M O M S M O N E Y I D
Keluarga

Resep Tumis Daun Pepaya Bumbu Kecap, Nikmat Disantap Pakai Teri Jengki

Resep Tumis Daun Pepaya Bumbu Kecap, Nikmat Disantap Pakai Teri Jengki
Reporter: Raissa Yulianti  |  Editor: Raissa Yulianti


MOMSMONEY.ID - Mari masak hidangan Tumis Daun Pepaya Bumbu Kecap kreasi chef Rudy Choirudin berikut ini.

Menu bernama Tumis Daun Pepaya Bumbu Kecap sangat simpel dan mudah dibuat. Pada dasarnya, Anda hanya memadukan 2 menu daun yang terkenal akan rasa pahitnya ini.

Meski daun pepaya & daun singkong terkenal pahit, namun pada masakan kali ini, menu Tumis Daun Pepaya Bumbu Kecap punya cita rasa gurih pedas yang menggiurkan.

Baca Juga: Resep Ayam Gongso Spesial, Masakan Semarang yang Bikin Lidah Bergoyang

Resep Tumis Daun Pepaya Bumbu Kecap ala Chef Rudy Choirudin ini dapat dibuat menjadi 2 porsi masakan.

Penasaran bagaimana cara membuatnya? Simak resep Tumis Daun Pepaya Bumbu Kecap yang dilansir dari kanal Youtube Simple Rudy TV, berikut ini.

Resep Tumis Daun Pepaya Bumbu Kecap
Resep Tumis Daun Pepaya Bumbu Kecap

Baca Juga: Resep Banh Mi Chien Tom si Roti Udang Ala Vietnam yang Bikin Penasaran

Bahan 1:

  • 1.500 ml air
  • 150 gram daun pepaya muda
  • 100 gram daun singkong
  • 1 sdt garam
  • 1 sdt gula pasir

Bahan 2:

  • 100 ml air
  • 30 gram teri jengki, digoreng
  • 3 buah cabe merah, dirajang serong
  • 5 buah cabe rawit merah, dirajang serong
  • 4 siung bawang putih, dirajang
  • 6 buah bawang merah, dirajang
  • 3 sdm kecap manis
  • 1 sdt kecap asin
  • ½ sdt terasi, digoreng
  • 5 sdm minyak goreng
  • 2 cm lengkuas, dimemarkan
  • 2 lembar daun salam
  • 1 buah tomat, dibelah dan diiris tipis

Pelezat makanan:

  • ½ sdt garam
  • 1 sdt gula pasir
  • ½ sdt merica bubuk

Baca Juga: Resep Kepiting Saus Padang Homemade, Selezat Buatan Restoran Seafood

Langkah memasak Tumis Daun Pepaya Bumbu Kecap:

  1. Persiapan: Masukkan semua bahan 1 ke dalam panci, rebus hingga cukup matang. Angkat kemudian tiriskan daun, lalu rajang halus dan sisihkan.
  2. Tumis bawang putih hingga kekuningan, tambahkan bawang merah, lengkuas, dan daun salam. Tumis kembali sampai harum
  3. Masukkan kecap asin & kecap manis, biarkan hingga berbuih kemudian aduk rata.
  4. Masukkan terasi, tomat, cabe merah, dan cabe rawit. Aduk terus hingga cabe layu.
  5. Masukkan teri dan air, aduk sesaat.
  6. Masukkan garam, gula, dan merica, kemudian aduk kembali sampai rata.
  7. Masukkan daun pepaya & daun singkong, masak sampai cukup layu.
  8. Sajikan Tumis Daun Pepaya Bumbu Kecap selagi hangat.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Pengalaman Internasional Penting untuk Generasi Muda Indonesia, Begini Caranya

​Lewat Asia Collaboration Corner, Binus University ingin mempermudah mahasiswa untuk mengeksplorasi pengalaman global.

Poco X7 Pro Raih Skor AnTuTu 1,5 Juta, Performa Prosesor Memukau

Baterai 6.000 mAh Poco X7 Pro yang dipadukan dengan pengisian 90 W memungkinkan penggunaan berhari-hari tanpa khawatir kehabisan daya.

Cuma 3 Hari! Promo Mister Donut Bundle of Chocomilk, 1 Lusin Donut Lebih Hemat

Mister Donut hadirkan promo Bundle of Chocomilk mulai 9-11 Januari 2026. Dapatkan 1 lusin donat lezat dengan harga yang lebih hemat.

Sensitif Kafein? Coba Blue Matcha sebagai Alternatif Sehat Penuh Warna

Ingin minuman sehat bebas kafein dengan tampilan estetik? Manfaat blue Matcha menawarkan manfaat antioksidan tinggi, aman dikonsumsi kapan saja.

Ramalan 12 Zodiak Keuangan dan Karier Hari Ini Jumat 9 Januari 2026

Cek ramalan zodiak keuangan dan karier hari ini Jumat 9 Januari 2026, siapa yang dapat peluang emas? Simak selengkapnya di sini, ya.

Promo JSM Superindo 9-11 Januari 2026, Buah Naga-Lengkeng Bangkok Diskon hingga 60%

Cek promo JSM Superindo hari ini periode 9-11 Januari 2026 untuk belanja hemat di Superindo terdekat akhir pekan ini.

Tren Naik Stop, Harga Emas Galeri 24 dan UBS di Pegadaian Hari Ini Jumat (9/1) Turun

Harga emas Galeri 24 dan UBS di Pegadaian hari ini Jumat (9/1/2026) kompak turun. Emas Galeri 24 jadi Rp 2.588.000, emas UBS Rp 2.637.000.

Promo HokBen dengan Bank Saqu Periode Januari 2026, Dapat Cashback 50%

HokBen hadirkan promo spesial dengan Bank Saqu selama Januari 2026. Anda bisa menikmati makanan favorit dan mendapatkan cashback sampai 50%.

Yuk Ikutan Challenge Dry January Buat yang Kecanduan Alkohol

Dry January sendiri adalah sebuah challenge atau tantangan kesehatan yang digalakkan di Amerika dan Eropa.​  

Drop‑Resistant Vivo Y19s Hadir, Ubah Standar Ponsel Kelas Menengah

Dengan sertifikasi SGS 5‑Star dan MIL‑STD‑810H, Vivo Y19s siap bertahan dari kecelakaan sehari‑hari, memberi kepercayaan bagi pengguna aktif.