Santai

Samsung Z Fold 5 Harga Juli 2025, Ponsel Flagship dengan Layar Lipat Ternyaman!

Samsung Z Fold 5 Harga Juli 2025, Ponsel Flagship dengan Layar Lipat Ternyaman!

MOMSMONEY.ID - Samsung Z Fold 5 harga Juli 2025 merupakan smartphone flagship dengan layar lipat ternyaman. Layar utamanya cukup luas saat dibuka, tetap compact saat dilipat.

Harga ponsel ini masih berada di kelas premium. Tapi wajar dong, mengingat teknologinya yang canggih dan performa yang didukung chipset terbaiknya. 

Bersumber dari situs resmi Samsung, harga awal Samsung Z Fold 5 berada di kisaran Rp 26.999.000. Namun, ponsel ini mengalami penurunan harga menjadi Rp 16.999.000. 

Baca Juga: Samsung Z Flip 5 Harga Juli 2025 Bisa Jadi Hadiah Spesial, Ada Banyak Fitur Kece

Dengan harga segitu, Anda akan membawa pulang berbagai fitur premium berikut:

Desain & warna

Samsung Z Fold 5 masih mempertahankan ciri khasnya yaitu layar berukuran 6,2 inci yang bisa dibuka jadi tablet mungil dengan layar dalam 7,6 inci. Layar utamanya terasa smooth dengan refresh rate 120Hz. 

Meski ukurannya sama seperti generasi sebelumnya, kecerahan layarnya meningkat hingga 1750 nits. Bukan hanya layar, Samsung juga berhasil merampingkan bodi Samsung Z Fold 5. 

Meski perbedaannya tipis dibanding Samsung Z Fold 4, tapi tetap terasa lebih ringan dan enak digenggam. Ketika dilipat, ponsel ini benar-benar bisa menutup rapat tanpa celah, yang memberi kesan premium. 

Samsung Z Fold 5 mempunyai beberapa pilihan warna menarik seperti icy blue, phantom black, dan cream. Jika ingin tampil beda, varian icy blue terlihat elegan dan segar. 

Kamera 

Samsung Z Fold 5 mempunyai kamera utama berukuran 50MP, 10MP telefoto, dan 12MP ultrawide di bagian belakang. Di bagian cover, terdapat kamera berukuran 10MP dan di dalam layar utama tersembunyi kamera depan berukuran 4MP.

Samsung Z Fold 5 juga dilengkapi dengan AI yang membantu hasil foto jadi lebih tajam dan hidup. Apalagi bentuk lipatan Samsung Z Fold 5 memudahkan pengguna untuk memotret lebih stabil, bahkan saat menggunakan 30x Space Zoom. 

Performa & layar

Samsung Z Fold 5 dibekali prosesor Snapdragon 8 Gen 2 for Galaxy. Dalam uji Geekbench, performanya mendekati puncak untuk android. 

Layarnya cukup besar dengan ukuran 7,6 inci. Dengan begitu, pengguna bisa membuka 3 aplikasi sekaligus dalam satu layar. Fitur drag and drop antar aplikasi seperti desktop dan layout fleksibel benar-benar mendukung produktivitas pengguna.

Baterai 

Dengan baterai 4.400mAh, Samsung mengklaim bahwa Fold 5 memiliki daya tahan terbaik di seri Fold. Samsung Z Fold 5 juga mendukung fast charging 25W, wireless charging 15W, dan wireless power share. 

Baca Juga: Samsung Z Fold 6 Ponsel Flagship 2025, Layarnya Bisa Dilipat! Cek Fitur Lainnya

Itulah ulasan lengkap yang membahas mengenai fitur premium yang dibawa oleh Samsung Z Fold 5 harga Juli 2025.

 

Selanjutnya: Cek Ramalan Lengkap Zodiak Keuangan & Karier Hari Ini Rabu, 2 Juli 2025 di Sini

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News