M O M S M O N E Y I D
Santai

Single Tanda Jadi Pembuka Album Terbaru Yura Yunita

Single Tanda Jadi Pembuka Album Terbaru Yura Yunita
Reporter: Jane Aprilyani  |  Editor: Jane Aprilyani


MOMSMONEY.ID - Musisi Yura Yunita kini tengah mempersiapkan album penuh studio terbarunya. Hal ini dimulai dengan single bertajuk Tanda yang berbicara tentang manusia dan pencarian makna dalam hidup.

Pada single Tanda, Yura memilih pendekatan yang lebih lembut. Hal itu diinterpretasikan lewat gubahan aransemennya yang lebih minimalis dan menonjolkan vokal Yura, dengan lirik yang merefleksikan seorang manusia dalam mencari sebuah makna hidup.

Aransemen dalam single Tanda dibuat seperti sebuah dialog yang intim nan haru, namun juga disertai rasa kalut sekaligus lega.

Dalam pengerjaannya, Yura Yunita dibantu Iwan Popo dan Kevin Jo yang juga segaris lurus dengan perasaan hati Yura, untuk menjadikan Tanda sebagai sebuah lagu yang lebih sempurna.

Pada bagian awal single Tanda menjadi sebuah lambang dialog dengan Yang Maha Esa, dengan nada 1 (do), yang terus berulang. Menjadikan single ini memiliki makna yang lebih mendalam.

Baca Juga: Yura Yunita Sukses Gelar Konser Bingah

Single Tanda sekaligus menjadi sebuah persembahan yang tepat menyambut bulan suci Ramadan. Dengan karya yang membicarakan tentang tema peran sebagai manusia di dunia ini, serta pencarian makna dalam hidup.

Dalam berbagai ajaran dan keyakinan spiritual, manusia diajak untuk merenungkan tujuan hidup dan menjalin hubungan dengan kekuatan yang lebih besar.

Yura bilang, karya ini bermula dari suatu perbincangan tengah malam dengan sang Maha Pencipta di bawah bulan, saat dirinya melaksanakan tawaf. Nada dan notasi lagu ini tiba-tiba saja terngiang satu tahun lalu, ketika Yura berjalan mengitari pusat dari berbagai macam doa dan sujud.

"Bukan hal yang mudah untuk akhirnya aku bisa merekam isi hati ke dalam rekaman audio, setidaknya aku memerlukan waktu satu tahun," kata Yura Yunita dalam keterangan resminya, Senin (3/3).

Tanda juga menjadi karya yang mengajak pendengar untuk merayakan hal kecil yang terlihat sederhana, namun sebetulnya penuh makna dan berarti. Dalam hal ini, Yura memandang dirinya juga adalah bagian kecil dari dunia dan banyak orang.

Baca Juga: 5 Tips Meditasi Nyaman Bagi Pemula, Salah Satunya Pakai Musik

Untuk itu, karya ini juga mengajak kita untuk melihat lebih luas, bahwa manusia bukanlah pusat dari dunia.

Satu dekade perjalanan bukanlah waktu sebentar. Berbagai pencapaian juga telah diraih oleh Yura Yunita dalam industri musik Tanah Air. Setelah terakhir sukses dengan album penuh studionya, Tutur Batin hingga Konser Bingah Yura pada awal tahun ini yang mendapat banyak pujian.

Yura Yunita pun berada pada titik untuk merefleksikan perjalanan 10 tahunnya berkarya. Istri Donne Maula ini bilang tahun ini adalah chapter baru bagiku, setelah melewati 10 tahun perjalanan bermusik. Dengan banyaknya doa dan harapan ke depan, Yura membutuhkan Tanda untuk mengiringi langkahku. 

"Untuk itu, single ini juga menjadi pembuka album baruku," tutur Yura.

Untuk single Tanda kini bisa didengar di seluruh Digital Platform Streaming mulai Jumat, 28 Februari 2025. Tanda dirilis di bawah label rekaman Merakit, label yang didirikan oleh Yura Yunita.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Promo King Chicken dari Burger King, Makan Enak Setiap Hari Hemat sampai 50%

Burger King hadirkan promo King Chicken dengan menu Ayam Gorengnya. Nikmati Ayam Goreng komplit yang hematnya sampai 50% setiap hari.

7 Drakor Office Romance Terbaru dan Paling Romantis, Ada Dynamite Kiss

Berikut beberapa rekomendasi drama Korea romantis berlatar kehidupan kantor yang seru untuk diikuti.

Promo JSM Indomaret 14-16 November 2025, Sunco-Sania 2 Liter Harga Spesial

Promo JSM Indomaret kali ini menawarkan potongan harga menarik untuk beragam merek produk. Cek di sini.

5 Jenis Genre Anime Paling Populer dan Rekomendasi Animenya

Bagi pemula yang baru mengenal dunia anime, kenali dulu beberapa istilah genre anime berikut ini, ya.​

Promo HokBen Special Deals November Khusus Store 24 Jam, Dapat Free Bubur Jepang

HokBen hadirkan promo Special Deals khusus di store 24 jam selama November 2025. Anda berkesempatan untuk mendapatkan gratis Bubur Jepang nikmat.

Dear X dan 6 Drakor Terbaru Tentang Bullying Kejam di Sekolah

Rawan terjadi di lingkungan sekolah, berikut beberapa daftar drama Korea terbaru yang ceritanya mengangkat isu bullying.​

Spirit Fingers dan 6 Drakor Tentang Kehidupan Remaja yang Seru dan Penuh Warna

Punya cerita tentang dunia remaja yang penuh warna, berikut rekomendasi drama Korea dengan tema remaja.​

Tonton 6 Rekomendasi Dokumenter True Crime Berlatar Ruang Sidang Ini

Berikut ada beberapa rekomendasi dokumenter yang menampilkan cerita nyata di dalam ruang persidangan.​

30 Ucapan Hari Toleransi Internasional 2025, Penuh Inspirasi Keberagaman

Berikut adalah ucapan Hari Toleransi Internasional 2025 yang penuh kata inspirasi untuk hidup menerima keberagaman.

Stres Hilang dalam 10 Menit, Lakukan 5 Cara Ini

Sedang stres? Berikut MomsMoney bagikan 5 cara menghilangkan stres dalam 10 menit yang bisa Anda coba.