M O M S M O N E Y I D
Santai

Siap-Siap, 5 Film Terbaru Netflix Bakal Tayang Pekan Ini

Siap-Siap, 5 Film Terbaru Netflix Bakal Tayang Pekan Ini
Reporter: Christ Penthatesia  |  Editor: Christ Penthatesia


MOMSMONEY.ID - Agar tidak ketinggalan ceritanya, simak daftar film terbaru Netflix yang akan rilis pada pekan ini.

Dengan beragam genre dan cerita menarik, film-film terbaru Netflix sudah dijadwalkan akan rilis minggu ini.

Bukan cuma serial, ada juga beberapa judul film terbaru yang akan rilis mulai minggu ini di Netflix.

Baca Juga: 6 Film Netflix Ini Masuk Nominasi Oscar 2024, Sudah Nonton Semua?

24 Jam Bersama Gaspar

Dibintangi oleh Reza Rahadian, Shenina Cinnamon, dan Laura Basuki, film adaptasi buku ini dijadwalkan tayang pada 14 Maret 2024 di Netflix. Dengan genre laga kriminal, film ini akan menampilkan petualangan kasar dan brutal.

Memiliki sisa waktu hidup selama 24 jam saja, seorang detektif swasta mengikuti beberapa petunjuk membingungkan. Semuanya ia lakukan demi menguak misteri hilangnya seorang teman masa kecilnya.

Panduan Mempersiapkan Perpisahan

Film yang rilis di tahun 2022 kemarin ini akhirnya bisa ditonton di Netflix. Tayang mulai 15 Maret 2024, film ini punya genre romantis. Cerita film ini mengikuti sepasang kekasih yang memiliki permasalahan karena perbedaan kepribadian.

Seorang penulis mencoba untuk meminta kejelasan status hubungan asmaranya yang telah lama berjalan. Namun, sang kekasih yang berjiwa bebas bersikeras untuk melanjutkan hubungan mereka tanpa adanya status.

Baca Juga: 5 Film Tentang Perempuan Berhasil Cetak Sejarah dengan Prestasinya, Tonton Yuk

Irish Wish

Tayang pada 15 Maret 2024 di Netflix, film ini menampilkan Lindsay Lohan, Ed Speleers, dan Alexander Vlahos sebagai bintang utamanya.

Beberapa hari sebelum pria idaman Maddie menikah sahabatnya, ia mengucapkan sebuah doa untuk mendapatkan cinta sejatinya.

Permohonan tersebut diucapkannya pada sebuah batu kuno di Irlandia yang akhirnya bisa mengubah takdir percintaan Maddie secara ajaib. Takdir apakah yang terjadi pada kehidupan Maddie?

Murder Mubarak

Merupakan film terbaru dari Netflix, film kriminal misteri asal India ini rilis tanggal 15 Maret 2024. Diadaptasi dari buku, film ini mengangkat cerita tentang isu sosial yang unik dan diselipi komedi jenaka.

Seorang pelatih gym dibunuh di sebuah klub elit di Delhi. Dalam upaya untuk menemukan pelakunya, seorang penyelidik cerdik ini mengungkap berbagai rahasia kotor para anggotanya yang amat kaya.

Black Adam

Bisa ditonton di Netflix mulai 16 Maret 2024, film ini adalah film Dwayne Johnson yang rilis di tahun 2022 silam. Terbebas dari sihir, seorang pemberani berkekuatan dewa muncul untuk mematuhi semua hukum tentang baik dan buruk.

Di sisi lain, ada Justice Society yang merasa terancam dengan kehadiran sosok tersebut dan berupaya untuk membekuknya.

Itulah beberapa judul film terbaru yang tayang mulai minggu ini di Netflix. Jangan sampai ketinggalan ceritanya, ya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Peringatan Dini BMKG Cuaca Besok (29/11), Siaga Hujan Sangat Lebat di Provinsi Ini

BMKG mengeluarkan peringatan dini cuaca besok Sabtu 29 November 2025 dan Minggu 30 November 2025 status Siaga hujan sangat lebat di provinsi ini.

Kesulitan Navigasi atau Barang Hilang Saat Berlibur, Hey Bali Hadirkan Layanan Ini

Membantu wisatawan dalam menjalani liburan agar nyaman, Hey Bali menghadirkan layanan pendampingan wisatawan.  

13 Menu Diet Turunkan Berat Badan yang Mengenyangkan dan Rendah Kalori

Apa saja menu diet turunkan berat badan yang mengenyangkan dan rendah kalori, ya? Intip di sini, yuk.

10 Rekomendasi Jus Buah yang Aman Dikonsumsi Penderita Asam Lambung

Intip rekomendasi jus buah yang aman dikonsumsi penderita asam lambung berikut ini, yuk. Mau coba?  

10 Daftar Makanan yang Bisa Memicu Asam Lambung Naik

Yuk, intip daftar makanan yang bisa memicu asam lambung naik berikut ini. Batasi konsumsinya, ya.    

10 Obat Tradisional yang Efektif untuk Tekanan Darah Tinggi

Mari intip daftar obat tradisional yang efektif untuk tekanan darah tinggi Anda. Ada apa sajakah itu?       

Asam Lambung Bisa Menyebabkan Kematian atau Tidak? Ini Jawabannya

Banyak ditanyakan, apakah asam lambung bisa menyebabkan kematian atau tidak? Cari tahu di sini.      

10 Buah yang Aman Dikonsumsi oleh Penderita Asam Lambung

Ini dia buah yang aman dikonsumsi penderita asam lambung ya. Ada apa saja?                          

5 Cara Efektif Atasi Asam Lambung Naik di Malam Hari

Adakah cara efektif atasi asam lambung naik di malam hari atau tidak? Mari intip pembahasannya di sini.              

15 Tips Diet Tetap Makan Nasi dan Tanpa Olahraga yang Dapat Anda Coba

Ada beberapa tips diet tetap makan nasi dan tanpa olahraga, lo. Yuk, intip selengkapnya di sini.