Bugar

Simak 4 Manfaat Body Serum untuk Kulit, Cegah Penuaan Dini

Simak 4 Manfaat Body Serum untuk Kulit, Cegah Penuaan Dini

MOMSMONEY.ID - Perlunya Ands tahu manfaat body serum untuk kesehatan kulit. Body serum termasuk salah satu produk body care yang sayang untuk dilewatkan.

Body lotion mengandung bahan dasar air sehingga dapat cepat meresap ke kulit dan terdapat molekul aktif dengan konsentrasi lebih tinggi. Jika Anda memakai body serum secara teratur, maka banyak manfaat baik untuk kulit.

Lebih jelasnya, berikut empat manfaat body serum untuk kulit dilansir dari dove.com, yaitu:

1. Menghaluskan dan Menutrisi Kulit 

Manfaat pertama body serum adalah menghaluskan dan menutrisi kulit secara maksimal. Jika ingin memiliki kulit halus dan lembut, makan pentingnya menggunakan body serum setiap hari.

Kandungan nutrisi dalam body serum akan memenuhi kebutuhan kulit Anda sehingga kulit selalu sehat dan teksturnya halus. Jadi, Anda tidak akan mengalami masalah kulit kering, kasar, dan mengelupas lagi jika sudah menggunakan produk body serum yang tepat.

2. Mencegah Penuaan Dini

Manfaat body serum selanjutnya adalah mampu mencegah penuaan dini. Jika dibandingkan dengan body lotion, body serum mengandung lebih banyak vitamin C, E, dan kolagen di dalamnya.

Beragam nutrisi tersebut mampu membantu menyamarkan kerutan halus dan flek hitam yang kerap memicu penuaan dini. Sehingga, kulit Anda akan tampak lebih menarik dan awet muda meskipun usia terus bertambah.

3. Mencegah Risiko Kulit Dehidrasi

Berikutnya, body lotion juga mampu mencegah risiko kulit dehidrasi. Hal ini karena kandungan body serum terdiri dari basis air.

Selain cuaca panas yang rentan membuat kulit kehilangan kelembapan alami, beraktivitas di ruangan ber-AC juga dapat menyebabkan hal yang sama karena kelembapan udara yang rendah bikin kulit Anda jadi mudah kering.

Oleh sebab itu, menggunakan body serum sebelum beraktivitas di tempat ber-AC akan membuat kulit terhidrasi sepanjang hari.

4. Mengatasi Risiko Perubahan Warna Kulit

Manfaat body serum lainnya adalah mampu mengatasi risiko perubahan warna kulit. Perubahan warna kulit disebabkan berbagai faktor, yaitu pertambahan usia, paparan sinar matahari, serta berbagai penyakit kulit yang tidak ditangani secara serius.

Risiko perubahan warna kulit dapat diminimalkan jika Anda menggunakan body serum secara teratur. Body serum yang kaya nutrisi akan membantu mempertahankan warna alami kulit Anda sehingga tidak kelihatan kusam.

Nah, itulah beberapa manfaat body serum untuk kulit yang harus Anda tahu. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News