M O M S M O N E Y I D
Santai

Samsung A25 Harga Juli 2025 vs Samsung A15, Lihat Review Fiturnya Berikut Ini

Samsung A25 Harga Juli 2025 vs Samsung A15, Lihat Review Fiturnya Berikut Ini
Reporter: Pinky Annisa  |  Editor: Pinky Annisa


MOMSMONEY.ID - Samsung A25 harga Juli 2025 menawarkan kombinasi performa, fitur, dan desain yang sulit ditolak. Dari sisi tampilan, desain Samsung A25 memang layak dipuji. 

Bodinya tipis dengan garis tegas dan pilihan warna kekinian menjadikannya terlihat premium. Tidak sedikit yang bilang, sekilas tampilannya bisa menyaingi seri Galaxy A yang lebih mahal. 

Menariknya, harga Samsung A25 semakin kompetitif. Dengan banderol di kisaran 3 juta, Anda sudah bisa mendapatkan layar super AMOLED, chipset Exynos 1280 dan kamera utama 50MP. 

Baca Juga: Samsung Z Flip 6 Harga Juli 2025 Menyematkan Ultra Thin Glass di Layar Lipatnya!

Melansir dari situs resmi Samsung, inilah berbagai fitur-fitur menawan yang tersedia di Samsung A25 harga Juli 2025:

Performa lebih cepat 

Samsung A25 ditenagai chipset Exynos 1280 dan RAM 6GB. Dengan chipset tersebut, pengguna dapat menjalankan berbagai aplikasi hingga streaming dalam waktu yang lama. 

Layar & speaker

Samsung A25 dibekali layar 6,5 inci FHD+ super AMOLED dengan kecepatan refresh 120Hz. Layar ini membawa peningkatan besar dibandingkan Samsung A15 yang hanya menawarkan layar 90Hz.

Samsung A25 juga dilengkapi speaker stereo, berbeda dengan Samsung A15 yang hanya memiliki satu speaker. Suara terdengar lebih lantang dan nyaman saat bermain game seperti Nickelodeon All Stars Brawl 2.

Kamera 

Samsung A25 mengusung kamera utama 50MP, ultrawide 8MP, makro 2MP di bagian belakang, serta kamera depan berukuran13MP. Ponsel ini cocok untuk mengabadikan momen di luar ruangan, seperti saat menonton pertandingan sepak bola atau memotret makanan.

Namun, kualitas kamera menurun dalam kondisi minim cahaya. Foto malam hari atau dalam ruangan sering kali terlihat buram atau kehilangan detail.

Baca Juga: Samsung Z Fold 6 Ponsel Flagship 2025, Layarnya Bisa Dilipat! Cek Fitur Lainnya

Desain 

Samsung A25 tampil dengan desain polos berwarna blue black. Tampilannya mungkin tidak semewah Moto G Power 5G yang menggunakan bahan kulit vegan atau OnePlus Nord N30 dengan finishing mengkilap. 

Namun, hal ini bisa diatasi dengan pemilihan casing yang memberikan kesan premium. Untuk ponsel harga Rp 3 juta, Samsung A25 sudah cukup baik mengingat performa yang dibawanya.

Baterai tahan lama dan pengisian 25w

Dengan baterai 5.000mAh, Samsung A25 bisa bertahan seharian penuh dengan penggunaan aktif. Dalam pengujian streaming YouTube selama 3 jam, Samsung A25 menyisakan baterai 77% dan mengungguli Moto G Power yang hanya menyisakan 70%. 

Kecepatan pengisian 25W juga cukup cepat, mengisi 0% hingga 51% hanya dalam waktu 30 menit saja.

Dukungan software terbaik di kelasnya

Nilai lebih dari Samsung dibandingkan kompetitor lain terletak pada 4 tahun pembaruan android dan 5 tahun pembaruan keamanan. Samsung A25 bisa menjadi investasi yang baik karena tetap aman dan uptodate hingga beberapa tahun ke depan.

Itulah ulasan yang merangkum fitur-fitur terbaik dari Samsung A25 harga Juli 2025 yang patut Anda pertimbangkan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Hasil Korea Masters 2025, Hanya 5 Wakil Indonesia Lolos ke Babak 16 Besar

Hasil Korea Masters 2025 Babak 32 Besar yang berlangsung Selasa (4/11) dan Rab (5/11), hanya enam wakil Indonesia yang lolos ke babak 16 besar. 

Cara Cek Bansos BPNT November 2025 Lewat NIK KTP, Resmi dari Kemensos

Cek yuk, apakah kamu masuk daftar penerima BPNT November 2025! Begini cara mudah dan resmi ceknya lewat situs atau aplikasi Kemensos.  

Feng Shui Tahun 2026: Warna Keberuntungan dan Dekorasi Rumah yang Bikin Hidup Stabil

Yuk, cek warna keberuntungan Feng Shui 2026 biar rumah makin adem, rezeki lancar, dan energi positif terus mengalir sepanjang tahun!  

5 Manfaat Push Up Bra untuk Wanita, Payudara Jadi Lebih Bervolume!

Payudara kecil? Push up bra bisa jadi solusi. Cari tahu di sini, berikut 5 manfaat push up bra untuk wanita.  

Pola Konsumsi Kelas Menengah Bergeser, Dari Gengsi ke Bertahan Hidup

Studi Hakuhodo International Indonesia melalui Sei-katsu-sha Lab mengungkap adanya pergeseran nilai dan pola konsumsi masyarakat kelas menengah  

KUR BRI November 2025: Cicilan Mulai Rp 21 Ribuan, Yuk Lihat Simulasi dan Syaratnya!

Yuk, cek simulasi cicilan KUR BRI November 2025! Bunga rendah, tenor panjang, dan bisa diajukan online buat bantu modal usaha kamu.  

Cara Cek Bansos BPNT November 2025 Lewat NIK KTP, Mudah dan Resmi dari Kemensos

Cek yuk, apakah kamu masuk daftar penerima BPNT November 2025! Begini cara mudah dan resmi ceknya lewat situs atau aplikasi Kemensos.  

Cara Cek BSU BPJS Ketenagakerjaan November 2025, Begini Penjelasan Kemnaker

Cek penerima BSU BPJS Ketenagakerjaan November 2025 bisa lewat situs resmi Kemnaker dan BPJS. Yuk, simak panduan dan info resminya di sini!  

4 Perbedaan Sport Bra dan Bra Biasa, Jangan Salah Pilih Ya!

Bingung mau beli bra biasa atau sport bra? Sebelum beli, ketahui dulu 4 perbedaan sport bra dan bra biasa ini.

Cara Cek Gaji YouTuber Favoritmu di Tahun 2025, Yuk Intip Rahasianya!

Cek gaji YouTuber favoritmu sekarang! Yuk, cari tahu cara mudah dan sumber penghasilan para kreator yang bikin penasaran di 2025 ini.