MOMSMONEY.ID - Semur rempah ikan patin bikin siapapun yang membayangkannya jadi ikut lapar. Intip resep semur rempah ikan patin berikut ini, yuk.
Seperti namanya, semur rempah ikan patin merupakan masakan dengan bahan utama berupa ikan patin yang dimasak dengan cara disemur dengan berbagai bumbu.
Semur rempah ikan patin paling enak memang disantap bersama nasi putih hangat, terutama saat masakan masih panas.
Proses memasaknya membutuhkan waktu 50 menit. Tapi tak perlu takut, resep semur rempah ikan patin tergolong ke dalam masakan yang mudah dibuat meski memerlukan banyak bumbu.
Sajian semur rempah ikan patin bisa menghasilkan 3 porsi piring. Jadi, pastikan untuk menyantap sajian sedap ini bersama keluarga atau teman terdekat Anda, ya.
Melansir dari resep Bango, simak resep semur rempah ikan patin berikut ini.
Baca Juga: Resep Garang Asem Ayam dengan Kuah Susu, Lebih Sehat dan Anti Kolesterol
Bahan:
- 2 ekor ikan patin
- 4 sdm air jeruk nipis
- 4 sdm minyak goreng
- 6 butir bawang merah, iris tipis
- 3 siung bawang putih, iris tipis
- 2 cm jahe, iris tipis
- 4 cm kayu manis batangan
- 2 butir cengkeh
- 1000 ml air
- 6 sdm kecap manis
- 1 sdt ketumbar bubuk
- ¼ sdt jintan
- ½ sdt lada putih bubuk
- 1 sdt garam
- 4 buah cabai merah besar, belah dua
- 4 buah tomat hijau, potong-potong
Baca Juga: Resep Cumi Teutumeh, Masakan Laut Khas Aceh yang Mirip Opor
Cara masak semur rempah ikan patin:
- Potong ikan patin jadi 3 bagian
- Lumuri ikan patin dengan air jeruk nipis dan sedikit garam. Diamkan selama 15 menit.
- Goreng ikan patin hingga matang, angkat lalu sisihkan.
- Panaskan minyak goreng, tumis bawang merah, bawang putih, kayu manis, dan cengkeh sampai harum
- Tambahkan air, ketumbar bubuk, pala bubuk, jintan, lada putih bubuk, dan garam. Didihkan.
- Masukkan ikan patin goreng ke dalam bumbu tumisan dan masak sebentar.
- Masukkan cabai merah, tomat hijau, dan kecap manis. Aduk merata. Masak semur rempah ikan patin hingga mendidih kembali.
- Angka dan sajikan semur rempah ikan patin selagi hangat.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News