Keluarga

Selain Memilih Warna Cat Dinding yang Tepat, Ini Cara Membuat Cat Cepat Kering

Selain Memilih Warna Cat Dinding yang Tepat, Ini Cara Membuat Cat Cepat Kering

MOMSMONEY.ID - Ada 5 cara yang bisa Anda lakukan untuk membuat cat dinding cepat kering.

Saat mendekorasi ulang rumah dengan mengubah warna cat, Anda memulai dengan memilih warna cat dinding. Saat sudah menemukan warna cat dinding yang paling tepat, Anda perlu mengetahui cara membuat cat cepat kering. 

Menunggu cat kering adalah proses yang sangat panjang dan membutuhkan kesabaran. Namun dengan 5 cara ini Anda bisa membuat cat cepat kering. 

Baca Juga: 5 Kesalahan Menggunakan Skincare Niacinamide yang Sering Terjadi

Jika Anda menggunakan metode yang salah untuk membuat cat dinding cepat kering, hasil cat Anda bisa rusak. Apalagi jika Anda akan menambah lapisan cat. 

Melansir Homes and Gardens, ini 5 cara yang bisa Moms lakukan untuk membuat cat dinding cepat kering;

1. Tingkatkan fungsi ventilasi Anda

Ventilasi adalah hal yang sangat penting saat mengecat dinding rumah atau mengecat apapun. Menjaga aliran udara tetap baik dengan tingkat kelembapan yang tepat bisa membuat cat dinding cepat kering. 

Sehingga Anda disarankan mengecat dinding rumah di musim panas saat kelembapan udara rendah untuk hasil yang lebih baik. Kemudian cara membuat cat dinding cepat kering adalah membuka jendela di rumah. 

Anda juga bisa menggunakan dehumidifier untuk mengontrol kelembapan di ruangan. Jika Anda tidak memiliki dehumdifier, Anda bisa menggunakan kipas angin yang dihadapkan pada dinding yang baru saja Anda cat. 

2. Aplikasikan cat dalam beberapa lapisan tipis

Cara membuat cat dinding cepat kering selanjutnya adalah mengaplikasikan cat dalam beberapa lapisan tipis dan biarkan mengering sebelum Anda lanjutkan dengan lapisan berikutnya. 

Meskipun ini kedengarannya akan banyak memakan waktu, naman Pakar Perbaikan Rumah dan Pendiri I’ll Just Fix It Myself mengatakan ini adalah cara tertepat. Semakin tipis lapisan cat maka hasilnya akan semakin baik. 

Menerapkan lapisan tipis akan menghasilkan pengeringan yang lebih cepat dan lebih merata. Cara ini juga dapat mengurangi potensi adanya tetesan atau goresan sehingga hasilnya lebih halus. 

3. Jangan mengecat di permukaan dinding yang basah

Setelah Anda membersihkan dinding sebelum dicat, pastikan area tersebut dalam kondisi kering saat akan dicat ulang. Saat Anda mengecat di dinding yang permukaannya basah maka proses pengeringannya akan semakin lama. 

Saat Anda mengecat di permukaan dinding yang masih basah, cat akan menjadi lengket. Hal ini disebabkan karena adanya kelembapan yang ada di bawah lapisan dari permukaan dinding. 

4. Gunakan cat dinding berbahan dasar air

Cat dinding biasanya terbagi menjadi dua yaitu berbahan dasar air atau berbahan dasar minyak. Nah jika Anda ingin membuat cat dinding cepat kering, maka gunakan cat dinding berbahan dasar air. 

Cat berbahan dasar air biasanya memiliki waktu pengeringan yang lebih singkat dan jika dipasangkan dengan ventilasi yang baik serta mengecat dengan lapisan tipis maka hasilnya akan lebih sempurna dan lebih cepat. 

Baca Juga: Cek Cara Pasang WiFi IndiHome melalui Website dan Kantor Cabang

Ini karena cat berbahan dasar air menggunakan air sebagai pelarutnya. Air cenderung menguap lebih cepat dari pada minyak. Namun cat berbahan dasar air tidak tahan lama seperti cat berbahan dasar minyak. Jadi cat berbahan dasar air hanya cocok untuk dinding bagian dalam rumah. 

5. Gunakan pengering rambut
Suhu panas membuat cat lebih cepat kering. Salah satunya, Anda bisa menggunakan pengering rambut untuk area dinding yang lebih kecil.

Saat menggunakan pengering rambut, usahakan menggunakan suhu sedang. Gerakan seperti Anda mengeringkan rambut di sepanjang area yang dicat selama beberapa menit. Beri jarak minimal 15 cm untuk mencegah cat dinding rusak. 

Ini 5 cara membuat cat dinding cepat kering. Semoga informasi ini bermanfaat bagi Anda. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News