M O M S M O N E Y I D
InvesYuk

Saham ERAL Berpotensi Terdorong Tren Mobil Listrik, Begini Prospeknya

Saham ERAL Berpotensi Terdorong Tren Mobil Listrik, Begini Prospeknya
Reporter: Francisca Bertha Vistika  |  Editor: Francisca bertha


MOMSMONEY.ID - PT Erajaya Active Lifestyle atawa PT Sinar Eka Selaras Tbk (ERAL) makin serius memperluas bisnisnya ke otomotif listrik. Hal ini digadang membuat saham ERAL  ikut menarik. 

Model XPENG X9 yang dipasarkan ERAL baru saja meraih penghargaan Best Luxury Electric Car Award di ajang Carvaganza Editors’ Choice 2025. Pengakuan ini membuat nama XPENG semakin kuat di segmen mobil listrik premium Indonesia.

Hingga pertengahan tahun ini, XPENG sudah mencatat lebih dari 800 unit pemesanan, hampir menyentuh target tahunan 1.100 unit. ERAL juga mulai merakit XPENG secara lokal di Purwakarta dan membuka flagship dealer di Puri Indah, Jakarta Barat.

Menurut Analis Bahana Sekuritas Laras Nadira, pencapaian tersebut bisa jadi katalis positif untuk kinerja keuangan ERAL.

Laras menyampaikan, 360 unit berhasil diamankan melalui vehicle purchase agreements di GIIAS 2025, di luar 75 unit yang sudah terjual hingga Juli lalu.

Baca Juga: Selain Saham, Ini Sederet Instrumen Investasi yang Cocok Untuk Diversifikasi

"ERAL berada di jalur yang tepat untuk mencapai target penjualan 1.000-1.100 unit. Dengan asumsi 1.000 unit, kontribusi penjualan diperkirakan mencapai Rp 638 miliar-Rp 794 miliar pada FY25," papar Laras dalam keterangan resmi, Rabu (24/9).

Laras juga menyoroti margin kotor XPENG yang ditargetkan di kisaran 18% sampai 19% pada 2025. "Target ini memang ambisius, tapi harga premium model X9 dapat menjadi penopang margin," tambahnya.

Bagi investor, strategi ERAL memperluas showroom dan memperkuat layanan purna jual bisa meningkatkan daya saing serta membuka ruang pertumbuhan baru. Diversifikasi ini membuat saham ERAL menarik untuk diperhatikan, terutama bagi yang mencari eksposur ke tren kendaraan listrik premium.

Mengutip Bloomberg, pada Kamis (24/9), harga saham ERAL ditutup turun 0,61% menjadi Rp 324 per saham. Namun, sepanjang September ini, harga saham ERAL sejatinya relatif stabil, bergerak di kisaran Rp 322 sampai Rp 336 per saham.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

4 Tanda Tidak Cocok dengan Ceramide, Muncul Jerawat hingga Kemerahan

Tiba-tiba jerawatan setelah pakai ceramide? Waspada, berikut ini 4 tanda tidak cocok dengan ceramide.

Kolaborasi NIVEA–Grab Sabet Dua Penghargaan di MMA SMARTIES APAC 2025

Kolaborasi antara NIVEA dan Grab Indonesia berhasil meraih dua penghargaan internasional di ajang MMA SMARTIES™ APAC 2025  

4 Buah Tinggi Kalori yang Harus Dibatasi Saat Diet, Wajib Tahu!

Sedang diet menurunkan berat badan? Ketahui 4 buah tinggi kalori yang harus dibatasi saat diet berikut ini.  

3 Warna Cat yang Harus Dibuang biar Ruangan Bagian Utara Terlihat Hidup

Ruangan utara sering terasa gelap dan dingin? Ini dia 3 warna cat yang justru memperburuk kondisi tersebut. Pelajari caranya agar terlihat cerah.

Jangan Sampai Salah Desain! Ini 5 Risiko Dapur Terbuka yang Mengganggu

Desainer ungkap alasan konsep dapur terbuka mulai ditinggalkan. Dapur tertutup terbukti efektif meredam bau dan suara. Cek manfaat utamanya.  

Intip Kesalahan Fatal Memasang Bingkai TV yang Bikin Ruangan Kaku

Ingin TV menyatu dengan dekorasi? Jangan buru-buru pakai bingkai. Ahli desain menyarankan solusi custom lemari atau penempatan strategis.  

Kesalahan Finansial Ini Bikin Tabungan Rp50 Juta Anda Mustahil Tercapai

Pengeluaran kecil harian yang sering menggerus tabungan Rp50 juta Anda. Evaluasi catatan keuangan Anda sekarang juga. Temukan caranya di sini, ya.

Stop Panik! Kenali Risiko Keuangan Jika Abaikan Sinking Fund

Merasa pengeluaran besar bikin stres? Sinking Fund solusinya. Pelajari cara hitung alokasi dana agar tujuan Rp45 juta terasa ringan dan terukur.

Trik Buat Aktivitas Agar Anak Lepas dari Gadget

Ajak anak bermain lilin dan permainan hands on untuk cegah anak lepas dari pegang gadget. Bisa jadi rekomendasi orangtua  

11 Alasan Berat Badan Bisa Berubah dari Hari ke Hari

Ternyata ini, lho, beberapa alasan berat badan bisa berubah dari hari ke hari. Apa sajakah itu?