Sociolla Payday 25 November-3 Desember, Cushion-Sunscreen Diskon sampai 70%

Promo Sociolla Wonderful Payday Party Periode 25 November-3 Desember 2025. Cek di sini untuk belanja produk kecantikan lebih hemat.

BBCA Bagikan Dividen Interim Rp 50 per saham, Simak Potensi Yield

Kalau Anda mengincar dividen interim dari BBCA, perhatikan timeline pembayarannya di sini!          

5 Penghuni Kripto Top Gainers 24 Jam, Kaspa yang Melejit 15% Salah Satunya

Di pasar yang sedang memantul naik, Kaspa (KAS) melaju ke puncak kripto top gainers 24 jam.         

Harga Emas Hari Ini Naik Ditopang Optimisme Penurunan Suku Bunga The Fed

Harga emas hari ini di pasar global naik tipis 0,2%, setelah pada sesi kemarin ditutup naik hampir 2%.

Promo Domino's Pizza Papi Duo November 2025, Ada Diskon 50% Bebas Pilih Medium Pizza

Promo Domino's Pizza Papi Duo hemat selama November 2025. Nikmati 2 Pizza hanya Rp 50.000 saja per Pizza dan bebas pilih Medium Pizza.

Nutrisi Medis Seimbang Kurangi Stunting dan Infkesi sekaligus Beban Biaya Kesehatan

Pendekatan berbasis nutrisi bisa menjadi langkah preventif yang efektif untuk memutus rantai masalah gizi dan infeksi.

Daftar 7 Rekomendasi Sepatu Lari Terbaik Tahun 2025

Berikut ini rekomendasi sepatu lari terbaik tahun 2025 bisa dipakai untuk atlet maraton maupun untuk Anda yang hobi lari. 

6 Lipstik Warna Soft yang Cocok untuk Guru di Sekolah, Ini Pilihan Terbaiknya!

Lipstik warna soft yang cocok untuk Guru biasanya berwarna nude dan pink. Kalau warna kulitmu sawo matang, hindari warna nude kekuningan.

Xiaomi 17 Pro Punya Magic Back Screen 2,7 Inci di Dalam Modul Kamera, Ini Detailnya

 Xiaomi 17 Pro dan 17 Pro Max bawa fitur magic back screen berukuran 2,7 inci di bagian dalam modul kamera. 

Bank DBS dan Mandiri Investasi Tawarkan ETF Gold, Cara Baru Investasi Emas

Bank DBS dan Mandiri Investasi menjalin kerjasama referral untuk pengelolaan KPD ETF Gold sebagai cara baru investasi emas di Indonesia.