InvesYuk

Robert Kiyosaki Sebut, Ini yang Membuat Orang Kaya Menjadi Makin Kaya

Robert Kiyosaki Sebut, Ini yang Membuat Orang Kaya Menjadi Makin Kaya

MOMSMONEY.ID - Investor kawakan Robert Kiyosaki mengungkapkan, hal ini yang akan membuat orang kaya menjadi makin makin kaya.

Pernyataan ini Kiyosaki ungkapkan saat harga Bitcoin, emas, dan perak tengah melambung tinggi.

Menurut dia, pikiran orang miskin adalah menganggap harga Bitcoin mencapai US$ 76.000 per koin terlalu mahal. 

"(Pikiran orang miskin) saya akan menunggu sampai harganya turun," kata Kiyosaki di akun X-nya, Sabtu (9/11).

Juga saat harga emas mencapai US$ 2.684 per ons troi, itu terlalu mahal. Saya akan menunggu harganya turun. 

Begitu pula kala harga perak mencapai US$ 32 per ons troi, iItu terlalu mahal. Saya akan menunggu sampai harganya turun.

"Harga akan turun, tapi harga saja tidak membuat Anda kaya," sebut Kiyosaki.

Baca Juga: Robert Kiyosaki Sebut Keruntuhan Perbankan AS Dimulai, Pasar Ini bakal Ikutan Runtuh

"Pada akhirnya, apa yang membuat orang kaya menjadi kaya adalah berapa banyak koin (Bitcoin) atau ons (troi emas dan Perak) yang seseorang miliki," ungkap dia. 

Kiyosaki mengaku, mulai membeli perak di harga US$ 1 per ons troi. Saat ini, ia punya ribuan ons troin perak.  

"Saya terus membeli (perak) dengan harga US$ 32 per ons troi," ujarnya.

Hal yang sama berlaku untuk emas dan Bitcoin.

"Saya membeli Bitcoin pertama saya seharga US$ 6.000, dan saya terus membelinya (meski) di harga US$ 76.000," imbuhnya

Ingat, Kiyosaki menegaskan, meskipun harga per koin penting, pada akhirnya, jumlah koin, emas, perak, atau Bitcoin lah yang menjadi milik Anda. 

"Itu penting, lebih penting dari harga per koin," tegas dia.

Baca Juga: Ini Alasan Robert Kiyosaki Suka Menyimpan Bitcoin

Menurut Kiyosaki, simpanlah lebih banyak uang sungguhan, seperti Bitcoin, emas, dan perak, dan Anda akan menjadi lebih kaya.

"Saya berharap, saya membeli Bitcoin dengan harga US$ 10 per koin. Tetapi, ternyata tidak," kata dia.

"Saya mulai membeli dengan harga US$ 6000 dan saya senang melakukannya. Hari ini, saya memiliki 73 Bitcoin utuh," ungkapnya.

Setahun dari sekarang, Kiyosaki berniat memiliki 100 Bitcoin, berapa pun harganya..

Saat ini, dia memiliki banyak real estat yang menghasilkan pendapatan, punya tambang yang menghasilkan emas. 

"Dan saya menyimpan keuntungan saya dalam bentuk Bitcoin, emas, dan koin perak, uang sungguhan," tegasnya.

"Saya juga berharap Bitcoin kembali ke US$ 10 per koin, tetapi berharap tidak pernah membuat orang miskin menjadi lebih kaya," beber Kiyosaki.

Selanjutnya: SuperApp BYOND by BSI Resmi Diluncurkan!

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News