M O M S M O N E Y I D
Santai

Samsung A05 Harga Juni 2025 Dibekali Android 13, Coba Fitur Unggulan Berikut

Samsung A05 Harga Juni 2025 Dibekali Android 13, Coba Fitur Unggulan Berikut
Reporter: Pinky Annisa  |  Editor: Pinky Annisa


MOMSMONEY.ID - Samsung A05 harga Juni 2025 dibekali oleh android 13. Ponsel ini memiliki tampilan One UI core yang lebih segar hingga fitur keamanan yang lebih baik.

Samsung A05 juga dibekali baterai jumbo 5.000 mAh yang awet. Dengan berbagai fitur menarik yang dibawanya, ponsel ini hanya dibanderol sekitar Rp 1 jutaan. 

Ingin tahu lebih banyak mengenai spesifikasi dari Samsung A05 harga Juni 2025? Simak ulasan lengkap yang bersumber dari situs resmi Samsung berikut:

Baca Juga: Samsung A16 Harga Juni 2025 Punya Fitur Apa Saja? Simak Ulasan Lengkapnya!

Desain bodi

Kesan saat pertama dipegang, Samsung A05 terasa ringan. Ponsel ini memiliki kaca depan yang relatif tahan gores. Sementara bobotnya hanya kisaran 195 g dengan ketebalan 8,8 mm saja.

Samsung A05 punya dimensi 168,8 x 78,2 x 8,8 mm. Posisi tombol dan port USB‑C berada di tepi bawah, mudah dijangkau pengguna.

Layar 

Layarnya menggunakan PLS LCD seluas 6,7 inci dengan resolusi 720 x 1600 dan rasio 20:9. Meskipun bukan super AMOLED, tampilannya masih cukup cerah dan detailnya cukup baik. 

Ukuran 262 piksel per inci membuat mata terasa nyaman saat menatap layar untuk waktu yang lama. 

Baterai 

Baterai Li‑Po 5.000 mAh membuat Samsung A05 mampu bertahan seharian penuh. Ditambah lagi, dukungan pengisian cepat 25W memudahkan pengguna karena pengisian baterai jadi lebih singkat.

Kamera & perekaman video 

Fitur kamera depan 8 MP f/2.0 dengan AI akan memberikan hasil cukup baik. Samsung A05 juga punya kamera utama 50 MP f/1.8 dan sensor kedalaman 2 MP f/2.4, yang bisa hasilkan foto cukup tajam dan bokeh yang mantap. 

LED flash pada ponsel ini siap mendukung pemotretan di malam hari. Anda bisa merekam video hingga 1080p@30/60fps. 

Prosesor 

Tenaga Samsung A05 berasal dari MediaTek Helio G85. Chipset ini merupakan octa-core yang terdiri dari dual core Cortex-A75 dengan kecepatan 2.0 GHz dan hexa core Cortex-A55 dengan kecepatan 1.8 GHz. GPU yang digunakan adalah ARM Mali-G52 MC2. 

One UI

Samsung A05 sudah memakai One UI berbasis android 13. Dengan begitu, tampilan jadi lebih familiar, navigasi lebih mudah, dan ada update fitur serta keamanan rutin dari Samsung. 

Baca Juga: Samsung A25 Pakai Android Versi Berapa? Simak Ulasannya di Sini!

Itulah berbagai penjelasan lengkap mengenai Samsung A05 harga Juni 2025 yang dibekali oleh android 13 dan berbagai fitur menarik lainnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Performa Baterai Xiaomi 14 Dibanding Rival: Skor ViserMark 48/100

Temukan manajemen baterai Xiaomi 14 yang lebih efisien dari pesaingnya di kelas flagship, meski kalah dalam durasi daya tahan dari Pixel 9 Pro XL.

5 Renovasi Dapur Ini Sebaiknya Dihindari Jika Ingin Rumah Cepat Laku saat Dijual

Cek yuk, 5 jenis renovasi dapur yang terlihat bagus tapi justru bikin harga rumah turun saat dijual, simak penjelasan pakarnya di sini.  

Resep Roti Daging China Viral: Sensasi Gurih Renyah Langsung dari Dapur

NIkmati sensasi gurih renyah roti daging China yang viral di Malaysia dan Singapura. Coba resep autentiknya untuk camilan spesial di rumah.  

Inspirasi 25 Ucapan Hari Terima Kasih Sedunia, Cocok untuk Media Sosial

Hari Terima Kasih Sedunia jatuh pada 11 Januari. Gunakan ucapan ini untuk mengungkapkan rasa syukur kepada orang-orang terdekat Anda.

Selamat Hari Tuli Nasional! Ini Ucapan Terbaik Dukung Komunitas Tunarungu

Kumpulan ucapan Hari Tuli Nasional 2026 inspiratif untuk membangun lingkungan yang ramah dan aksesibel bagi komunitas tuli.

40 Pedagang Jam Tangan Mewah Kumpul, Jual Beli Langsung di Sini

Memburu Richard Mille bekas atau Rolex langka? Pameran JWX-7 di Gandaria City dibuka 15-18 Januari. Cek detail cicilan dan tukar tambah.

11 Jus untuk Menambah Berat Badan yang Bisa Anda Coba

Intip daftar jus untuk menambah berat badan yang bisa Anda coba berikut, yuk!                       

Terungkap! Ini 7 Bumbu Dapur China Penuh Khasiat Kesehatan, Coba yuk

Ingin masakan lebih sehat? Temukan 7 rempah China yang bisa jadi penambah rasa sekaligus peningkat daya tahan tubuh Anda.

Skema Rent to Own Properti Digital: Kunci Harga Rumah Sekarang

BeliRumah.co rilis Rent to Own (RTO), cara baru beli rumah tanpa KPR. Harga properti dikunci dari awal, uang muka dicicil. Cek skema fleksibelnya!

7 Khasiat Konsumsi Seledri untuk Kesehatan Tubuh yang Jarang Diketahui

Apa saja khasiat konsumsi seledri untuk kesehatan tubuh yang jarang diketahui, ya? Cari tahu di sini, yuk!